5 Cara Menciptakan Kesetaraan Suami dan Istri di Dalam Rumah Tangga
Dalam mengurus rumah tangga, suami juga memiliki peran yang penting
10 Maret 2021

Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Masalah kesetaraan di dalam keluarga perlu dijaga dengan baik agar menciptakan keharmonisan, terutama yang menyangkut peran pasangan suami istri.
Perlu diketahui bahwa kesetaraan perempuan tidak hanya berlaku dalam masyarakat saja, tetapi juga dalam membangun bahtera rumah tangga bersama pasangan.
Mungkin banyak yang berprofesi sebagai ibu rumah tangga dan suami yang menjadi tulang punggung keluarga terkait permasalahan ekonomi. Namun, di masa sekarang di mana berlakunya kesetaraan terhadap laki-laki dan perempuan, maka sudah sepatutnya suami juga berperan penting dalam mengurus anak-anak serta pekerjaan rumah tangga.
Nah, jika Mama ingin mengetahui kesetaraan apa saja yang bisa dilakukan oleh pasangan suami istri dalam rumah tangga, kali ini Popmama.com telah merangkumnya.
1. Membantu istri mengerjakan pekerjaan rumah di hari libur
Jika pasangan Mama pergi ke kantor setiap harinya, mungkin akan sulit untuknya mencoba untuk menyelesaikan berbagai pekerjaan rumah.
Walau ternyata kondisinya begitu, ini bukan menjadi halangan bagi suami untuk ikut serta membantu pasangan menyelesaikan pekerjaan rumah tangga. Ketika sedang ada waktu luang di akhir pekan atau hari libur, ada baiknya untuk membantu pasangan.
Ada beberapa hal yang bisa dikerjakan, seperti memasak, mencuci baju, menyapu dan menyelesaikan tugas lainnya. Iniasiatif tersebut secara tidak langsung dapat membantu pasangan ketika sedang ada waktu libur.
Pasangan secara tidak langsung bisa menikmati waktu untuk mengurus dan membahagiakan diri sendiri, seperti pergi ke salon atau sekadara pergi pusat perbelanjaan.
Editors' Pick
2. Istri bisa ikut membantu dalam perekonomian, usai diskusi bersama
Sebagai perempuan, bukan berarti hanya diharuskan mengurus rumah dan anak saja.
Seorang istri juga memiliki hak dalam membantu perekonomian keluarga. Istri yang ikut membantu perekonomian dengan bekerja di kantor atau membuat usaha sendiri, secara tidak langsung akan membantu perekonomian keluarga.
Dengan begitu, pasangan suami istri bisa saling bekerja sama untuk menghidupi keluarga mereka bersama. Namun, perlu diingat kalau istri perlu meminta izin terlebih dahulu ke pasangan apabila ingin bekerja.
Ingat harus ada kesepakatan dari kedua belah pihak!