Suami dan Anaknya Tewas Membusuk di Koja, Istri Ditemukan Lemas

Kondisi terkini istri dan anak sulungnya yang ditemukan lemas usai suami dan si bungsu tewas

1 November 2023

Suami Anak Tewas Membusuk Koja, Istri Ditemukan Lemas
Instagram.com/hamkarusdi

Beberapa hari lalu, media sosial digemparkan dengan kasus kematian Hamka Rusdi (50) dan anak bungsunya AQ (1) yang ditemukan tewas membusuk di dalam rumah di Koja, Jakarta Utara.

Mirisnya, warga sekitar yang menemukan jasad Papa dan anaknya itu juga mendapati Nur Hikmah (48) bersama anak sulungnya AD (4) yang masih hidup dengan kondisi lemas dan kebingungan.

Sosok Hamka dan AD yang ditemukan tewas saat istri dan anak sulungnya ditemukan lemas ini pun akhirnya terungkap secara perlahan oleh pihak kepolisian. Kepada media, polisi mengungkapkan sejumlah fakta baru terkait kondisi terkini Nur Hikmah dan anak slungnya AD.

Melansir dari berbagai sumber, berikut akan Popmama.com rangkumkan fakta terbaru dan kondisi terkini seorang perempuan yang ditemukan lemas bersama anaknya saat suami dan anak bungsunya tewas membusuk di Koja.

1. Kronologi penemuan jasad Hamka dan anaknya

1. Kronologi penemuan jasad Hamka anaknya
Freepik/freepik
Ilustrasi

Pada Sabtu (28/10/2023), warga sekitar rumah Nur Hikmah melaporkan kasus kematian setelah menemukan jasad Hamka dan AQ yang sudah membusuk di dalam rumah. 

Penemuan mayat lelaki dan balita itu berawal dari bau busuk yang begitu menyeruak di sekitar rumah korban, hingga membuat warga sekitar lantas mengadu kepada Babinsa setempat untuk mencari tahu lebih lanjut.

Babinsa personel Polsek Koja dan warga kemudian bersama-sama mengecek kondisi dalam rumah tersebut untuk mengetahui sumber bau busuk menyengat yang mengganggu warga sekitar.

Setelah ditelusuri ke dalam rumah, pihak polisi dan warga dikejutkan dengan penemuan sesosok mayat lelaki sekitar usia 50 tahun, serta seorang balita berusia 2 tahun yang tewas membusuk.

Mirisnya lagi, polisi juga menemukan Nur Hikmah, istri dari korban yang bersama anak sulungnya dengan kondisi lemas serta kebingungan saat tengah duduk di atas sofa ruang tamu mereka.

Editors' Pick

2. Penyebab kematian masih belum diketahui

2. Penyebab kematian masih belum diketahui
Pixabay/ValynPi14
Ilustrasi

Jasad kedua korban yang tewas di dalam rumah itu diketahui dalam kondisi yang mengenaskan. Pihak kepolisian yang telah mengantongi hasil pemeriksaan sementara menyebutkan bahwa kematian kedua korban sudah berjarak cukup lama dari waktu ditemukannya.

Namun, penyebab pasti kematian kedua korban hingga kini masih misteri. Hal ini lantaran Nur Hikmah, istri dan Mama dari korban masih dalam kondisi yang tak kalah mengenaskan dan belum juga stabil sehingga tidak bisa dimintai keterangan.

Dijelaskan oleh polisi, Nur Hikmah kini sedang menjalani perawatan intensif lantaran mengalami HB (hemoglobin) rendah dan kondisinya yang lemah. Kemungkinan kondisi ini dipicu karena dirinya sudah beberapa hari tidak makan sebelum ditemukan oleh warga setempat.

Sementara sang anak sulung yang juga ditemukan selamat bersama Mamanya, kini dalam keadaan yang lebih baik dari sang Mama. Si sulung AD kini tengah dalam perawatan keluarganya setelah ditemukan oleh warga.

Saat ditemukan oleh warga beberapa hari lalu, AD juga dalam kondisi yang lemas seperti Mamanya. Namun, balita berusia 4 tahun itu ditemukan sangat anteng dan tidak menangis meski melihat Papa dan adiknya tewas membusuk di sana.

3. Jarak kematian Papa dan anaknya yang berbeda hari

3. Jarak kematian Papa anak berbeda hari
Pratidintime.com
Ilustrasi

Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan mengatakan bahwa hasil otopsi sementara menjelaskan bahwa Hamka tewas lebih dulu dari si bungsu AQ.

Diketahui bahwa usia kematian Hamka adalah sekitar 10 hari ke atas, sementara anaknya diketahui meninggal dunia tiga hari sebelum ditemukan oleh warga.

Saat ditemukan warga untuk melakukan pengecekan dan evakuasi, kondisi rumah Hamka dan Nur Hikmah dalam keadaan yang berantakan. Bahkan, pihak kepolisian menyebutkan rumah tersebut nampak tak berpenghuni karena tak terawat.

Kondisi tersebut sejalan dengan posisi istri dan anak korban satunya yang ditemukan selamat tetapi dalam kondisi kebingungan dan lemas.

4. Istri korban bingung ketika dimintai keterangan

4. Istri korban bingung ketika dimintai keterangan
Freepik/lifeforstock
Ilustrasi

Salah seorang pemilik warung yang berada di dekat rumah korban menceritakan bahwa Nur Hikmah saat ditemui dalam keadaan lemas dan seperti kehilangan arah. 

Melihat kondisi tetangganya yang begitu memilukan, pemilik warung itu langsung memberi minum berupa air teh hangat kepada Nur Hikmah dan AD agar bertenaga dan tak dehidrasi.

Istri dan anak yang ditemukan saat suami dan anak satunya tewas membusuk itu juga diduga kelaparan sehingga sangat lahap ketika diberi makan oleh warga sekitar. Namun, saat ditanya-tanya oleh warga, istri korban justru tak menjawab lantaran terlihat seperti orang kebingungan.

Warga sekitar dibuat heran dengan kondisi Nur Hikmah yang terlihat tidak ada menangis apalagi histeris. Menurut warga, ketika seorang suami dan anak meninggal dunia, logika pasti sedih. Namun, Nur Hikmah justru tidak sama sekali karena kondisi kebingungannya tersebut.

Hingga kini, pihak kepolisian masih terus mencari tahu penyebab kematian Hamka Rusdi dan anak bungsunya AQ yang ditemukan tewas membusuk di dalam rumahnya. Sementara itu, istri dan anak korban satunya, Nur Hikmah dan AD, juga masih terus mendapatkan perawatan intensif agar kembali pulih dan bisa dimintai keterangan lebih lanjut.

Baca juga

The Latest