Bermain Make Over, Ini Kedekatan Dwayne Johnson dengan Kedua Putrinya

Dwayne Johnson yang biasanya tampil macho tak segan didandani ala princess oleh kedua putrinya

25 Desember 2022

Bermain Make Over, Ini Kedekatan Dwayne Johnson Kedua Putrinya
Instagram/therock

Siapa sangka yang tak kenal dengan Dwayne Johnson atau kerap dipanggil The Rock?

Aktor dan mantan pegulat profesional ini punya tubuh yang besar dan kekar.

Namun, dalam unggahan Instagramnya di hari Sabtu (24/12), Dwayne menunjukkan sisi lain dirinya yang memancing komentar dari netizen. Berikut ulsasan Popmama.com tentang kedekatan Papa dan anak ini.

1. Bermain make over bersama dua anak perempuannya

1. Bermain make over bersama dua anak perempuannya
Instagram/therock

Dalam video yang diunggahnya di Instagram, Dwayne sedang dikelilingi oleh dua anak perempuannya. Kedua anak perempuannya, Jasmine dan Tiana, tampak mendandani sang Ayah.

Tak hanya memoleskan make up ke wajah Dwayne, Jasmine dan Tiana bahkan memakaikan wig, mahkota, dan rok tutu berwarna pink dalam rangka meyambut Natal. Gemas banget ya!

Editors' Pick

2. Mendapat apresiasi dari jutaan followers

2. Mendapat apresiasi dari jutaan followers
Instagram/therock

Postingan ini kontan mendapatkan lebih dari dua juta likes dan banjir komentar. Followers Dwayne mengapresiasi kedekatan Dwayne dengan kedua putrinya. Bahkan rela didandani seperti princess.

Dwayne tidak segan memposting kebersamaannya dengan anak-anak perempuannya meskipun image yang selama ini dibangunnya adalah pria yang macho. 

Seorang followers Dwayne dengan username @braswelllouise mengatakan, "You win 'best Dad ever'. They will cherish these memories forever. Good job!???." Sementara username @code_red_sister_ berkomentar, "I wish my dad would let me do this to him when I was younger."

Dwayne Johnson memang dekat dengan kedua anak perempuannya. Terbukti, ia beberapa kali mengunggah postingan sedang bermain bersama Jasmie dan Tiana, mulai dari menonton film sampai bermain pesta minum teh. 

3. Pentingnya kedekatan antara papa dan anak perempuannya

3. Penting kedekatan antara papa anak perempuannya
Freepik/Drazen Zigic

Hubungan anak perempuan dan ayahnya berperan penting dalam perkembangan psikologis anak.

Anak perempuan yang dekat dengan ayahnya akan tumbuh dengan kesadaran diri yang sehat tentang siapa diri mereka.

Mereka akan lebih percaya diri dan memiliki pemahaman yang lebih jelas tentang apa yang mereka inginkan dalam hidup. 

Penelitian mengungkap anak perempuan yang dekat dengan papanya akan:

  • Lebih asertif tanpa menjadi agresif
  • Memiliki keinginan meraih pendidikan setinggi-tingginya
  • Menunjukkan hasil akademik yang lebih baik
  • Merasa lebih percaya diri dengan pasangannya kelak di masa mendatang

4. Dimulai sejak dini

4. Dimulai sejak dini
Freepik/user18526052

Untuk menciptakan hubungan yang positif dengan anak, mulailah dari hari sejak mereka dilahirkan ke dunia ini. Libatkan diri papa dalam kehidupan mereka sejak awal dengan berperan aktif dalam merawat buah hati. Jika papa menghabiskan waktu berkualitas bersama mereka sejak dini, hubungan papa dan anak perempuan papa akan tumbuh dari hari ke hari dengan baik.

Banyak hal yang bisa papa lakukan untuk terlibat dengan anak perempuan papa sejak dini. Misalnya dengan mengganti popoknya, sering memeluknya, memandikan, menyuapinya makanan, dan lain-lain.

5. Menumbuhkan rasa percaya anak perempuan

5. Menumbuhkan rasa percaya anak perempuan
Freepik/Wayhomestudio

Penelitian yang dilansir dari Very Well Family menunjukkan bahwa sejak bayi anak perempuan mama mengembangkan gagasan dan menarik kesimpulan tentang laki-laki dalam hidup mereka.

Kedekatan papa dan anak yang terbentuk sejak ia kecil dapat menjadi contoh positif bagi anak tentang seperti apa tipe laki-laki dewasa yang ingin putri papa percayai di masa depan, baik itu dalam hal pekerjaan, persahabatan, atau pun pernikahan. 

Itulah beberapa hal penting mengenai kedekatan papa dan anak perempuan yang dapat kita pelajari dari kedekatan Dwayne Johnson dengan kedua anak perempuannya. Semoga informasi ini bermanfaat ya, Ma.

Baca juga:

The Latest