Kisah Kugy dan Keenan, dua tokoh ikonis dari novel legendaris Perahu Kertas karya Dee Lestari akan segera hadir dalam format pertunjukan musikal. Kehadiran musikal ini menandai adaptasi kisah kedua jiwa muda tersebut ke medium seni pertunjukan yang diharapkan mampu memberikan pengalaman berbeda bagi penonton di luar format novel dan layar.
Tak hanya sebuah tontonan, Musikal Perahu Kertas juga hadir sebagai upaya menghidupkan kembali gairah seni pertunjukan Indonesia. Melalui berbagai aspek yang dihadirkan, musikal ini menunjukan bagaimana sebuah karya adaptasi mampu mendorong perkembangan seni pertunjukan Indonesia.
Berikut ini, Popmama.com telah merangkum poin-poin dari Musikal Perahu Kertas yang turut mendorong seni pertunjukan Indonesia dan informasi tambahan lainnya.
