7 Fakta Keluarga Mima Shafa, Anak Mona Ratuliu dan Indra Brasco

Mima Shifa merasa beruntung karena memiliki kedua orangtua yang peduli akan kesehatan mental

24 September 2023

7 Fakta Keluarga Mima Shafa, Anak Mona Ratuliu Indra Brasco
Instagram.com/monaratuliu

Mima Shafa, putri pertama Mona Ratuliu dan Indra, kini tengah menjadi sorotan usai membagikan kisahnya melawan depresi hingga sempat berniatan untuk mengakhiri hidupnya.

Tepat pada Juli 2022, dokter mediagnosa Mima Shafa dengan Bipolar Disorder dan Borderline Personality Disorder. Dalam video yang dibagikan di akun Instagram tersebut, Mima Shafa mengungkapkan bahwa dirinya sempat tidak percaya diri untuk membagikan ceritanya ini.

Beruntung, Mima Shafa dikelilingi oleh anggota keluarga yang selalu mendukungnya dalam suka maupun duka. Termasuk kedua orangtuanya yang mempunyai pandangan terbuka terkait kesehatan mental.

Berikut Popmama.com siap membahas fakta keluarga Mima Shafa yang dikenal harmonis dan suportif.

1. Mima Shifa merupakan anak pertama Mona Ratuliu dan Indra Brasco

1. Mima Shifa merupakan anak pertama Mona Ratuliu Indra Brasco
Instagram.com/monaratuliu

Beberapa dari Mama mungkin ada yang masih belum mengetahui sosok Mima Shafa. Perempuan yang akrab disapa Mima ini merupakan anak pertama dari pasangan Mona Ratuliu dan Indra Brasco.

Memiliki nama asli Davina Shava Felisa, Mima Shafa lahir di Jakarta pada 11 Juni 2003. Itu berarti, kini usia Mima Shafa telah menginjak 20 tahun. Sosoknya menjadi panutan warganet karena memiliki pemikiran terbuka dan beberapa kali aktif mengampanyekan isu-isu sosial.

2. Memiliki tiga saudara kandung

2. Memiliki tiga saudara kandung
Instagram.com/monaratuliu

Mima Shafa merupakan anak pertama dari empat bersaudara. Dia memiliki dua adik perempuan dan satu adik laki-laki.

Mereka adalah Baraka Rahadian Nezar (lahir pada 31 Maret 2009), Syanala Kania Salsabila (lahir pada 28 Juni 2012), dan Numa Kamala Srikandi (lahir pada 20 Mei 2020).

Tak hanya memiliki tiga adik kandung, Mima Shafa juga memiliki adik laki-laki bernama Balint Daniyal Zabdan (lahir pada 6 juli 2021). Diketahui, Mona Ratuliu menjadi ibu susu bagi Balint yang merupakan anak dari ibu sambung Kesha Ratuliu.

Editors' Pick

3. Kehadiran Balint membuat keluarga Mona Ratuliu terasa semakin ramai

3. Kehadiran Balint membuat keluarga Mona Ratuliu terasa semakin ramai
Instagram.com/monaratuliu

Tak bisa dipungkiri, kehadiran Balint membuat keluarga kecil Mona Ratuliu dan Indra Brasco semakin ramai. Setelah anak keempat mereka genap setahun, Mona memutuskan untuk menjadi ibu sepesusuan dari anak adiknya.

Lebih tepatnya, kondisi ini bisa terjadi lantaran Mama sambung Kesha Ratuliu dinyatakan meninggal dunia setelah melahirkan Balint.

Hal itu juga turut membuat Mima menyandang status sebagai kakak dari empat adik.

4. Mima Shafa merupakan sepupu dari aktris Kesha Ratuliu

4. Mima Shafa merupakan sepupu dari aktris Kesha Ratuliu
Instagram.com/kesharatuliu05

Meski jarang membagikan momen kebersamaan, Mima Shafa dikenal sangat dekat dengan Kesha Ratuliu selaku sepupunya. Kedekatan mereka pun bisa terlihat saat Mima hadir di acara pernikahan aktris kelahiran 1998 itu.

Mima pun tampak bahagia melihat sepupunya meresmikan hubungan dengan seorang lelaki bernama Adhi Permana. Penampilan putri sulung Mona Ratuliu ketika hadir di pernikahan sepupunya pun sukses mencuri perhatian.

5. Mona Ratuliu dan Indra Brasco peduli dengan kesehatan mental anak

5. Mona Ratuliu Indra Brasco peduli kesehatan mental anak
Instagram.com/mimashafa

Beruntung, Mima memiliki kedua orangtua yang sangat peduli dengan kesehatan mental. Bahkan, sang Mama juga kerap kali menjadi narasumber untuk acara talkshow yang berkaitan dengan mental anak.

Bagi keluarga Mona Ratuliu dan Indra Brasco, mental yang tidak terjaga maka sama saja mendatangkan fisik tak sehat.

Dalam unggahan di Instagram Story, Mima membagikan cerita saat pertama kali kedua orangtuanya tau tentang gangguan mental yang dialaminya.

Mima mengatakan mama dan papanya adalah sosok yang paling suportif. Mona dan Indra bahkan tak ragu untuk membawa putrinya itu ke UGD tengah malam.

“(Kita) muter-muterin Jakarta nyari UGD yang ada Psikiaternya sampai harus jauh-jauh ke Cibubur karena cuma disitu doamg UGD yang ada Psikiater stand by. (Mereka juga) nemenin aku di rumah sakit selama seminggu. Selalu nganterin aku kalau ada appointment ke Psikiater,” curhat Mima Shafa dalam unggahan Instagram Story, Senin (10/7/2023).

Mona dan Indra juga senantiasa belajar tentang Bipolar dan BPD agar lebih bisa mengerti kondisi putrinya. Pasangan yang menikah pada 14 September 2002 ini juga selalu memastikan kondisi Mima dan memantau perkembangan kesehatan sang putri.

6. Mona Ratuliu berusaha membuat anak-anaknya bercerita tentang perasaan mereka

6. Mona Ratuliu berusaha membuat anak-anak bercerita tentang perasaan mereka
Instagram.com/monaratuliu

Sebagai orangtua, Mona dapat dengan mudah menyadari ketika anak-anaknya tidak dalam kondisi baik-baik saja. Hal itu bisa terlihat dari perilaku mereka. Demi membuat anaknya merasa lega, Mona biasanya akan bertanya langsung kepada sang Anak.

“Aku akan tanya dulu, lagi mau cerita sekarang atau nanti aja? Kadang mereka butuh ditemenin tapi nggak langsung cerita. Jadi senyamannya dia aja sih. Soalnya kadang kalau nggak ditanya, mereka tuh sebenarnya mau cerita tapi nggak tau mulainya dari mana,” ungkap Mona Ratuliu secara eksklusif kepada Popmama.com.

“Mima pernah ngalami kayak gitu, makanya aku tanya ‘kenapa Mima nggak cerita?’. Dia ternyata ngelihat bundanya lagi repot, ribet, jadinya aku yang mutusin nanya sama Mima ada yang mau diceritain atau nggak. Pertanyaan simpel ini biasanya memicu anak buat cerita,” lanjutnya.

7. Memiliki banyak anak, Mona Ratuliu memilih untuk tidak menggunakan jasa baby sitter

7. Memiliki banyak anak, Mona Ratuliu memilih tidak menggunakan jasa baby sitter
Instagram.com/monaratuliu

Mona Ratuliu sekarang memiliki tanggungan untuk mengasuh lima orang anak sekaligus termasuk Balint. Namun, Mona memutuskan untuk menyewa jasa babysitter untuk membantunya mengurus anak, terutama Numa dan Balint yang masih kecil.

Pasalnya, Mona merasa terbantu lantaran tiga anaknya sudah berada di usia remaja dan dewasa. Sehingga, mereka bisa membantunya merawat dua anak lainnya yang masih kecil.

“Aku nggak ada baby sitter, cuma punya ART aja. Numa yang masih kecil kalau di rumah juga biasanya aku yang urus sendiri,” kata Mona Ratuliu.

Nah, jadi itu dia ulasan fakta keluarga Mima Shafa yang dikenal harmonis dan melek akan kesehatan mental. Bagaimana menurut Mama?

Baca juga:

The Latest