Cara Mengatasi Sakit Kepala saat Hamil Muda

Sakit kepala yang kerap terjadi di awal kehamilan membuat Mama tidak nyaman

2 Januari 2024

Cara Mengatasi Sakit Kepala saat Hamil Muda
freepik/freepik

Sakit kepala kerap yang terjadi di awal trimester kehamilan membuat aktivitas ibu hamil sedikit terganggu dan kondisi badan menjadi kurang fit. Dalam kondisi hamil muda, mengonsumsi banyak obat-obatan juga tidak disarankan. Lantas, bagaimana cara mengatasinya?

Mengutip Stanford Medicine Children’s Health, ada banyak penyebab terjadinya sakit kepala saat hamil muda. Salah satunya karena perubahan kadar hormon dan volume darah yang memengaruhi sakit kepala lebih sering terjadi. Kondisi ini akan membaik umumnya seiring bertambahnya usia kehamilan sembari diiringi pola hidup yang sehat.

Berikut Popmama.com telah merangkum berbagai cara mengatasi sakit kepala saat hamil muda. Simak informasinya, Ma!

Penyebab Sakit Kepala di Awal Kehamilan

Penyebab Sakit Kepala Awal Kehamilan
freepik/our-team

Sakit kepala merupakan salah satu keluhan yang sering dikeluhkan ibu hamil. Biasanya sakit kepala sering dikeluhkan ibu hamil di trimester awal kehamilan, kemudian keluhan ini akan menghilang seiring dengan bertembahnya usia kehamilan seperti yang telah dijelaskan sebelumnya.

Perubahan hormon dan volume darah menjadi salah satu faktor mengapa sakit kepala terjadi saat hamil muda. Selain faktor hormon, perubahan pola hidup juga dapat memicu sakit kepala seperti stres, kelelahan, kurang tidur, atau rendahnya kadar gula darah dalam tubuh. Mual, muntah, hingga sinus juga dapat memicu terjadinya sakit kepala.

Sakit Kepala Migrain Umum Terjadi pada Ibu Hamil

Sakit Kepala Migrain Umum Terjadi Ibu Hamil
freepik/jcomp

Sakit kepala migrain merupakan jenis sakit kepala yang kerap dialami oleh ibu hamil. Migrain membuat kepala sakit dan berdenyut di satu sisi saja. Kondisi ini disebabkan oleh perluasan pembuluh darah di otak.

Sakit kepala migrain juga dapat membuat penderitanya mengalami mual, muntah, dan lebih peka terhadap cahaya. 

Meski kerap terjadi, sakit kepala yang terjadi terus-menerus bisa menjadi tanda dari masalah kesehatan lain, seperti hipertensi atau preeklamsia. Maka dari itu, Mama yang sedang hamil perlu menjaga kondisi tubuh dan berkonsultasi dengan dokter kandungan.

Cara Mengatasi Sakit Kepala saat Hamil Muda

Cara Mengatasi Sakit Kepala saat Hamil Muda
freepik/user15285612

Sakit kepala yang terjadi saat hamil muda akan berpengaruh dengan kondisi Mama. Karena sakit kepala, tubuh akan mudah lemas dan tidak bersemangat. 

Jika Mama mengalami sakit kepala saat hamil muda, ada banyak cara dan pencegahan yang dapat dilakukan untuk mengatasi kondisi ini. Tidak harus mengonsumsi obat-obatan, Mama dapat menerapkan cara-cara berikut untuk mengatasi sakit kepala saat hamil muda:

Editors' Pick

1. Minum banyak cairan

1. Minum banyak cairan
freepik/yanalya

Saat sedang hamil, jumlah cairan yang dibutuhkan tubuh juga akan meningkat. Kondisi mual dan muntah di awal kehamilan juga membuat cairan tubuh berkurang, sehingga ibu hamil perlu banyak minum air.

Jika Mama mengalami sakit kepala, cobalah minum air untuk meredakan sakit kepala sekaligus memenuhi kebutuhan cairan tubuh. Dehidrasi juga menjadi salah satu penyebab sakit kepala.

2. Lakukan pijat dan kompres

2. Lakukan pijat kompres
freepik/bearfotos

Cobalah untuk mengompres wajah, mata, dan jidat dengan handuk yang telah direndam air hangat. Selain itu, Mama juga bisa mengompres pada bagian belakang leher dengan menggunakan handuk dingin.

Dijamin bikin Mama lebih rileks!

3. Istirahat yang cukup

3. Istirahat cukup
Freepik/Rawpixel.com

Perbanyak istirahat dan tidur yang cukup. Mama dapat istirahat di ruangan yang sejuk dan gelap tanpa suara bising agar bisa istirahat lebih tenang.

Hindari begadang selama kehamilan terutama di awal kehamilan karena dapat memicu sakit kepala.

4. Makan yang cukup dan teratur

4. Makan cukup teratur
freepik/gpointstudio

Makan yang tidak teratur juga dapat memicu sakit kepala, Ma. Untuk itu, usahakan agar Mama makan dengan jadwal yang teratur selama kehamilan. Lebih baik makan makanan dengan porsi sedikit, namun lebih sering.

 

5. Menjauhi asap rokok dan rutin olahraga

5. Menjauhi asap rokok rutin olahraga
freepik/senivpetro

Mama juga perlu menghindari asap rokok selama kehamilan untuk menghindari sakit kepala. Selain itu, cobalah untuk melakukan yoga untuk merelaksasi tubuh.

Nah, itu cara mengatasi sakit kepala saat hamil muda. Jika Mama mengalami sakit kepala secara terus-menerus di trimester selanjutnya, sebaiknya konsultasikan dengan dokter kandungan untuk mengetahui penyebab lebih lanjut dan cara penanganannya.

Semoga membantu dalam mengatasi sakit kepala, ya, Ma!

Baca juga:

The Latest