Keputihan saat Hamil 6 Bulan, Normal atau Berbahaya?

Ketahui perbedaan keputihan normal dan keputihan abnormal, ya

7 Juli 2022

Keputihan saat Hamil 6 Bulan, Normal atau Berbahaya
Pexels/Jonathan Borba

Ibu hamil bisa mengalami keputihan karena adanya perubahan hormon. Keputihan saat hamil merupakan masalah yang umum dialami perempuan. Salah satu yang kerap dikeluhkan adalah keputihan saat hamil 6 bulan.

Dilansir Healthline, keputihan sebenarnya cara alami vagina melindungi dan menjaga diri dari infeksi. Sehingga vagina tetap bersih dan lembap.

Ketika mengalami keputihan, vagina memproduksi kelenjar yang akan dibawa oleh leher rahim ke luar. Kelenjar tersebut membawa sel mati dan bakteri.

Jadi, keputihan baik saat hamil maupun tidak hamil adalah hal normal. Bahkan ibu hamil mungkin mengalami 5 jenis keputihan. Namun, ada keputihan abnormal yang berbahaya dan perlu diwaspadai.

Berikut Popmama.com telah merangkum fakta seputar keputihan saat hamil 6 bulan dari berbagai sumber.

1. Beragam jenis keputihan yang perlu diketahui

1. Beragam jenis keputihan perlu diketahui
Pexels/Dominika Roseclay

Ciri keputihan saat hamil muda ataupun hamil tua sama dengan keputihan pada umumnya. Jenis keputihan yang dialami bisa terdekeksi dari perubahan warnanya. Perubahan ini juga menandakan normal atau tidak normalnya keputihan.

Dilansir Medical News Today, berikut ini adalah jenis-jenis keputihan yang wajib diketahui:

  • Keputihan berwarna putih, putih gading, dan bertekstur tipis

Inilah jenis keputihan yang paling wajar dan normal, disebut juga leukorrhea. Keputihan ini ditandai dengan warna putih atau putih gading, tekstur tipis, dan tidak berbau saat hamil. 

Keputihan ini disebabkan oleh kadar hormon estrogen yang tinggi saat hamil, produksi kelenjar atau lendir yang tinggi untuk melindungi kandungan, atau peningkatan aliran darah ke dinding vagina. 

Selain itu, keputihan saat hamil 6 bulan bisa terjadi karena menjelang akhir kehamilan, kepala bayi akan menekan leher rahim. Sehingga keputihan ketika hamil semakin banyak.

  • Keputihan dengan warna putih, tapi menggumpal

Alih-alih bertekstur tipis, keputihan ini cenderung menggumpal. Warnanya putih atau putih gading. Beberapa ibu hamil mengalami jenis keputihan ini karena pertumbuhan ragi dalam tubuh yang meningkat. 

Penyebab keputihan ini tidak selalu karena infeksi jamur. Selain itu, keputihan ini tidak membahayakan janin. Namun, kamu harus berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan arahan jelas.

  • Keputihan berwarna hijau atau kuning

Karakteristik keputihan ini adalah warnanya kehijauan atau kuning. Biasanya disertai dengan bau tidak sedap. Apabila mengalami gejala keputihan ini, kemungkinan kamu mengalami trikomoniasis.

Segera periksa ke dokter, ya. Supaya kamu mendapatkan diagnosis dan perawatan yang tepat tanpa membahayakan janin.

  • Keputihan berwarna cokelat atau kemerahan

Selanjutnya, jenis keputihan ini ditandai dengan warna merah atau cokelat dan disertai bercak darah. Sebaiknya segera konsultasi dan periksa ke dokter sebab keputihan ini dikaitkan dengan tanda keguguran.

  • Keputihan cair dan berwarna kuning 

Terakhir, keputihan berwarna kuning dengan tekstur cair atau jernih.

Kemungkinan keputihan adalah cairan urine atau cairan ketubahan. Meski terbilang normal, kamu harus hati-hati dan jangan takut periksakan diri ke dokter.

Editors' Pick

2. Ciri keputihan saat hamil yang abnormal

2. Ciri keputihan saat hamil abnormal
Unsplash/Timothy Meinberg

Keputihan saat hamil memang lumrah terjadi, tapi tetap menimbulkan rasa tak nyaman. Selama kehamilan, perempuan mengalami kram perut, mual, muntah, atau mudah lelah.

Apabila mengalami keputihan, tak sedikit perempuan yang stres. Apalagi jika keputihan tersebut tergolong abnormal atau berbahaya. Berikut ini adalah ciri-ciri keputihan abnormal:

  • Muncul rasa gatal di area vagina
  • Rasanya panas
  • Cairan kental atau menggumpal
  • Aromanya tidak sedap atau busuk
  • Warnanya kuning, hijau, cokelat
  • Keluar disertai darah
  • Nyeri
  • Pendarahan

Apabila keputihan disertai gejala-gejala tersebut, kamu harus langsung periksa ke dokter. Gejala abnormal tersebut adalah tanda keputihan saat hamil yang berbahaya. Lakukan pemeriksaan agar kamu dan janin sehat.

3. Penyebab keputihan saat hamil yang abnormal

3. Penyebab keputihan saat hamil abnormal
Pexels/Amina Filkins

Keputihan saat hamil 6 bulan yang normal disebabkan oleh infeksi jamur, yakni jamur Candida. Infeksi dapat terjadi karena daya tahan tubuh menurun. Peningkatan hormon estrogen dan progesteron juga memicu jamur Candida

Sementara itu, keputihan abnormal saat hamil disebabkan oleh infeksi bakteri, yaitu Vaginosis bakterialis.

Perubahan hormon membuat pertumbuhan bakteri meningkat. Sehingga risiko infeksi bakteri juga makin besar. Dalam kondisi tertentu, keputihan abnormal dapat memicu kelahiran prematur dan berat badan bayi kurang.

4. Cara mengatasi keputihan saat hamil yang tepat

4. Cara mengatasi keputihan saat hamil tepat
Pexels/Suhyeon Choi

Nah, apabila mengalami keputihan saat hamil 6 bulan atau hamil muda yang abnormal, ada beberapa hal yang bisa dilakukan. Supaya kesehatan vagina tetap terjaga.

Cara mengatasi keputihan abnormal saat hamil:

  • Biasakan menyeka area genital sampai bersih, dari depan sampai belakang, terutama setelah buang air besar dan buang air kecil
  • Hindari penggunaan tampo
  • Gunakan panty liner jika perlu agar cairan keputihan terserap
  • Pilih produk perawatan area genital tanpa pewangi
  • Kenakan pakaian dengan bahan yang mudah menyerap keringat
  • Hindari pakaian ketat untuk mencegah risiko infeksi
  • Penuhilah nutrisi tubuh dengan makanan dan minuman sehat
  • Hindari asupan gula berlebih karena dapat meningkatkan infeksi jamur

5. Cara mencegah keputihan abnormal saat hamil

5. Cara mencegah keputihan abnormal saat hamil
Freepik/valeria_aksakova

Mama tentu tidak ingin mengalami keputihan abnormal saat hamil bukan? Jika keputihan Mama masih di batas aman, maka tetap jaga diri, ya.

Agar keputihan saat hamil 6 bulan tidak menjadi berbahaya, ada beberapa cara yang perlu dilakukan. Apa saja cara untuk mencegah infeksi yang berakibat keputihan abnormal? 

  • Biasakan mencuci tangan sebelum memegang atau menyentuh area vagina
  • Usahakan tidak menggunakan panty liner di keseharian. Pakai sewajarnya sesuai kebutuhan
  • Jangan menggunakan sabun wangi dalam bak mandi
  • Cuci pakaian dengan deterjen tanpa pewangi
  • Saat akan melakukan hubungan seksual, usahakan pakai pelumas dulu
  • Apabila punya kebiasaan merokok, hentikan segera agar vagina tidak berisiko terkena infeksi
  • Makan asupan kaya probiotik seperti yogurt

Kamu bisa melakukan langkah-langkah antisipasi di atas agar tidak terjadi keputihan abnormal saat hamil 6 bulan. 

Itulah fakta seputar keputihan saat hamil 6 bulan. Diperlukan sikap peka dan waspada agar tahu perubahan tubuh. Sehingga, Mama tahu keputihan yang dialami masih normal atau sudah berbahaya.

Baca Juga:

The Latest