7 Pelajaran Hidup dari Noktah Merah Perkawinan, Penting Saling Terbuka

Angkat kisah tentang rumah tangga, film Noktah Merah Perkawinan punya banyak pelajaran berharga

1 Februari 2023

7 Pelajaran Hidup dari Noktah Merah Perkawinan, Penting Saling Terbuka
Youtube.com/Rapi Films

Setelah tayang di bioskop pada 15 September 2022 lalu, film Noktah Merah Perkawinan kini sudah masuk ke layanan streaming Netflix. Film ini bahkan sudah menempati daftar 10 film teratas di Indonesia versi Netflix.

Sebagai informasi, Noktah Merah Perkawinan merupakan film hasil adaptasi sinetron era 90-an dengan judul yang sama. Menariknya, film ini dibintangi oleh aktris dan aktor kenamaan tanah air, seperti Marsha Timothy, Oka Antara, hingga Sheila Dara.

Mengangkat kisah tentang kehidupan rumah tangga, film yang satu ini menyimpan beberapa pelajaran hidup yang bisa dipetik oleh penonton setelah menyaksikannya.

Berikut Popmama.com sudah merangkum beberapa pelajaran hidup dari film Noktah Merah Perkawinan secara lebih detail.

Apa saja pelajaran hidup yang dapat dipetik? Yuk, simak ulasannya berikut ini!

1. Terapkan komunikasi yang terbuka dengan pasangan dalam rumah tangga

1. Terapkan komunikasi terbuka pasangan dalam rumah tangga
Youtube.com/Rapi Films

"Saling diam sama bahayanya dengan saling memaki," ujar tokoh Kartika dalam film.

Ambar (Marsha Timothy) dan Gilang (Oka Antara) adalah sepasang suami istri yang sudah hidup bersama selama belasan tahun. Sudah bersama selama bertahun-tahun, bukan berarti kehidupan rumah tangga mereka jauh dari kata masalah.

Ya, permasalahan yang terjadi antara Ambar dan Gilang sudah bisa kamu temukan di awal film bermain. Kehidupan pernikahan mereka diketahui diuji melalui hal-hal kecil yang tampak terkesan sepele.

Sayangnya, sikap Gilang yang tertutup malah semakin memicu terjadinya permasalahan di antara mereka.

Sebenarnya, Ambar memegang prinsip bahwa masalah akan selesai apabila dibicarakan bersama. Namun yang terjadi, ia dan Gilang tak membicarakan masalah tersebut dengan jelas.

Tanpa disadari, ada pelajaran hidup yang bisa diambil dari bagian ini. Melalui penggambaran adegan tersebut, pasangan seharusnya bisa saling terbuka dalam berkomunikasi satu sama lain, terutama bila ada permasalahan yang terjadi dalam rumah tangga.

Melalui komunikasi yang terbuka, setiap pasangan akan saling memahami satu sama lain, dapat mencari jalan keluar dari permasalahan yang ada, dan kesalahpahaman di dalam hubungan bisa dihindari.

2. Hindari pertengkaran di depan anak

2. Hindari pertengkaran depan anak
Instagram.com/oks_antara

Tak dapat dipungkiri, pertengkaran bisa saja terjadi di dalam hubungan pernikahan siapa pun. Baik itu besar ataupun kecil, pertengkaran yang terjadi dengan pasangan tetap saja tidak baik di dalam hubungan.

Tak banyak yang menyadari, pertengkaran yang terjadi di dalam rumah tangga ternyata juga memiliki dampak buruk bagi anak. Salah satu dampak buruk yang bisa dirasakan oleh anak ialah psikologis mereka. Dampak tersebut sangat ditampilkan jelas dalam film ini.

Dari dampak tersebut, kita sebagai orangtua bisa memetik pelajaran untuk menghindari pertengkaran di depan anak. Apabila ingin menyelesaikan masalah, pastikan Mama dan Papa memperlihatkan sikap yang tenang di depan anak-anak untuk menjaga perasaannya.

3. Jangan menghindar dari permasalahan yang terjadi di dalam rumah tangga

3. Jangan menghindar dari permasalahan terjadi dalam rumah tangga
Youtube.com/Rapi Films

Dalam film ini, Gilang lebih banyak bersikap diam dan terkesan menghindar saat ada permasalahan yang terjadi di rumah tangganya. Ambar akhirnya pun merasa bahwa suaminya lebih memilih lari dari masalah.

Terus menghindar dari masalah tentu bukanlah suatu hal baik yang patut dilakukan oleh siapa pun. Sebab, masalah yang terjadi tidak akan kunjung selesai apabila terus menghindar. Hal tersebut tentu juga berlaku bagi kehidupan rumah tangga.

Oleh sebab itu, jangan pernah menghindar apabila ada permasalahan besar maupun sepele yang terjadi dalam rumah tangga. Usahakan sebisa mungkin untuk langsung menyelesaikan permasalahan agar kehidupan rumah tangga dapat bertahan.

Editors' Pick

4. Selesaikan masalah rumah tangga tanpa emosi

4. Selesaikan masalah rumah tangga tanpa emosi
Youtube.com/Rapi Films

Masalah yang terjadi di dalam kehidupan rumah tangga memang membuat situasi tidak tenang, bahkan bisa berdampak buruk karena dapat memicu adanya perpisahan. Dari situasi tersebut, setiap pasangan tentu ingin segera menyelesaikan permasalahan.

Namun terkadang, rasa emosi bisa saja hadir saat menyelesaikan masalah. Perasaan itu bisa saja dipicu dari berbagai hal, mulai dari sikap pasangan yang tampak menyebalkan, hingga beragam faktor lainnya.

Belajar dari film ini, menyelesaikan masalah rumah tangga dengan emosi bukan merupakan solusi yang terbaik untuk dilakukan.

Oleh karena itu, kamu bisa mencoba untuk menenangkan diri terlebih dahulu sebelum membicarakan masalah yang tengah dihadapi bersama pasangan. Dengan demikian, kamu bisa menyelesaikan segala permasalahan dengan kepala dingin.

5. Jangan pernah menceritakan masalah rumah tangga kepada orang lain

5. Jangan pernah menceritakan masalah rumah tangga kepada orang lain
Youtube.com/Rapi Films

Sebaik atau sedekat apa pun hubungan kita dengan teman atau sahabat, bisa saja apa yang kamu ceritakan secara rahasia kepadanya dapat tersebar luas ke mana saja. Kamu pastinya tidak ingin hal tersebut terjadi padamu, ya.

Dari film ini, kamu bisa menyimpulkan untuk tak sering bercerita mengenai masalah yang terjadi, terutama yang berkaitan dengan masalah rumah tangga kepada orang lain. Sebab, kamu tidak mengetahui apakah ceritamu bisa disimpan secara rapat-rapat atau tidak.

6. Hindari berinteraksi lebih dengan orang lain yang mengarah kepada perselingkuhan

6. Hindari berinteraksi lebih orang lain mengarah kepada perselingkuhan
Instagram.com/oks_antara

Menjaga dan menjalani kehidupan rumah tangga memang bukanlah suatu hal yang mudah untuk dilakukan setiap orang. Bertahan pada satu orang yang sama selama hidup memang tak jarang ada beberapa orang yang merasa bosan.

Apabila kamu berada pada tahap tersebut, sebaiknya jangan pernah berikan peluang untuk orang ketiga masuk ke dalam kehidupanmu. Sebisa mungkin hindari percakapan atau interaksi yang lebih dengan orang lain yang mengarah kepada perselingkuhan.

Walau tak berniat untuk selingkuh, bisa saja orang lain salah paham kepada kamu.

7. Usahakan orangtua tidak ikut campur dalam masalah rumah tangga

7. Usahakan orangtua tidak ikut campur dalam masalah rumah tangga
Youtube.com/Rapi Films

Masalah yang terjadi dengan pasangan di dalam hubungan rumah tangga memang lebih baik diselesaikan berdua tanpa adanya bantuan dari orang lain, termasuk orangtua sekalipun.

Meski begitu, bukan berarti kamu tidak boleh bercerita atau meminta saran kepada orangtua tentang masalah rumah tangga yang sedang dihadapi. Kamu boleh saja melakukan hal demikian.

Namun perlu diingat, apabila ada masalah yang terjadi di dalam rumah tangga, lebih baik diutarakan terlebih dahulu kepada pasangan dan mencari jalan keluar terbaik secara bersama.

Sebab, kamu dan pasangan harus tetap satu suara serta menyelesaikan masalah dengan baik.

Sinopsis Noktah Merah Perkawinan

Sinopsis Noktah Merah Perkawinan
imdb.com

Ambar (Marsha Timothy) dan Gilang (Oka Antara) adalah sepasang suami istri yang sudah menikah selama belasan tahun. Mereka tinggal bersama kedua anak mereka yang bernama Bagas dan Ayu.

Dalam keseharian, Gilang merupakan seorang arsitek lanskap yang memulai bisnis sendiri setelah meninggalkan perusahaan arsitektur milik papanya. Ia kini berfokus pada menghias taman dengan tanaman indah.

Sementara Ambar, berusaha menyibukkan diri dengan mengajar workshop keramik. Ia sendiri juga menyempatkan diri mengurus rumah dan anak-anak di sela kesibukannya.

Suatu hari, hubungan Ambar dan Gilang dilanda permasalahan besar. Mereka bahkan sampai bertengkar hebat. Bukannya diselesaikan, Gilang malah terkesan menghindar saat Ambar membahas permasalahan mereka.

Sayangnya, permasalahan yang terjadi tersebut kemudian semakin membesar setelah orangtua mereka turut campur tangan. Terlebih lagi hadirnya Yuli (Sheila Dara) di tengah hubungan Ambar dan Gilang membuat masalah semakin sulit untuk diselesaikan.

Mampukah masalah rumah tangga yang terjadi antara Ambar dan Gilang dapat diselesaikan dengan baik?

Jadi, itulah beberapa pelajaran hidup dari film Noktah Merah Perkawinan. Bila dilihat, ada banyak pelajaran yang sangat berharga mengenai hubungan rumah tangga dari film yang satu ini.

Semoga pelajaran hidup di atas bermanfaat, ya.

Baca juga:

The Latest