Belakangan ini, tagar #GoVegan semakin sering berseliweran di media sosial seperti TikTok dan Instagram. Beragam video tentang pola makan nabati, ajakan hidup tanpa produk hewani, hingga perdebatan netizen membuat topik ini mencuri perhatian banyak orang.
Tren Go Vegan bukan lagi sekadar pilihan makan sehat, tetapi telah berkembang menjadi fenomena sosial. Banyak orang mulai penasaran dengan makna di balik gaya hidup ini, alasan orang memilih menjalaninya, serta dampak yang ditimbulkan bagi kesehatan, lingkungan, dan kehidupan sehari-hari.
Lantas, apa sebenarnya Go Vegan dan mengapa tren ini bisa begitu cepat viral di media sosial? Berikut Popmama.com rangkum penjelasannya!
