Mencari camilan sehat saat hamil memang tidak mudah. Salah satu superfood yang sangat direkomendasikan oleh ahli gizi untuk ibu hamil, yakni kacang almond. Kacang yang renyah dan gurih ini bukan sekadar camilan biasa, melainkan gudang nutrisi yang sangat padat.
Mengonsumsi segenggam almond setiap hari dipercaya dapat memberikan manfaat luar biasa bagi tumbuh kembang janin dan kesehatan mama sendiri. Mulai dari mencegah cacat lahir hingga menjaga kecantikan kulit mama.
Penasaran apa saja nutrisi hebat di dalamnya? Popmama.com telah merangkum beberapa kandungan kacang almond untuk kesehatan ibu hamil.
Yuk Ma, simak daftarnya!
