Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel Popmama lainnya di IDN App
Freepik/jcomp
Freepik/jcomp

Intinya sih...

  • Bayi bisa melihat sejak lahir, tapi penglihatannya masih buram.

  • Penglihatan bayi berkembang dari bulan ke bulan hingga bisa melihat dengan jelas.

  • Kemampuan bayi mengenali warna juga berkembang secara bertahap, dimulai dari merah sebagai warna pertama yang bisa dikenali.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Sejak lahir, bayi sebenarnya sudah memiliki kemampuan untuk melihat. Namun, penglihatannya masih sangat terbatas dan belum setajam orang dewasa. Di awal kehidupan, si Kecil lebih banyak menangkap cahaya, bayangan, serta bentuk besar yang berada dekat dengan wajahnya. 

Menariknya, perkembangan penglihatan bayi sudah dimulai sejak ia masih berada di dalam kandungan. Pada usia kehamilan tertentu, mata janin mulai terbentuk dan berfungsi secara bertahap. Setelah lahir, otak bayi pun terus belajar memproses informasi visual yang diterima oleh mata.

Karena itu, wajar bila Mama melihat perubahan kemampuan melihat si Kecil dari bulan ke bulan. Lalu, sebenarnya kapan bayi bisa melihat dengan jelas dan mulai mengenali warna? 

Yuk, simak penjelasan lengkap yang sudah Popmama.com rangkum berikut ini 

1. Kemampuan melihat bayi sejak lahir

Freepik

Bayi sudah bisa melihat sejak lahir, tetapi penglihatannya masih buram. Pada tahap ini, si Kecil hanya mampu melihat objek yang berjarak sekitar 15–25 cm, atau setara dengan jarak wajah Mama saat menggendongnya. Inilah alasan mengapa wajah orangtua menjadi objek yang paling menarik bagi bayi baru lahir, dikutip dari laman Baby Center.

Secara fisik, mata bayi sebenarnya sudah cukup berkembang. Namun, otak bayi masih membutuhkan waktu untuk mempelajari cara mengolah rangsangan visual yang diterimanya. Akibatnya, gerakan mata bayi terkadang tampak belum terkoordinasi dengan baik.

Mama mungkin juga melihat mata bayi sesekali bergerak ke arah berbeda atau terlihat seperti juling. Kondisi ini umumnya masih normal selama beberapa bulan pertama, karena sistem penglihatan bayi masih dalam tahap pematangan.

Seiring waktu, koneksi antara mata dan otak akan semakin kuat. Inilah yang membuat penglihatan bayi perlahan menjadi lebih fokus dan terarah.

2. Perkembangan jarak pandang bayi dari bulan ke bulan

Freepik

Pada usia satu bulan, bayi mulai mampu melihat sedikit lebih jauh dibandingkan saat baru lahir. Ia sudah bisa fokus pada objek berjarak sekitar 20–30 cm dan mulai tertarik pada benda yang bergerak perlahan di depannya.

Memasuki usia dua bulan, kemampuan melihat si Kecil semakin berkembang. Bayi dapat melihat hingga jarak sekitar 40–45 cm dan mulai belajar mengikuti gerakan mama atau mainan dengan matanya. Di tahap ini, koordinasi mata dan tangan pun mulai terbentuk.

Saat berusia tiga bulan, bayi sudah bisa mengenali wajah dan benda dari jarak beberapa meter. Ia juga mulai menunjukkan ketertarikan lebih besar pada pola, bentuk, dan objek yang memiliki detail.

Penglihatan bayi akan terus berkembang secara signifikan sepanjang tahun pertama. Umumnya, bayi sudah dapat melihat dengan cukup jelas saat memasuki usia sekitar delapan bulan.

3. Kapan bayi mulai mengenali warna?

Freepik/jcomp

Kemampuan bayi dalam mengenali warna juga berkembang secara bertahap. Bahkan sejak di dalam kandungan, bayi sudah mulai melihat warna, dengan merah sebagai warna pertama yang bisa dikenali.

Saat baru lahir, bayi lebih mudah membedakan warna terang dan gelap dibandingkan variasi warna lainnya. Itulah sebabnya buku atau mainan dengan warna hitam-putih dan kontras tinggi sangat baik untuk stimulasi visual di usia awal.

Pada usia sekitar 2–3 bulan, bayi mulai mampu membedakan beberapa warna cerah, seperti merah dan hijau. Meski begitu, warna-warna yang mirip atau lembut masih sulit dikenali olehnya.

Memasuki usia 5–8 bulan, kemampuan melihat warna bayi semakin matang. Di tahap ini, si Kecil sudah bisa mengenali hampir seluruh spektrum warna, meskipun ketajamannya masih akan terus berkembang hingga beberapa tahun ke depan. 

4. Tahapan fokus dan kemampuan bayi mengikuti objek

Freepik

Seiring berkembangnya penglihatan, kemampuan bayi untuk fokus dan mengikuti objek juga mengalami peningkatan. Berikut tahapan umumnya, Ma:

  • Usia 1 bulan: Bayi dapat fokus pada benda yang sangat dekat dengan wajahnya, tetapi belum mampu mengikuti pergerakannya dengan mata.

  • Usia 3 bulan: Bayi mulai bisa fokus lebih lama, mengikuti gerakan objek, dan mencoba meraih benda dengan bantuan koordinasi mata dan tangan.

  • Usia 4 bulan: Bayi seharusnya sudah cukup konsisten mengikuti benda yang bergerak. Jika belum, Mama sebaiknya berkonsultasi dengan dokter.

  • Usia 5–8 bulan: Kemampuan melihat kedalaman berkembang pesat, sehingga bayi semakin terampil meraih dan memindahkan benda di sekitarnya.

Semakin bertambah usianya, maka semakin jelas penglihatan si Kecil. Kemampuannya mengenali warna juga berangsur-angsur semakin terlihat jelas.

Namun, tahapan ini bisa sedikit berbeda pada setiap bayi, terutama pada bayi yang lahir prematur. Untuk bayi prematur, pencapaian perkembangan sebaiknya dihitung berdasarkan usia seharusnya lahir, ya, Ma.

Itu dia penjelasan selengkapnya tentang kapan bayi bisa melihat dengan jelas dan mengenali warna. Semoga informasi ini bermanfaat.

Editorial Team