Amankah Posisi Tidur Miring Kanan saat Hamil?

Posisi tidur perlu diperhatikan saat hamil demi kenyamanan mama dan keamanan janin

22 Mei 2024

Amankah Posisi Tidur Miring Kanan saat Hamil
Pinterest.com

Ibu hamil akan selalu berhati-hati dalam hal apa pun karena takut akan berpengaruh pada janin di dalam kandungan. Tidak hanya soal makanan, ibu hamil juga mungkin akan memperhatikan dan berhati-hati mengenai posisi tidurnya.

Jika selama ini posisi tidur Mama miring ke sebelah kanan, Mama pasti mulai bertanya-tanya apakah posisi tidur tersebut aman saat hamil atau tidak.

Nah, kira-kira, amankah posisi tidur miring kanan saat hamil? Berikut Popmama.com telah rangkum jawabannya untuk Mama. Yuk, disimak!

Amankah Posisi Tidur Miring Kanan saat Hamil?

Amankah Posisi Tidur Miring Kanan saat Hamil
Pinterest.com

Mengutip dari Parents, American College of Obstetricians and Gynecologists (ACOG) menyatakan bahwa posisi tidur miring ke kanan boleh dan aman selama kehamilan.

Tidur miring ke kanan dapat membantu mengurangi tekanan pada lambung dan mengurangi gejala mual karena asam lambung. Tidur miring ke kanan juga dapat mengurangi tekanan pada punggung, sehingga bisa membantu mengurangi nyeri punggung saat hamil.

Meskipun secara umumnya posisi tidur miring ke kanan aman saat hamil, sebaiknya ibu hamil tidak tidur miring ke kanan terlalu lama. Tidur miring ke kanan terlalu lama dapat menekan organ hati.

Tidur miring ke kanan aman, tapi ada posisi tidur lain bagi ibu hamil yang lebih aman dan memiliki manfaat yang lebih banyak dari pada tidur miring ke kanan.

Posisi Tidur Terbaik untuk Ibu Hamil

Posisi Tidur Terbaik Ibu Hamil
Freepik/benzoix

Mengutip dari Healthline, posisi tidur yang ideal atau terbaik untuk ibu hamil adalah tidur miring ke sebelah kiri. Hal ini karena tidur miring ke kiri membuat sirkulasi darah dalam tubuh meningkat, sehingga aliran darah menuju plasenta akan lancar dan janin akan mendapatkan asupan nutrisi yang cukup.

Selain itu, tidur miring ke kiri juga dapat mengurangi tekanan pada vena cava inferior, pembuluh darah besar yang membawa darah dari bagian bawah tubuh ke jantung. Hal ini kemudian dapat membantu memperbaiki aliran darah dan mengurangi pembengkakan pada kaki.

Lalu, tidur miring ke kiri pun disebut dapat menghindari bayi berada di posisi sungsang.

Meskipun tidur miring ke sebelah kiri adalah posisi yang ideal, bukan berarti Mama harus selalu tidur ke arah kiri. Mama bisa tidur miring ke kanan lalu mengganti posisi ke miring kiri secara bergantian.

Posisi Tidur yang Tidak Disarankan untuk Ibu Hamil

Posisi Tidur Tidak Disarankan Ibu Hamil
Freepik/freepik

Terdapat beberapa posisi tidur yang tidak disarankan untuk ibu hamil, terutama ketika sudah mendekati minggu-minggu akhir kehamilan. Ibu hamil tidak disarankan untuk tidur dalam posisi tersebut karena berbahaya bagi kesehatan dan janin.

Berikut posisi yang tidak disarankan untuk ibu hamil:

  • Tidur telentang

Tidur telentang dapat memberikan tekanan pada usus sehingga bisa menyebabkan masalah perut. Tidur telentang juga bisa memberikan tekanan berlebih pada punggung dan akhirnya menyebabkan sakit punggung.

  • Tidur tengkurap

Tidur tengkurap dapat memberikan tekanan pada daerah perut dan janin di dalam kandungan, sehingga bisa memperlambat peredaran darah dan memengaruhi suplai darah ke bayi. Lalu, tidur tengkurap juga bisa menyebabkan ibu hamil sulit untuk bernapas.

Itu tadi ulasan terkait amankah posisi tidur miring kanan saat hamil, Ma. Jadi, ibu hamil boleh tidur miring ke kanang, tapi hindari terlalu lama karena bisa menekan organ hati.

Semoga bermanfaat!

Baca juga:

The Latest