5 Fakta Keluarga dr. Zaidul Akbar, Kehidupan Pribadi Tertutup

Pendakwah sekaligus dokter ini tidak banyak mengungkap keluarga besarnya

8 November 2023

5 Fakta Keluarga dr. Zaidul Akbar, Kehidupan Pribadi Tertutup
Youtube.com/dr. Zaidul Akbar Official

Zaidul Akbar atau dikenal dengan dr. Zaidul Akbar adalah dokter sekaligus pemuka agama yang resep atau ramuannya banyak ditiru. Ia dikenal karena resep JSR atau Jurus Sehat Rasulullah.

Sebagai salah satu tokoh publik, kehidupan dr. Zaidul Akbar memang cukup tertutup. Ia tidak mempublish keluarganya secara terang-terangan. Di media sosial dr. Zaidul Akbar hanya mengunggah kegiatannya sehari-hari.

Berikut Popmama.com rangkum fakta keluarga dr. Zaidul Akbar yang tertutup soal kehidupan pribadi.

1. Keluarganya berasal dari Jambi, kuliah kedokteran di Undip

1. Keluarga berasal dari Jambi, kuliah kedokteran Undip
Instagram.com/okisetianadewi

Zaidul Akbar berasal dari keluarga di Kota Jambi. Selain sebagai pendakwah dan pesohor, diketahui ia merupakan lulusan kedokteran Undip (Universitas Diponegoro).

Ia menempuh pendidikan hingga tahun 2003 setelah 6 tahun pendidikan. Sebelum menjadi sekarang, ia pernah melakukan praktik di rumah sakit di Balikpapan dan Jakarta.

Namun, kecintaannya kepada Islam membawanya mendalami pengobatan Islami. Ia cenderung menjadi pembicara ketika seminar dan kajian di berbagai tempat dan menegaskan untuk menjadikan makanan sebagai obat.

Editors' Pick

2. Dikenal karena ramuan JSR (Jurus Sehat Rasulullah)

2. Dikenal karena ramuan JSR (Jurus Sehat Rasulullah)
Youtube.com/dr. Zaidul Akbar Official

Keyakinan dr. Zaidul Akbar soal mengobati penyakit dari makanan sudah dipercaya dari dulu. Ia meyakini bahwa Islam adalah agama sempurna dengan pengaturan yang lengkap termasuk masalah kesehatan dan pengobatan.

Dari sana ia banyak mempelajari dan berdiskusi perihal bekam, herbal, dan thibbun nabawi. Selain itu menurut dokter kelahiran 30 November 1977 ini semua syariat Islam mulai dari bangun sampai tidur kembali memiliki dampak kesehatan.

Seorang muslim bisa meniru Nabi Muhammad SAW sebagai role model pola hidup sehat. Sebagai pendakwah, ia memaparkan bahwa belum banyak tenaga kesehatan dan dokter yang terlibat di dalam dakwah Islam.

Menurutnya bahwa ketika memutuskan sebagai pendakwah, maka ini adalah jalur hidupnya terutama di akhirat kelak. Dengan kata lain, Zaidul bisa berdakwah dan bisa mengajak orang lain juga menjadi sehat.

Salah satu karyanya yang terkenal yakni buku Jurus Sehat Rasulullah. Ketika bukunya viral dan diminati, ia sampai punya acara televisi sendiri, lho.

3. Mamanya meninggal dunia tahun 2021 lalu

3. Mama meninggal dunia tahun 2021 lalu
Youtube.com/Sobat Herbal; Instagram.com/zaidulakbar.com/

Kabar duka menghampiri dr. Zaidul Akbar pada 7 Agustus 2021 lalu. Dokter sekaligus penceramah serta praktisi pengobatan sunnah di Indonesia ini kehilangan orangtuanya, Aisyah Abu Bakar.

Kabar orangtua dr. Zaidul Akbar meninggal dunia dari akun Instagram terverifikasi milik Indadari, mantan istri Caisar YKS.

Ustaz dr. Zaidul Akbar ikhlas kehilangan mama tercinta. Melalui akun Instagram, ia membahas soal pintu surga yang tidak akan pernah terganti. Ia juga  mengenang peran besar mamanya.

Kehilangan orangtuanya membuat dr. Zaidul Akbar menganggap ini bagian dari mata kuliah dalam kehidupan yang harus dihadapinya. Ia akan selalu mengingat pesan terakhir mamanya mengenai makna kehidupan.

4. Kerap membawa istri tercinta saat berdakwah

4. Kerap membawa istri tercinta saat berdakwah
Instagram.com/okisetianadewi

Dibandingkan dengan pemuka agama yang lain, dr. Zaidul Akbar tidak banyak mengunggah momen dengan keluarganya. Di laman Instagram miliknya banyak mengunggah kegiatan dan tips hidup sehat ala Nabi Muhammad SAW.

Namun, Oki Setiana Dewi pernah mengunggah kebersamaan dirinya dan suami dengan dr. Zaidul Akbar dan istrinya. Terlihat dr. Zaidul Akbar menggandeng istrinya dengan mesra.

Selain foto ini, ada beberapa kali sang Ustaz membawa istrinya itu saat berdakwah. Perjuangan menyebarkan kebaikan dilakukan mereka sebagai pasangan yang kompak mengejar surga Allah SWT.

5. Pernah unggah kebersamaan keluarga di YouTube pribadinya

5. Pernah unggah kebersamaan keluarga YouTube pribadinya
Youtube.com/Sobat Herbal

Meski terbilang tertutup mengenai keluarga besarnya, ada satu video unggahan dr. Zaidul Akbar tengah camping. Namun, dalam video itu tidak menunjukkan secara jelas istri atau anggota keluarga lain.

Ia hanya menyebut penting sekali untuk bersantai dan memiliki waktu berharga dengan keluarga. Mengajak camping bersama menjadi cara dr. Zaidul Akbar tetap dekat dengan mereka.

Itulah tadi fakta keluarga dr. Zaidul Akbar, tertutup soal kehidupan pribadi. Untuk para penggemar JSR, pasti sosok beliau sudah tak asing lagi.

Baca juga:

The Latest