Apakah Normal jika Urine Berbau Menyengat saat Hamil?

Apakah kondisi ini perlu diwaspadai?

20 Juli 2023

Apakah Normal jika Urine Berbau Menyengat saat Hamil
Pexels/Miriam Alonso

Tubuh perempuan mengalami berbagai perubahan selama kehamilan. Salah satu penyebab utamanya adalah perubahan hormon. Tapi, apakah urine berbau saat hamil biasa terjadi saat hamil? Urine biasanya berwarna kuning pucat atau transparan dengan bau yang ringan. Namun seringkali urine menjadi bau atau keruh karena adanya kuman penyebab infeksi di dalamnya.

Perubahan urine atau menjadi bau biasanya tidak perlu diwaspadai. Tetapi jika selama kehamilan, selalu lebih baik untuk berdiskusi dengan dokter. Karena bau menyengat pada urine saat hamil mungkin merupakan gejala gangguan kesehatan.

Ulasan Popmama.com kali ini akan membahas soal apakah normal jika urine berbau menyengat saat hamil?

Apakah Normal jika Urine Berbau Menyengat saat Hamil?

Apakah Normal jika Urine Berbau Menyengat saat Hamil
Freepik/Gpointstudio

Urine berbau tidak selalu menjadi perhatian bila Mama tidak sedang hamil. Tapi seperti yang Mama ketahui, ibu hamil harus harus selalu waspada, termasuk soal urine yang berbau menyengat.

Meskipun bisa jadi karena indra penciuman yang meningkat selama kehamilan, perubahan hormonal dan dehidrasi juga bisa menjadi penyebabnya.

Dalam kasus-kasus kecil, tes patologi dilakukan untuk menemukan jenis infeksi yang menyebabkan urine berbau. Tidak perlu terlalu khawatir tetapi jaga agar tubuh tetap terhidrasi dengan baik. Konsultasikan dengan dokter jika masalah berlanjut.

Editors' Pick

Penyebab Urine Bau saat Hamil

Penyebab Urine Bau saat Hamil
Freepik/wayhomestudio

Semua hal yang Mama makan atau minum memengaruhi bau urine. Ini juga dapat terjadi karena perubahan pola makan dan dehidrasi.

Beberapa infeksi seperti ISK (infeksi saluran kemih) dan infeksi menular seksual juga menyebabkan bau menyengat pada urine.

Berikut adalah beberapa penyebab kencing bau selama kehamilan:

  • infeksi saluran kemih,
  • dehidrasi,
  • vitamin dan suplemen,
  • perubahan pola makan,
  • sensitivitas hidung selama kehamilan,
  • inkontinensia urine.

Mengatasi Bau Menyengat pada Urine saat Hamil

Mengatasi Bau Menyengat Urine saat Hamil
Freepik/senivpetro

Jika Mama mengeluarkan urine yang berbau selama kehamilan, lebih baik beri tahu dokter untuk menemukan kemungkinan infeksi.

Namun, jika Mama didiagnosis menderita infeksi, dokter mungkin meresepkan obat yang aman untuk kehamilan untuk mengobati infeksi tersebut. Pengobatan infeksi saluran kencing dan infeksi menular seksual dapat dilakukan dengan mudah dengan pemberian antibiotik.

Cara terbaik untuk meredakan urine berbau menyengat selama kehamilan tergantung pada faktor-faktor yang menjadi penyebabnya. Tetapi melakukan beberapa perubahan gaya hidup dapat membantu mengatasi masalah tersebut.

Berikut adalah beberapa hal yang dapat Mama lakukan untuk mengelola urine berbau menyengat selama kehamilan:

1. Selalu menjaga kebersihan, terutama area vagina

Mengganti dan mencuci pakaian secara teratur, menyeka vagina dengan benar setiap habis buang air kecil, membersihan vagina dengan air hangat suam-suam kuku, menghindari douching adalah cara terbaik untuk mencegah urine berbau menyengat selama kehamilan.

2. Selalu terhidrasi

Menjaga diri tetap terhidrasi adalah salah satu cara terbaik untuk menghentikan urine berbau. Tubuh harus memiliki cairan yang cukup untuk mengencerkan urine dan mengeluarkannya tanpa sensasi terbakar.

3. Sering buang air kecil

Jika Mama sering buang air kecil, maka urine tidak akan tertahan dalam waktu lama di kandung kemih sehingga menjadi kurang asam. Dengan demikian, kondisi tersebut membantu mengurangi bau.

4. Mengonsumsi makanan yang mengandung probiotik

Probiotik berarti bakteri yang sangat sehat yang mengurangi risiko infeksi bakteri. Mengonsumsi makanan kaya probiotik seperti yoghurt bisa meningkatkan kesehatan vagina dan usus yang baik.

Kapan Harus Memeriksakan Diri ke Dokter?

Kapan Harus Memeriksakan Diri ke Dokter
Pexels/ Mikhail Nilov

Bila urine terus berbau menyengat, segera periksakan diri ke dokter ya, Ma. Terutama jika Mama mengalami beberapa gejala berikut:

  • suhu tubuh tidak normal,
  • noda darah dalam urine,
  • kram perut,
  • kelelahan atau demam ringan,
  • tubuh terasa tidak enak, sakit, lelah, atau lemas.

Tetap memeriksa perubahan urine dan mendiskusikan perubahan tersebut dengan dokter. Selain itu, melakukan tes urine yang tepat dapat memastikan kesehatan dan janin selama kehamilan. Sementara itu, Mama harus tetap terhidrasi dan tetap melakukan aktivitas fisik untuk mendapatkan kehamilan yang lebih aman dan sehat.

Nah, itu penjelasan tentang apakah normal jika urine berbau menyengat saat hamil. Apakah Mama juga pernah mengalaminya?

Baca juga:

The Latest