Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel Popmama lainnya di IDN App
Kak Seto Buka Suara soal Abaikan Aduan Aurelie di Masa Lalu COVER
Instagram.com/kaksetosahabatanak

Intinya sih...

  • Kak Seto dituding netizen "abai" terhadap laporan orangtua Aurelie Moeremans di masa lalu terkait kasus child grooming.

  • Melalui klarifikasinya, Kak Seto menjelaskan bahwa metode pendampingan anak saat itu berbeda dengan standar perlindungan anak saat ini.

  • Kak Seto mengecam keras praktik child grooming dan mengakui adanya ketimpangan kuasa dalam relasi yang melibatkan anak.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Nama tokoh pemerhati anak, Seto Mulyadi atau akrab disapa Kak Seto, mendadak jadi sasaran kritik netizen di awal tahun 2026. Hal ini terjadi buntut dari viralnya buku memoar Aurelie Moeremans, Broken Strings, yang mengungkap trauma masa lalunya.

Netizen menyoroti kembali momen tahun 2009-2010, di mana orangtua Aurelie sempat mengadu ke Komnas Perlindungan Anak (Komnas PA) yang kala itu dipimpin Kak Seto, namun dinilai tidak mendapatkan respons tegas untuk menyelamatkan Aurelie dari hubungan manipulatif.

Menanggapi kegaduhan tersebut, Kak Seto akhirnya memberikan klarifikasi resmi. Nah, berikut Popmama.com telah merangkum bagaimana Kak Seto buka suara soal abaikan aduan Aurelie Moeremans di masa lalu.

Yuk, disimak!

1. Dituding netizen abai terhadap laporan masa lalu

Instagram.com/kaksetosahabatanak

Isu ini bermula ketika netizen menemukan jejak digital bahwa orangtua Aurelie Moeremans pernah meminta bantuan Komnas PA.

Publik merasa kecewa karena lembaga tersebut dianggap gagal mencegah penderitaan Aurelie yang berlangsung bertahun-tahun setelah laporan dibuat. Kak Seto pun menyadari bahwa namanya tengah menjadi sorotan tajam akibat isu lama tersebut.

Dalam pernyataan pembukanya, Kak Seto mengakui bahwa ia memantau kritik yang beredar.

"Kami mengikuti dengan sungguh-sungguh diskusi publik yang berkembang, termasuk berbagai kutipan dan pernyataan di masa lalu yang kembali diangkat," tulis Kak Seto.

2. Penjelasan soal standar penanganan yang berbeda

Instagram.com/kaksetosahabatanak

Menjawab tudingan bahwa responsnya dahulu kurang maksimal, Kak Seto menjelaskan bahwa praktik pendampingan anak telah mengalami perkembangan signifikan dalam satu dekade terakhir. Ia menekankan bahwa tindakan yang diambil pada masa itu didasarkan pada prosedur yang berlaku saat itu.

"Pada masanya, setiap pendampingan dan pernyataan disampaikan berdasarkan pengetahuan, kewenangan, serta kerangka pemahaman yang berlaku saat itu," jelas Kak Seto.

Meski begitu, ia mengakui bahwa standar saat ini jauh lebih ketat.

"Namun kami menyadari bahwa standar perlindungan anak hari ini menuntut kepekaan, kehati-hatian, dan perspektif yang jauh lebih kuat terhadap potensi manipulasi, tekanan emosional, dan ketimpangan kuasa dalam relasi yang melibatkan anak dan remaja," tambahnya.

3. Mengecam child grooming dan jadikan evaluasi

Instagram.com/kaksetosahabatanak

Dalam klarifikasinya, Kak Seto juga menegaskan posisinya yang menentang keras segala bentuk eksploitasi anak. Ia berargumen bahwa anak tidak bisa disalahkan dalam hubungan yang manipulatif.

"Kami mengecam segala bentuk manipulasi, relasi tidak setara, dan praktik child grooming. Anak tidak pernah berada dalam posisi setara untuk dimintai pertanggungjawaban atas relasi yang dibangun melalui tekanan, bujuk rayu, atau ketimpangan kuasa," tegas Kak Seto.

Kak Seto pun menutup pernyataannya dengan komitmen untuk menjadikan kritik ini sebagai bahan evaluasi.

"Oleh karena itu, kami menjadikan refleksi atas praktik masa lalu sebagai bagian dari proses pembelajaran berkelanjutan untuk memperkuat perlindungan anak ke depan," pungkasnya.

Itulah rangkuman dari bagaimana Kak Seto buka suara soal abaikan aduan Aurelie Moeremans di masa lalu. Semoga kejadian ini menjadi pelajaran bagi semua pihak untuk lebih waspada terhadap isu grooming.

FAQ Aurelie Moeremans

Siapa Aurelie Moeremans?

Aurelie Moeremans adalah seorang aktris, penyanyi, dan model berkebangsaan Indonesia kelahiran Belgia yang memulai kariernya sejak tahun 2007. Ia dikenal sebagai sosok multitalenta yang aktif membintangi berbagai judul film.

Aurelie Moeremans terkenal karena apa?

Aurelie Moeremans mulai dikenal luas lewat perannya dalam film-film populer seperti Story of Kale: When Someone's in Love dan kesuksesannya sebagai konten kreator video parodi di media sosial.

Apakah Aurelie Moeremans punya anak?

Hingga Januari 2026, Aurelie Moeremans sedang mengandung anak pertama dari pernikahannya dengan Tyler Bigenho. Pasangan ini telah mengumumkan bahwa calon buah hati mereka berjenis kelamin laki-laki.

Editorial Team