Praktis! Resep Bolu Cokelat Lembut Tanpa Oven

Bikin ngiler buat dessert buka puasa nih, Ma.

7 Mei 2020

Praktis Resep Bolu Cokelat Lembut Tanpa Oven
Unsplash.com/Tetiana Bykovets

Kue biasanya menjadi dessert atau makanan penutup maupun makanan yang biasanya dihidangkan di dalam acara-acara di Indonesia.

Kue bolu kerap hadir di acara seperti acara arisan, syukuran, dan lain-lainnya. Banyaknya cara dalam pembuatan kue bolu, mudahnya menemukan bahan-bahannya, dan juga murahnya bahan-bahan pembuatan kue bolu, dan rasanya yang enak menjadi alasan banyaknya peminat kue bolu.

Kue bolu berbahan dasar tepung terigu, gula, dan telur. Biasanya kue bolu dibuat dengan cara di panggang di oven, bisa di kukus, dan juga menggunakan teflon. Penasaran mau coba Ma?

Berikut resep bolu cokelat tanpa oven yang telah popmama.com rangkum untuk Mama :

1. Persiapkan bahan-bahan yang diperlukan

1. Persiapkan bahan-bahan diperlukan
Freepik.com/pressfoto

Membuat bolu cokelat membutuhkan beberapa bahan-bahan, seperti :

  • 100 gram tepung terigu
  • 100 gram gula pasir
  • 2 sdm bubuk cokelat atau cocoa
  • 40 gram margarin
  • 2 butir telur
  • 2 sdm susu kental manis
  • 1/2 sdm Pengemulsi SP (cake emulsifier)
  • 1/4 sdt vanila essence
  • sejumput garam

Ketika semua bahan sudah siap, lanjut ke langkah selanjutnya, Ma.

Editors' Pick

2. Cara membuat bolu cokelat menggunakan teflon

2. Cara membuat bolu cokelat menggunakan teflon
Unsplash.com/Gaelle Marcel

Step by step nya, jangan sampai terlewat ya, Ma :

  • Pertama, campurkan gula pasir dengan SP dan telur. Kemudian, kocok hingga mengembang dan agak padat juga berwarna putih.
  • Lalu, campurkan tepung terigu dengan bubuk cokelat. Masukkan sedikit demi sedikit sambil diaduk dengan adonan telur.
  • Tuangkan susu kental manis, margarin, vanili, dan garam. Kemudian aduk hingga rata.
  • Oles panci teflon dengan margarin, lalu tuang adonan ke dalamnya, setelah itu ratakan.
  • Lapisi tutup teflon dengan kain.
  • Tumpuk tatakan kompor atau gunakan penyangga untuk menghindarkan dasar teflon menyentuh api langsung.
  • Nyalakan api kompor kecil saja.
  • Jika bolu sudah setengah matang, lepaskan kain pada tutup teflon, dan masak lagi hingga bolu mengembang.
  • Periksa bolu dengan cara ditusuk, jika ditusuk dengan lidi sudah tidak ada adonan bolu yang menempel, artinya bolu sudah matang.

3. Resep kue cokelat di dalam mug

3. Resep kue cokelat dalam mug
Instagram.com/perleensucre

Selain menggunakan loyang, Mama juga bisa lho membuat kue cokelat dengan mug. Ini cocok banget untuk Mama yang ingin membuat kue cokelat tapi dengan takaran per porsi. Pemilihan ukuran mug juga bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan kemauan Mama.

Membuat kue cokelat dengan mug ini dengan cara di kukus ya, Ma. Berikut bahan-bahan yang diperlukan :

Bahan basah :

  • 4 sdm air panas
  • 3 sdm bubuk cokelat
  • 1 1/2 sdm gula pasir
  • 2 sdm margarin yang dicairkan

Bahan kering :

  • 4 sdm tepung terigu
  • 3 jumput baking powder (pastikan baking powder masih aktif ya Ma)
  • 1 jumput baking soda

4. Cara membuat kue cokelat di dalam mug

4. Cara membuat kue cokelat dalam mug
Instagram.com/drpoojakdesai

Ini step by step pembuatan kue cokelat menggunakan mug dengan cara di kukus :

  • Pertama, persiapkan adonan bahan basah. Campurkan semua bahan, dan aduk hingga tercampur rata dan tidak ada gumpalan.
  • Lalu persiapkan adonan kering. Campurkan semua bahan kering, aduk sampai rata.
  • Jika adonan basah dan kering sudah siap, masukkan adonan kering ke dalam adonan basah sedikit demi sedikit sambil di aduk hingga rata.
  • Tutup mulut mug dengan alumunium foil, agar air kukusan tidak menetesi adonan kue cokelat Mama.
  • Kukus selama 30 menit. Mama bisa mengukusnya dengan panci kukusan atau dengan rice cooker. Jika menggunakan rice cooker, sebelum memasukkan adonan kue, panaskan air di dalam rice cooker terlebih dahulu ya Ma.
  • Cek kue cokelat Mama dengan cara ditusuk, jika belum matang Mama bisa mengukusnya kembali beberapa menit.
  • Setelah matang, Mama bisa menambahkan topping sesuai selera Mama dan keluarga.

Setelah kue matang, Mama bisa memberi topping di atasnya sesuai selera Mama, bisa dengan berbagai macam potongan buah-buahan yang Mama suka, atau siraman cokelat yang meleleh.

Kue buatan Mama pun sudah siap untuk disajikan dan bisa dinikmati bersama keluarga. Semoga artikel ini bermanfaat.

Baca juga:

The Latest