Artis yang Diduga Promosi Judi Online, Berapa Bayarannya? 

Sebanyak 26 artis dilaporkan atas dugaan promosi judi online, emang bayarannya berapa, sih?

6 September 2023

Artis Diduga Promosi Judi Online, Berapa Bayarannya 
IDN Times/Irfan Fathurohman

Indonesia tengah diramaikan dengan kabar adanya beberapa artis yang mempromosikan judi online. Sebanyak 26 artis Indonesia dengan berbagai latar belakang, mulai dari penyanyi, pedangdut, aktor, aktris sampai komedian dilaporkan karena telah membuat konten mempromosikan judi online.

Video yang dibuat oleh para publik figur ini dianggap mengkhawatirkan dan akhirnya dilaporkan oleh Ketua umum Asosiasi Lawyer Muslim Indonesia.

Berikut, Popmama.com rangkumkan artis yang diduga promosi judi online, berapa bayarannya.
 

1. Apa itu judi online

1. Apa itu judi online
Freepik/rawpixel.com

Judi online sebenarnya bisa banyak bentuknya. Namun, yang paling sering ditemukan adalah berbentuk permainan online. Pemain dapat bertaruh dengan uang atau barang berharga melalui platformonline dan bisa dimenangkan oleh siapa saja. 

Seringkali, banyak individu terpikat oleh potensi uang yang besar dalam jenis permainan ini, sehingga memiliki harapan menjadi kaya secara cepat dengan cara ikut dalam aktivitas judi online.

Pengiklanan judi online biasanya bisa ditemukan di berbagai platform media sosial, khususnya di situs web yang dapat diakses secara bebas.

Bahayanya lagi, berbagai platform judi online ini bahkan bisa mengakses data-data pengunjung website dan menawarkan permainan mereka melalui nomor telepon pribadi. 

Judi online ini juga memiliki beberapa peraturan, seperti jumlah pemain serta saldo minimal uang yang harus dimiliki tiap pemain untuk melakukan taruhan.

Editors' Pick

2. Kronologi terjadinya promosi judi online

2. Kronologi terjadi promosi judi online
IDN Times/Irfan Fathurohman

Muhammad Zainul Arifin selaku Ketua umum Asosiasi Lawyer Muslim Indonesia, awalnya melaporkan nama 26 artis yang diduga mempromosikan judi online pada Bareskrim Mabes Polri, diantaranya ada nama Wulan Guritno.

Pihak kepolisian menginstruksikan agar aduan dilengkapi dengan bukti yang telah dikumpulkan dan diajukan kepada penyidik guna meningkatkan efisiensi penegakan hukum. "Penyidik tadi menyampaikan untuk efektivitas terkait dengan penegakan hukum, maka penyidik sudah membuat LP tipe A," ujar Zainul.

3. Dugaan atas bayaran promosi judi online

3. Dugaan atas bayaran promosi judi online
Instagram.com/Wulanguritno

Zainul menjelaskan bahwa konten yang promosi judi online yang melibatkan 26 figur publik telah dibuat dalam periode waktu antara 2017 hingga 2023.

Selama pembuatan konten tersebut, para tokoh publik diduga menerima kompensasi sebesar setidaknya Rp10 juta sampai maksimal lebih dari Rp 100 juta.

“Minimal Rp10 juta tapi maksimal lebih dari Rp100 juta. Saya pikir kalau sekelas Wulan Guritno nggak mungkin Rp10 juta, di-endorse mereka sebagai Brand Ambassador,” sebut Zainul.

4. Barang bukti

4. Barang bukti
Instagram.com/boywilliam17

Zainul sendiri telah mengumpulkan 15 video dari artis-artis yang menurutnya membuat konten promosi judi. Video-video tersebut berdurasi kurang dari 1 menit dan beredar di media sosial seperti Instagram dan TikTok.

Dalam waktu yang sama, Zainul Arifin juga mengungkapkan inisial para selebriti yang diduga terlibat dalam promosi judi online. Para selebriti tersebut memiliki beragam profesi, termasuk artis, aktor, pelawak, dan penyanyi dangdut.

"Inisialnya pertama adalah Wulan Guritno WG, FP, DP, Young YL, kemudian DD, kemudian OL, DC, AL, GD, DC, BW, AM, AM, NM, CV, kemudian YY, CC, CH, IM, S, KO, HH, AL, JI, AT, terakhir ada ZG," beber Zainul Arifin.
 

5. Wulan Guritno mengakui dirinya korban

5. Wulan Guritno mengakui diri korban
Instagram.com/wulanguritno

Wulan Guritno telah dijadwalkan akan diperiksa atas dugaan promosi judi online, pada minggu ini.

Wulan melalui perwakilan manajemennya yang bernama Bucie Lee, mengatakan bahwa ia juga menjadi korban dalam kasus ini. Menurut Bucie Lee, Wulan Guritno tidak mengetahui bahwa yang dipromosikan sebenarnya adalah judi online, karena selama ini dia meyakini bahwa yang diiklankan adalah permainan online biasa.

"Sebenarnya, Mbak Wulan adalah korban karena dia menerima informasi bahwa ini adalah permainan online yang juga dipromosikan oleh banyak selebriti terkenal lainnya," ujar Bucie Lee.

Lebih lanjut, Wulan Guritno merasa sangat terpojok karena konten tersebut sudah ada sejak tahun 2020, namun baru menjadi permasalahan saat ini.

Itulah, fakta seputar artis yang diduga promosi judi online beserta berapa bayarannya. Menjadi peringatan bagi semua masyarakat untuk berhati-hati ketika hendak membuat konten promosi, ya. Perhatikan dan cari tahu terlebih dahulu mengenai pihak yang menawarkan kerja sama untuk promosi.

Baca juga:

The Latest