Apa Fadhilah Salat Tarawih di Malam Ke-16 Ramadan

Tetap semangat untuk berpuasa dan ibadah tarawih, yuk!

17 April 2022

Apa Fadhilah Salat Tarawih Malam Ke-16 Ramadan
Pexels/a-darmel

Bulan suci Ramadan merupakan bulan yang istimewa bagi umat muslim. Sebab, pada bulan tersebut Allah SWT senantiasa memberikan banyak pahala kepada umat muslim yang menjalankan ibadah, baik ibadah wajib dan sunah.

Pada bulan suci Ramadan, umat muslim diwajibkan untuk menjalankan ibadah puasa dan dianjurkan untuk melaksanakan ibadah salat tarawih. Selain itu, Allah SWT juga sangat menganjurkan umat muslim untuk melakukan ibadah lainnya, seperti membaca Alquran.

Tidak hanya mendapatkan pahala berpuasa, ibadah salat tarawih juga memiliki pahala dan fadhilah atau keutamaan bagi umat muslim yang melaksanakan salat tarawih.

Setiap harinya, fadhilah salat tarawih pun berbeda-beda. Fadhilah salat tarawih di malam kesatu akan berbeda dengan malam kedua. Pada malam kedua, fadhilah salat tarawihnya pun berbeda dengan malam ketiga dan begitu seterusnya.

Tidak terasa, salat tarawih sudah menginjak malam ke-16. Artinya, fadhilah salat tarawih yang akan didapatkan pun berbeda dengan fadhilah salat tarawih di malam ke-15.

Agar tidak penasaran, yuk simak informasi fadhilah salat tarawih di malam ke-16 Ramadan yang telah Popmama.com rangkum. Bisa jadi pengetahuan baru untuk Mama dan anak mama, nih!

1. Fadhilah salat tarawih di malam ke-16 Ramadan

1. Fadhilah salat tarawih malam ke-16 Ramadan
Pexels/davidmceachan

Pada malam ke-16 Ramadan, fadhilah salat tarawih yang bisa didapatkan oleh umat muslim adalah barang siapa yang salat tarawih di malam ke-16, kelak Allah SWT akan mencatat umat muslim ke dalam golongan orang yang selamat dari api neraka dan mendapat keberuntungan masuk surga.

Semua manusia pasti tidak ingin masuk ke dalam api neraka. Sebab, neraka merupakan seburuk-buruknya tempat menetap dan tempat kediaman.

Panasnya di dunia bukan apa-apa jika dibandingkan dengan panasnya api neraka. Banyak dari mereka yang selalu meminta pertolongan dan perlindungan Allah SWT karena takut akan api neraka yang akan membakarnya.

Meski begitu, ada pula golongan manusia yang haram tersentuh api neraka. Terdapat empat golongan manusia yang tidak tersentuh api neraka, berikut informasinya:

  1. Hayyin adalah orang yang tidak suka memaki, tidak mudah melaknat, dan jiwanya selalu teduh.
  2. Layyin, yaitu orang yang baik dan bertutur kata lembut serta sopan.
  3. Qarib, yakni orang yang mudah akrab, ramah terhadap orang lain, dan memiliki pribadi yang menyenangkan.
  4. Sahl merupakan orang yang tidak suka mempersulit sesuatu, suka menolong, dan memiliki solusi untuk menyelesaikan masalah.

2. Hadis tentang fadhilah salat tarawih di malam ke-16 Ramadan

2. Hadis tentang fadhilah salat tarawih malam ke-16 Ramadan
Pexels/ali-burhan-40040645

Berikut merupakan hadis mengenai fadhilah salat tarawih di malam ke-16 Ramadan dan artinya.

وفى الليلة السادسة عشرة كتب الله له براءة النجاة من النار وبراءة الدخول من الجنة

Artinya:

Pada malam ke-16, Allah SWT akan mencatat kebebasan selamat dari neraka dan kebebasan masuk surga bagi yang tarawih."

Nah, itulah fadhilah salat tarawih di malam ke-16 Ramadan. Semoga dengan melaksanakan ibadah salat tarawih di malam ke-16, kita termasuk ke dalam golongan orang-orang yang selamat dari api neraka dan mendapat kebebasan masuk surga.

Baca juga:

The Latest