8 Fakta Leo Sandjaja Suami Laura Basuki, Pengusaha Sukses

Rupanya keluarga suami Laura Basuki mempunyai usaha denim tertua di Indonesia

22 Juli 2023

8 Fakta Leo Sandjaja Suami Laura Basuki, Pengusaha Sukses
Instagram.com/leosandjaja

Sejak menikah dengan sosok aktris Laura Basuki, nama Leo Sandjaja berhasil mencuri perhatian banyak orang. Terlebih, laki-laki yang terpaut perbedaan usia mencapai 11 tahun ini bukan jadi kalangan artis.

Leo Sandjaja merupakan sosok pengusaha sukses yang memiliki bisnis di bidang fashion. Lima tahun menikah, Leo Sandjaja dan Laura Basuki akhirnya dikaruniai seorang putra yang lahir pada 7 Januari 2016.

Untuk informasi selengkapnya terkait sosok ini, berikut Popmama.com siap membahas fakta suami Laura Basuki yang bernama Leo Sandjaja.

1. Biodata singkat Leo Sandjaja, suami Laura Basuki

1. Biodata singkat Leo Sandjaja, suami Laura Basuki
Instagram.com/leosandjaja
  • Nama lengkap: Leo Satrya Sandjaja
  • Tempat dan tanggal lahir: Jakarta, 16 Juni 1977
  • Profesi: Pengusaha
  • Nama istri: Laura Basuki
  • Nama anak: Owen Sandjaja
  • Akun Instagram: @leosandjaja

2. Suami Laura Basuki merupakan pengusaha sukses

2. Suami Laura Basuki merupakan pengusaha sukses
Instagram.com/leosandjaja

Diketahui, Leo Sandjaja menikahi Laura Basuki pada 25 Juni 2011. Pasangan ini menikah di Gereja Reformed Injili, Kemayoran, Jakarta. Berbeda dengan istrinya, Leo Sandjaja bukan berasal dari kalangan publik figur.

Alih-alih berkecimpung di dunia hiburan, Leo lebih memilih untuk menggeluti dunia bisnis. Dia merupakan pengusaha sukses, lebih tepatnya penerus bisnis Lea Jeans yang brand tersebut sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia.

3. Mendukung penuh karier yang dijalani Laura Basuki

3. Mendukung penuh karier dijalani Laura Basuki
Instagram.com/leosandjaja

Sebelum menjadi pengusaha, Leo dikenal aktif sebagai pegawai kantoran. Kehidupan rumah tangga Leo dan Laura sangat harmonis, meski usia keduanya terpaut perbedaan 11 tahun.

Walau profesi keduanya sangat berbeda jauh, namun itu semua tidak menjadi masalah bagi mereka. Sejak menjalin hubungan, Leo selalu memberikan dukungan penuh pada karier Laura di dunia seni peran.

Editors' Pick

4. Mempunyai hobi fotografi

4. Mempunyai hobi fotografi
Instagram.com/leosandjaja

Leo dan Laura suka sekali mengajak putra tercinta untuk belibur, bahkan sampai ke luar negeri. Selama liburan, biasanya Leo sibuk memotret momen keseruan yang dilakukan istri dan putra tunggal mereka.

Diketahui, Leo mempunyai hobi memotret. Laura dan putranya kerap menjadi bahan objekan bidikannya. Hasil bidikan Leo pun kerap diperlihatkan di media sosial Instagram pribadinya.

5. Lulusan kampus luar negeri

5. Lulusan kampus luar negeri
Instagram.com/leosandjaja

Leo Sandjaja merupakan lulusan Fashion Institute of Design & Merchandising dari salah satu lulusan kampus di Los Angeles, Amerika Serikat. Setelah lulus, Leo dipercaya oleh papanya untuk meneruskan usaha garmen.

Papanya yang bernama Gani Sandjaja telah sepenuhnya menyerahkan tongkat bisnis ke anak bungsu dam lelaki satu-satunya di keluarga, Leo Sandjaja. Meski begitu, kedua kakaknya juga turut membantu mengelola perusahaan.

6. Mempunyai usaha denim tertua di Indonesia

6. Mempunyai usaha denim tertua Indonesia
Instagram.com/leosandjaja

Garmen milik keluarga Leo bernama Lea Jeans. Usaha denim tertua di Indonesia ini telah berdiri sejak tahun 1972. Menariknya, sekitar tahun 90-an, sebuah serial televisi produksi Amerika Serikat berjudul Renegades sempat menggunakan produk asal Indonesia ini.

Sampai sekarang, usaha garmen milik keluarga Leo Sandjaja telah mengimpor produk hingga ke Dubai, Korea, dan Hongkong.

7. Leo pada awalnya sempat menolak meneruskan bisnis keluarga

7. Leo awal sempat menolak meneruskan bisnis keluarga
Instagram.com/leosandjaja

Ternyata, pada awalnya Leo sempat menolak keinginan papanya untuk meneruskan bisnis Lea Jeans. Alasannya kala itu karena dirinya sedang fokus menempuh studi S2 di Amerika Serikat.

Selain itu, Leo juga mengungkapkan bahwa semua bisnis keluarga memiliki permasalahan yang sama, yaitu generasi pertama dan kedua memiliki perselisihan, sehingga terkadang terjadi bentrok.

8. Mendapat dukungan dari dua kakaknya saat hampir menyerah di bisnis keluarga

8. Mendapat dukungan dari dua kakak saat hampir menyerah bisnis keluarga
Instagram.com/leosandjaja

Namun, pada akhirnya hati Leo luluh. Selepas menyelesaikan gelar S2, suami Laura Basuki ini langsung pulang ke Indonesia dan membantu papanya untuk mengurus Lea Jeans.

Setelah menjabat sebagai sales manager, Leo dipindahkan ke bagian promosi dan komunikasi pemasaran. Meski telah menjadi bagian dari perusahaan, rupanya Leo hampir menyerah lantaran ritme kerja papanya dan karyawan di perusahaan sangat berbeda dengan dirinya.

Beruntung, Leo memiliki kedua kakak yang terus menyemangatinya. Setelah itu, Leo pun semakin berani melakukan berbagai terobosan di Lea Jeans.

Nah, jadi itu dia beberapa fakta suami Laura Basuki yang bernama Leo Sandjaja. Hingga saat ini, kehidupan rumah tangga Leo Sandjaja dan Laura Basuki masih langgeng serta berjalan harmonis.

Baca juga:

The Latest