Resep dan Cara Membuat Mie Chapaguri a la Film Parasite

Kamu bisa menikmati mie chapaguri dengan kimchi dan potongan daging

14 September 2020

Resep Cara Membuat Mie Chapaguri a la Film Parasite
maangchi.com

Sesi bagian mana yang menjadi favorit kamu di film Parasite?

Film komedi thriller Parasite memang berhasil menarik perhatian dunia akan jagat sinema Korea.

Berkat keberhasilannya, film Parasite menjadi film fitur Internasional terbaik dan memenangkan empat Academy Awards di Oscar.

Hampir semua tentang film tersebut menarik perhatian bagi penontonnya, termasuk makanan yang muncul dalam film Parasite seperti Chapaguri.

Di Negeri Ginseng Jjapaguri atau Chapaguri merupakan kombinasi dari dua mie instan Korea, yaitu Jjapaghetti (black bean noodle) dan Neoguri (udon). Nah, kali ini Popmama.com berikan cara membuat Chapaguri a la film Parasite :

Waktu memasak :

30 menit 

Porsi : 

1-2 orang 

Bahan yang perlu disiapkan :

  • 1 bungkus mi instan Nongshim rasa chapagetti black bean
  • 1 bungkus ramen berkuah Neoguri
  • 4 cup air mineral
  • Sirloin steak atau iga panggang, potong dadu ½ inci
  • Olive oil atau minyak zaitun secukupnya
  • Margarin secukupnya
  • Sejumput lada
  • Sejumput garam

Cara membuat mie chapaguri :

  • Langkah pertama yakni campurkan daging sapi, garam, merica dan minyak sayur ke dalam wadah kecil. Lalu aduk rata dengan sendok kayu.
  • Kemudian panaskan minyak zaitun di atas wajan, masukkan daging. Masak selama 2-3 menit hingga daging berubah menjadi kecokelatan dan matang.
  • Tambahkan margarin, aduk rata dan masak satu menit lagi. Angkat.
  • Selanjutnya rebus air dalam pot sampai air mendidih.
  • Tambahkan mie Jjapaghetti, Neoguri dan sayuran kering yang ada di dalam bungkus mi instan tersebut.
  • Tunggu selama 3-4 menit sampai mie matang.
  • Jika sudah tiriskan mie dan sisakan kuah sebanyak 6 sendok teh.
  • Tambahkan seluruh bubuk Jjapaghetti, minyak Jjapaghetti dan ½ bubuk Neoguri (untuk rasa pedas tingkat sedang). Aduk dengan mie hingga rata.
  • Terakhir campurkan steak yang telah dibuat sebelumnya ke dalam mie. Aduk hingga rata dan hidangkan selagi hangat.

Itulah informasi terkait resep dan cara membuat mie chapaguri. Kamu bisa menikmati makanan ini dengan kimchi untuk menambah rasa dari chapaguri.

Baca  juga:

The Latest