Lyodra Cerita Single ‘Tak Selalu Memiliki’, Debut Jadi Soundtrack Film

Lewat single terbarunya, Lyodra sebut cinta tak harus saling memiliki

28 Mei 2024

Lyodra Cerita Single ‘Tak Selalu Memiliki’, Debut Jadi Soundtrack Film
Youtube.com/Lyodra Official

Penyanyi kelahiran tahun 2003 kenamaan Lyodra Ginting telah merilis single terbarunya berjudul ‘Tak Selalu Memiliki’ pada 26 April 2024 lalu. Lagu ini termasuk debut Lyodra yang menjadi original soundtrack film Ipar Adalah Maut.

“Ini juga single pertama aku yang jadi soundtrack dari sebuah film, jadi karya kita bukan single biasa. Tapi ini bisa dipakai di soundtrackIpar Adalah Maut,” jelas Lyodra saat diwawancarai Popmama.com di IDN Media HQ, Jakarta, Rabu (22/5/2024).

Nah, kali ini Popmama.com sajikan informasi Lyodra cerita single ‘Tak Selalu Memiliki’, debut jadi soundtrack film.

Yuk, disimak informasinya!

Belajar Melepaskan Ketika Semesta Sudah Mengizinkan

Belajar Melepaskan Ketika Semesta Sudah Mengizinkan
Popmama.com/Muhammad Fhandra Hardiyon

Lyodra pernah mengatakan bahwa ‘Tak Selalu Memiliki’ itu belajar melepaskan ketika semesta sudah mengizinkan. Jika ditelisik, lagu ini menceritakan tentang bagaimana perasaan mencintai seseorang yang tak harus dicintai.

“Karena namanya cinta itu kadang tak harus memiliki, ini kan lagunya menceritakan tentang mencintai orang yang seharusnya tidak kamu cintai, atau mencintai orang yang nggak pantas untuk kamu cintai,” jelas Lyodra.

Menurutnya, jika semesta sudah enggan mendukung dan restu sudah tak menyertai, maka di situlah titik seseorang mesti melepaskan. Sebab, lewat single terbarunya, cinta itu tak harus saling memiliki.

“Karena apa? Ya semesta aja udah nggak mendukung, restu aja nggak ada jadi kenapa susah banget untuk melepaskan, karena emang ujungnya cinta itu nggak harus saling memiliki, kok,” ucapnya.

Editors' Pick

Lagu ‘Tak Selalu Memiliki’ Bukan untuk Proyek Soundtrack Film

Lagu ‘Tak Selalu Memiliki’ Bukan Proyek Soundtrack Film
Popmama.com/Muhammad Fhandra Hardiyon

Awalnya, lagu ‘Tak Selalu Memiliki’ bukan ditujukan untuk proyek original soundtrack ini. Melainkan, hanya untuk perilisan lagu Lyodra saja.

“Sebenarnya, lagu ini tuh kita udah rekaman lama. Tapi waktu itu bukan untuk proyek (original soundtrack) ini, tapi kita rekaman stok lagu aja,” sebut penyanyi yang disapa Lyly.

Ternyata, kata Lyly lagu barunya ini terpilih menjadi salah satu soundtrack dari film Ipar Adalah Maut. Saat Lyodra mengajukan lagu ‘Tak Selalu Memiliki’ ke MD Pictures, mereka langsung menyetujuinya.

“Ternyata lagu ini terpilih jadi salah satu soundtrack dari film Ipar Adalah Maut kan. Terus ya, harusnya rilisnya cepat kan lebih awal, tapi ternyata karena pas pertama kita kasih ke MD Pictures ternyata suka dan aku senang banget dong,” ujarnya.

Perasaan Batin Lyodra Kala Menyanyikan Lagu ‘Tak Selalu Memiliki’

Perasaan Batin Lyodra Kala Menyanyikan Lagu ‘Tak Selalu Memiliki’
Popmama.com/Muhammad Fhandra Hardiyon

Lyodra menyebut saat setiap kali menyanyikan lagu ‘Tak Selalu Memiliki’ perasaan batinnya kemelut sedih. Menurutnya, lagu ini sedih sekali hingga cocok untuk pasangan yang beda agama.

“Sebenarnya sedih ya, lagu ini kan sedih banget, bisa juga buat kalian yang beda agama juga sih. Jadi kayak waktu itu aku sedih, cuma pas nyatu sama film ini jadi kawin banget kok makin sakit ya,” ucap Lyodra.

Saat divisualisasikan di film Ipar Adalah Maut, kata Lyodra rasa sakitnya lebih menyayat karena visual yang disajikan.

“Lebih emosional, sakitnya tuh lebih tervisualisasikan, apalagi kan dipakai buat film jadi kayak nggak cuma dengernya doang nih, kalian juga bisa nonton ada visualnya yang bikin gila makin sakit, makin dalam, makin tersayat-sayat, emosi,” tuturnya.

Kesulitan Lyodra saat Nyanyikan Lagu ‘Tak Selalu Memiliki’

Kesulitan Lyodra saat Nyanyikan Lagu ‘Tak Selalu Memiliki’
Popmama.com/Muhammad Fhandra Hardiyon

Lyodra mengutarakan saat pertama kali workshop lagu ‘Tak Saling Memiliki’ recording-nya memuaskan. Namun, kala dinyanyikan terasa sulit, terlebih secara teknis.

“Waktu aku mendengarkan pertama kali pas workshop pas recording enak, tapi pas dinyanyiin kok susah ya secara teknis. Tetapi, kesulitan yang lain sih sebetulnya lebih ke teknis-teknis ya yang susah dilakuin, tapi candu,” katanya.

Jika menengok official music video lagu ‘Tak Selalu Memiliki’, pada adegan kursi yang berantakan, dan daun-daun kering berguguran melambangkan hati seseorang yang hancur dari suatu hubungan.

“Secara suara, secara video klip, secara visual, itu juga konsepnya kan mendukung lagunya ya sedih, daun-daun kering gelap, terus kursi yang berantakan kan melambangkan kayak hati kita lagi hancur banget. Semuanya tuh kehancuran dari suatu hubungan,” tutup Lyodra.

Nah, itu tadi informasi tentang Lyodra yang menceritakan single terbarunya berjudul ‘Tak Selalu Memiliki’.

Baca juga:

The Latest