Eksim di kelopak mata sering kali terasa lebih mengganggu dibandingkan eksim di area tubuh lain. Selain karena letaknya yang terlihat jelas, kulit di sekitar mata memiliki struktur yang sangat tipis dan sensitif.
Dalam dunia medis, kondisi ini dikenal sebagai eyelid dermatitis, yaitu peradangan kulit yang mudah bereaksi terhadap iritan dan alergen ringan sekalipun. Berbeda dengan kulit tangan atau kaki, kelopak mata hampir tidak memiliki “cadangan perlindungan” alami.
Paparan kecil yang mungkin tidak menimbulkan masalah di area lain justru bisa memicu reaksi berlebihan di sini. Tak heran jika banyak orang merasa eksim di kelopak mata mudah kambuh dan sulit sembuh, meski sudah dirawat.
Kira-kira apa saja ya penyebab eksim di kelopak mata? Berikut, Popmama.com akan membahas tentang 7 penyebab eksim di kelopak mata yang diam-diam memicu kambuh. Yuk simak pembahasannya dibawah ini.
