7 Rekomendasi Dokter Kandungan di Tangerang Selatan

Temukan yang paling cocok dengan kondisi Mama saat ini, ya!

29 April 2024

7 Rekomendasi Dokter Kandungan Tangerang Selatan
freepik/valuavitaly

Memilih dokter kandungan yang cocok dengan kondisi dan kepribadian Mama tentu saja tidak mudah untuk dilakukan. Apalagi jika Mama ingin mencari beberapa rekomendasi dokter kandungan yang berada di daerah Tangerang Selatan.

Sebelum memutuskan, tentu saja Mama perlu berbincang untuk melakukan perencanaan selanjutnya. Perencanaan di sini termasuk untuk menemukan chemistry dengan dokter yang Mama temui, pertimbangan biaya, hingga jarak dari rumah menuju rumah sakit tempat dokter kandungan praktik.

Dengan demikian Mama bisa melakukan perencanaan terbaik untuk masa kehamilan. Ingin tahu beberapa dokter yang bisa menjadi pertimbangan?

Nah, berikut Popmama.com rangkum beberapa rekomendasi dokter kandungan di Tangerang Selatan untuk Mama. Lihat sama-sama, yuk, Ma!

1. dr. Intan Firmana Putri, Sp.OG

1. dr. Intan Firmana Putri, Sp.OG
kehamilansehat.com

Pertama, ada dr. Intan Firmana Putri, Sp.OG. Dokter Intan adalah dokter spesialis Obstetri dan Ginekologi atau dikenal juga Obgyn atau kandungan yang berfokus menangani kehamilan dan proses persalinan. Beliau juga merupakan dokter penanggung jawab Klinik Kehamilan Sehat Ciputat.

Selain itu, Dokter Intan juga menangani permasalahan pada sistem reproduksi perempuan. Saat ini, Dokter Intan berpraktik di dua rumah sakit, yaitu:

  • RSIA Dhia Ciputat
  • Bintaro Women & Children Clinic (BWCC)

2. dr. Nurwansyah, Sp.OG

2. dr. Nurwansyah, Sp.OG
Instagram.com/dr_nurwansyah

Selanjutnya ada dr. Nurwansyah, Sp.OG. Beliau merupakan dokter kandungan yang dikenal dengan sifatnya yang santai, sabar, dan juga detail dalam memberikan inforasi pada pasien.

Beliau merupakan lulusan dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia dan sempat menangani masalah kehamilan serta persalinan selebriti. Salah satu artis yang pernah menjadi pasiennya adalah Chacha Frederica.

Jika Mama ingin mengenal dokter Nurwansyah lebih lanjut, Mama bisa mengunjunginya di:

  • Rumah Sakit Ibu dan Anak Asih, Brawijaya Hospital Antasari.
  • Rumah Sakit Premier Bintaro.

Editors' Pick

3. dr. Ong Tjandra, MMed (Paed), SpOG(K)Onk.

3. dr. Ong Tjandra, MMed (Paed), SpOG(K)Onk.
Youtube/Bethsaida Hospital

Dokter yang satu ini sudah tidak perlu diragukan lagi keahliannya. Dokter yang biasa disapa Dokter Ong ini sudah memiliki pengalaman selama lebih dari sepuluh tahun.

Beliau menyelesaikan pendidikan kedokterannya di beberapa universitas seperti Universitas Sebelas Maret, Universitas Hasanuddin, dan Universitas Indonesia. Beliau juga menempuh pendidikan Magister Manajemen Pendidikan di STIE Ganesha dan melanjutkan pendidikan Doktor Ilmu Kedokteran di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.

Saat ini, dokter Ong melayani di beberapa tempat, yaitu:

  • RS Bethsaida

  • Klinik Spesialis Sehati

4. dr. Sandy Prasetyo, Sp.OG

4. dr. Sandy Prasetyo, Sp.OG
Instagram.com/sandysandyprasetyo

Dokter Sandy Prasetyo, Sp.OG merupakan salah satu dokter kebidanan dan kandungan yang merupakan lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia dengan gelar Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi (Sp.OG).

Dokter yang dikenal modis ini juga cukup banyak menangani masalah kandungan dan persalinan pasien-pasien selebriti. Beberapa di antaranya seperti Rezky Adhitya dan Citra Kirana, Marcell Darwin dan Nabila Faisal Darwin, serta Ina Marika Zuly dan Rezca Syam.

Dokter Sandy saat ini praktik di beberapa tempat, yaitu:

  • Brawijaya Antasari Hospital
  • RSIA Bina Medika Bintaro
  • Bintaro Woman & Children Clinic

5. dr. Thomas Chayadi, Sp.OG

5. dr. Thomas Chayadi, Sp.OG
Instagram.com/thomaschayadi

Nama dr. Thomas Chayadi, Sp.OG mungkin tidak terdengar asing untuk Mama. Beliau merupakan dokter kebidanan dan kandungan yang cukup populer di kalangan selebriti. Sebut saja seperti Audi Marissa dan Felicya Angelista.

Ia juga dikenal tenang, ramah, dan sudah banyak menangani masalah gangguan kesuburan pada pasangan yang tengah berjuang untuk mendapatkan keturunan. Ia juga kerap membagikan tips diet untuk para pasiennya.

Jika Mama ingin konsultasi dengan Dokter Thomas, maka Mama bisa mengunjungi tempat praktiknya di:

  • RSIA Bina Medika Bintaro 
  • Klinik Bocah Indonesia

6. Dr. dr. Wiku Andonotopo, Sp.OG (K) FM, PhD, FMFM

6. Dr. dr. Wiku Andonotopo, Sp.OG (K) FM, PhD, FMFM
Instagram.com/drwiku_andonotopo

Dokter spesialis kandungan dan kebidanan lainnya yang bisa menjadi rekomendasi untuk Mama adalah Dr. dr. Wiku Andonotopo, Sp.OG (K) FM, PhD, FMFM. Dokter yang kerap disapa Dokter Wiku ini merupakan dokter spesialis kandungan dan kebidanan serta subspesialis konsultan fetomaternal.

Tak hanya membagikan ilmunya saat berkonsultasi, Dokter Wiku juga kerap membagikan ilmunya melalui akun media sosialnya. Ia bahkan memiliki kanal YouTube pribadi bernama Wikuandonotopo.

Untuk menemui dokter Wiku, saat ini Mama bisa mengunjungi tempat praktiknya di bawah ini:

  • Eka Hospital BSD

7. dr. Chamim Shobari Singoprawiro, Sp.OG(K)Onk

7. dr. Chamim Shobari Singoprawiro, Sp.OG(K)Onk
rspremierbintaro.com

Terakhir, ada dr. Chamim Shobari Singoprawiro, Sp.OG(K)Onk. Dokter Chamim bisa dibilang merupakan dokter senior yang sudah melayani pasiennya selama lebih dari tiga puluh tahun.

Beliau menjalani pendidikan Kedokteran Spesialis Obstetri dan Ginekologi di Universitas Indonesia dan menyelesaikan pendidikan Konsultan Onkologi di Universitas Indonesia tahun 2002. Ia juga bagian dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) serta INASGO (Indonesian Society of Gynecologic Oncology).

Saat ini, Dokter Chamim melayani pasien-pasiennya di beberapa lokasi, seperti:

  • Rumah Sakit Premier Bintaro
  • RS Brawijaya Antasari 

Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi dokter kandunga di Tangerang Selatan yang bisa jadi pertimbangan Mama. Semoga informasi ini bisa memudahkan Mama untuk menemukan dokter kandungan yang tepat, ya.

Baca juga:

The Latest