6 Fakta Keluarga Nostradamus, Sosok yang Viral karena Ramalannya

Selain viral karena ramalannya, keluarga Nostradamus punya fakta menarik yang jarang diketahui

4 Januari 2024

6 Fakta Keluarga Nostradamus, Sosok Viral karena Ramalannya
en.wikipedia.org

Sebagian dari kamu mungkin sudah pernah mendengar nama Nostradamus sebelumnya. Hal itu bukan tanpa alasan, ia sendiri memang sangat terkenal karena ramalannya yang disebut telah terbukti kebenarannya.

Bagi kamu yang belum tahu lebih dalam tentangnya, Nostradamus awalnya merupakan seorang dokter asal Prancis. Ia kemudian mendadak mulai menjauh dari ilmu kedokteran dan menuju dunia gaib.

Ia mulai menulis sebuah almanak atau penanggalan pertamanya pada tahun 1550. Penanggalannya itu berisikan informasi astrologi serta prediksi yang akan terjadi di tahun yang akan datang.

Hingga akhirnya pada tahun 1555, ia kemudian mempublikasikan buku yang ditulisnya berjudul The Prophecies atau Les Prophéties. Buku ini sebagian besar berisi ramalannya yang tidak bertanggal dan membuatnya terkenal hingga saat ini.

Berabad-abad sejak kematiannya, banyak orang memuji dia karena secara akurat memprediksi peristiwa penting, seperti kebakaran besar di London tahun 1666, Revolusi Prancis, kebangkitan Adolf Hitler, hingga serangan teroris 11 September 2001.

Meski sosok Nostradamus kini sudah dikenal di seluruh dunia, rupanya masih ada banyak orang yang belum mengenal lebih dalam tentang kehidupannya, termasuk keluarganya.

Berikut Popmama.com sudah merangkum beberapa fakta keluarga Nostradamus, sosok yang viral karena ramalannya.

1. Nostradamus lahir dari pasangan Reyniere de St-Remy dan Jaume de Nostredame

1. Nostradamus lahir dari pasangan Reyniere de St-Remy Jaume de Nostredame
Pixabay/GDJ | en.wikipedia.org

Nostradamus lahir di Saint-Rémy-de-Provence, Provence, Prancis, pada tanggal 14 atau 21 Desember 1503 silam. Nostradamus lahir dengan nama lengkap Michel de Nostredame.

Dikutip dari laman History, dia adalah satu dari sembilan bersaudara yang lahir dari pasangan Reyniere de St-Remy dan Jaume de Nostredame.

Menurut berbagai sumber, saudara kandung Nostradamus yang diketahui ialah Delphine, Jean, Pierre, Hector, Louis, Bertrand, Jean II, dan Antoine.

2. Papa dari Nostradamus adalah seorang notaris

2. Papa dari Nostradamus adalah seorang notaris
Pixabay/GDJ

Dari informasi yang beredar, Nostradamus lahir dari keluarga yang berkecukupan. Papa dari Nostradamus, Jaume de Nostredame ternyata memiliki pekerjaan sebagai seorang notaris yang makmur pada kala itu.

Keluarga Jaume awalnya adalah orang Yahudi, namun papanya, Cresquas, seorang pedagang biji-bijian dan uang yang berbasis di Avignon, sudah masuk ke Katolik sebelum Nostradamus lahir.

Menurut berbagai sumber, saat raja Prancis, Louis XII memerintahkan semua orang Yahudi untuk dibaptis, keluarga Nostradamus menurut. Namun diam-diam, mereka terus mengikuti tradisi agama mereka.

Editors' Pick

3. Sudah cerdas sejak kecil, Nostradamus diajari oleh sang kakek dari mamanya

3. Sudah cerdas sejak kecil, Nostradamus diajari oleh sang kakek dari mamanya
Youtube.com/Nessie Judge

Sedikit informasi yang bisa diperoleh tentang masa kecil dari Nostradamus. Walau demikian, bukti menunjukkan bahwa dia merupakan orang sangat cerdas saat dia dengan cepat melanjutkan sekolah.

Di awal kehidupannya, Nostradamus diajari oleh sang kakek dari pihak mamanya, Jean de St. Remy. Dia melihat kecerdasan dan potensi besar yang dimiliki oleh cucunya, Nostradamus.

Dikutip dari laman History, Nostredame muda ternyata diajari dasar-dasar berbagai bahasa seperti Latin, Yunani, hingga Ibrani. Tak hanya itu saja, ia juga turut diajari matematika.

Selain itu, diyakini pula bahwa sang kakek mengenalkannya pada ritus kuno tradisi Yahudi dan ajaran astrologi. Hal itu disebut memberi Nostradamus paparan pertamanya terhadap gagasan tentang surga.

4. Menikah pertama kali pada 1531, Nostradamus ditinggal istri dan anaknya yang meninggal dunia

4. Menikah pertama kali 1531, Nostradamus ditinggal istri anak meninggal dunia
Youtube.com/Grunge

Dalam kehidupan asmara, Nostradamus diketahui pertama kali menikah pada tahun 1531. Bersama sang istri, Nostradamus memiliki dua orang anak. Sayangnya, ia ditinggalkan oleh istri dan anaknya yang meninggal dunia pada 1534 yang diduga terkena wabah black death.

Peristiwa meninggalnya istri dan anaknya terjadi pada saat dirinya tengah melakukan perjalanan misi medis ke Italia. Setelah kematian istri dan anaknya, Nostradamus kemudian melanjutkan perjalanannya kembali.

Sekembalinya pada tahun 1545, Nostradamus membantu dokter terkemuka dalam perjuangannya melawan wabah besar di Marseille. Ia kemudian menangani wabah penyakit lebih lanjut di Salon-de Provence di ibu kota daerah Aix-en-Provence.

5. Nostradamus menikah dengan seorang janda kaya dan memiliki enam anak

5. Nostradamus menikah seorang janda kaya memiliki enam anak
Youtube.com/Grunge

Pada tahun 1547 silam, Nostradamus diketahui menetap di kampung halamannya yang berada di Salon-de-Provence. Nostradamus kemudian menikah dengan seorang janda kaya bernama Anne Ponsarde.

Dalam pernikahannya dengan Anne, Nostradamus memiliki enam orang anak yang terdiri dari tiga perempuan dan tiga laki-laki.

6. Buat surat wasiat untuk serahkan sebagian harta kepada istri dan anak, Nostradamus wafat pada 1566

6. Buat surat wasiat serahkan sebagian harta kepada istri anak, Nostradamus wafat 1566
en.wikipedia.org

Pada tahun 1566, asam urat Nostradamus yang sudah menyiksanya selama bertahun-tahun dan membuat gerakan menjadi sulit, berubah menjadi edema atau sakit gembur-gembur, di mana jumlah cairan yang tidak normal menumpuk di bawah kulit atau di dalam rongga tubuh.

Di akhir Juni 1566, Nostradamus meminta untuk bertemu dengan pengacaranya. Hal itu dilakukan olehnya karena ia ingin membuat surat wasiat yang luas untuk mewariskan hartanya kepada istri dan anak-anaknya.

Pada tanggal 1 Juli malam, Nostradamus diduga sudah memberi tahu sekretarisnya soal kematiannya dengan menuliskan, "Kamu tidak akan menemukan saya hidup-hidup saat matahari terbit."

Keesokan paginya, ia dilaporkan tewas tergeletak di lantai di samping tempat tidurnya. Nostradamus kemudian dimakamkan di kapel Fransiskan setempat.

Namun, ia dikebumikan kembali selama Revolusi Prancis di Collégiale Saint-Laurent, di mana makamnya disebut tetap ada hingga hari ini.

Nah, itulah fakta keluarga Nostradamus yang sudah dirangkum dari berbagai sumber secara detail. Melalui beberapa fakta di atas, kamu tentunya bisa lebih mengenal sosok Nostradamus beserta keluarganya.

Baca juga:

The Latest