Mama mungkin sering merasa khawatir saat melihat anak bermain dan membuat segala sesuatu berantakan. Apalagi ketika si Kecil bermain dengan makanannya hingga lebih banyak makanan yang tumpah ke lantai daripada masuk ke mulutnya.
Rasanya sulit membiarkan mereka bebas bereksplorasi tanpa merasa ada “risiko” di sekitar. Padahal saat anak bermain berantakan, mereka sedang belajar dan mengenal dunia, tentunya hal ini turut mendukung tumbuh kembangnya.
Mungkin Mama bertanya-tanya, kenapa bermain berantakan baik untuk tumbuh kembang anak? Berikut Popmama.com telah siapkan jawabannya. Yuk, disimak, Ma!
