7 Rekomendasi Merek Minyak Rambut Anak Laki-Laki

Perawatan rambut anak agar lebih kuat dan berkilau sejak dini

3 Oktober 2022

7 Rekomendasi Merek Minyak Rambut Anak Laki-Laki
Todaysparent.com

Di usia toddler, biasanya anak akan mengalami banyak perubahan yang tumbuh seiring bertambah usianya. Salah satunya adalah pertumbuhan rambut yang semakin terlihat banyak dan menebal.

Namun, jika sudah memasuki usia tersebut rambut anak mama tak kunjung menebal seperti anak pada umumnya, Mama bisa mencoba beberapa cara seperti menggunakan minyak rambut yang mampu mengatasi permasalahan rambut anak.

Salah satunya menggunakan minyak rambut kemiri yang baik untuk mengatasi berbagai masalah rambut dan baik digunakan untuk usia anak-anak.

Jika Mama ingin memberikan minyak rambut kemiri pada anak, berikut Popmama.com telah merekomendasikan 7 merek minyak rambut anak laki-laki yang bisa dijadikan pilihan. Disimak yuk, Ma!

1. Beauty Barn Kid hair lotionĀ 

1. Beauty Barn Kid hair lotionĀ 
Beautybarnindonesia.com

Produk pertama yaitu Beuaty Barn Kid hari lotion, esuai dengan namanya yaitu hair lotion, produk satu ini berbentuk lotion yang aman digunakan untuk anak usia 3 bulan ke atas.

Dibuat dengan 100% bahan alami, Beauty Barn Kid hair lotion tanpa bilas ini mampu menebalkan, merangsang pertumbuhan rambut, menguraikan rambut yang kusut, juga membuat rambut anak segar sepanjang hari dengan aroma pink grapefruit.

Mama bisa mendapatkannya langsung dari situs resmi mereka yang dibandrol seharga Rp 75 ribu untuk ukuran 60 ml. Sudah coba, Ma?

2. Cantiqa minyak kemiri

2. Cantiqa minyak kemiri
Tokopedia.com

Produk minyak rambut kemiri selanutnya telah memiliki nomor POM sehingga lebih aman jika Mama masih ragu menggunakan merek lain. 

Sama seperti minyak kemiri pada umumnya, minyak kemiri Cantiqa memiliki khasiat untuk enghitamkan dan melebatkan rambut, mengobati kebotakan, memperkuat akar rambut, mengatasi kerontokan parah, mencegah rambut bercabang, menghaluskan rambut, menghilangkan ketombe, mencegah tumbuhnya uban, mengkilapkan rambut, melebatkan alis dan jenggot.

Jadi, tak hanya digunakan untuk anak mama saja, tetapi Mama dan Papa pun bisa menggunakan juga lho! Lebih hemat penggunaan, bukan?

Dengan harga sekitar Rp 150 ribu, Mama sudah bisa mendapatkan paket minyak kemiri ukuran 100ml dan dan saripati (kemiri bakar) ukuran 50ml untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal.

Editors' Pick

3. Ellova Minyak Kemiri

3. Ellova Minyak Kemiri
Shopee.co.id

Minyak kemiri merek Ellova terbuat dari 100% kemiri kualitas terbaik dan diproses dengan tehnologi cold press tanpa pemanasan, pembakaran, dan penyulingan sehingga tidak merusak kandungan nutrisi yang terkandung di dalamnya.

Jika Mama ingin membantu merawat rambut si Kecil, minyak satu ini mengandung Vit-E, Omega-3, Omega-6, Omega-9 yang sangat baik untuk menumbuhkan, menyuburkan, serta memanjangkan rambut secara alami.

Mama bisa mendapatkannya dengan harga Rp 100 ribu untuk ukuran 100ml dan bisa didapatkan secara online pada aplikasi toko online kesukaan Mama.

4. Kiddie minyak kemiri

4. Kiddie minyak kemiri
Bukalapak.com

Sesuai dengan namanya yang diperuntukan bagi anak-anak, Kiddie minyak kemiri terbuat dari 100% bahan alami tanpa campuran bahan kimia dan efek samping. Ini tentunya akan aman digunakan untuk rambut bayi dan usia balita, Ma.

Sama seperti minyak kemiri pada umumnya, Kiddie minyak kemiri berfungsi untuk menjaga rambut si Kecil agar tumbuh subur, hitam dan lebat. Kealamian minyak kemiri Kiddie dapat dibuktikan dari baunya yang masih khas kemiri.

Dengan harga sekita Rp 80 ribuan, Mama sudah bisa membelinya secara online untuk ukuran 40 ml. Praktik dan cukup hemat, bukan?

5. Kukui minyak kemiri

5. Kukui minyak kemiri
Tokopedia.com

Kukui minyak kemiri dihasilkan dari biji-biji kemiri pilihan dengan teknologi cold press. Warna kukui bisa berbeda tergantung warna kemiri pada saat produksi, namun tak mengurangi kahsiat dalam produk tersebut, Ma.

Dengan harga terjangkau yaitu sekitar Rp 35 ribuan, Mama sudah bisa mendapatkan minyak kemiri Kukui dengan khasiat yang sama seperti minyak kemiri pada umumnya.

Produk satu ini juga mengkaliam baik dan aman untuk bayi dan anak usia balita, hingga untuk dewasa guna merangsang pertumbuhan rambut agar lebih subur dan tebal. 

6. On Miracle hair lotion

6. On Miracle hair lotion
Blibli.com

Hair lotion lainnya yang bisa digunakan untuk bayi dan balita yaitu dari merek On Miracle. Produk ini mengandung vitamin E, Omega-3, Omega-6, dan Omega-9 yang baik untuk menumbuhkan, menebalkan, dan menyuburkan rambut anak-anak.

Dengan harga Rp 120 ribuan untuk ukuran 65 ml, Mama sudah bisa mendapatkan khasiat minyak rambut yang mampu menjaga kekuatan rambut anak sejak dini. Mama bisa membelinya dari aplikasi toko online kesukaan Mama. Coba yuk, Ma!

7. Sayed minyak rambut kemiri

7. Sayed minyak rambut kemiri
Shopee.co.id

Minyak rambut satu ini merupakan minyak rambut home made buatan keluarga dari influencer Tasya Sayeed. Jika Mama merupakan pengikutnya, mungkin sudah tak asing dengan minyak rambut satu ini.

Minyak kemiri yang diklaim asli dari Aceh ini dibuat alami secara turun temurun dengan khasiat untuk menebalkan rambut kepala, rambut alis, bulu mata, kumis, janggut, jambang, dll.

Tak hanya itu, minyak rambut ini juga mampu mengatasi permasalahan rambut anak yang susah diatur agar lebih kuat, tak mudah rontoh dan ketombean., serta membuat rambutnya lebih berkilau.

Produk ini juga aman digunakan untuk segala jenis usia, jadi bisa lebih hemat nih, Ma. Mama dan si Kecil bisa menggunakannya bersamaan untuk merawat rambut keluarga di rumah.

Jika Mama ingin mencoba produk minyak rambut satu ini, Mama bisa membelinya lansgung dari Shopee mereka di akun munamurce agar keaslian produk lebih terjamin. Harganya pun beragam, Ma, Rp 54 ribu untuk botol kecil, dan Rp 135 ribu untuk botol besar. 

Itu dia 7 rekomendasi merek minyak rambut anak laki-laki yang bisa digunakan untuk merawat rambut si Kecil sejak dini. Semoga bermanfaat dan cocok untuk anak mama ya!

Baca Juga:

The Latest