TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

7 Foto Progres Rumah Baru Sensen Asisten Raffi Ahmad

Impiannya membangun rumah baru akhirnya terwujud

Instagram.com/sensen_ahmad

Salah satu asisten Raffi Ahmad, Sensen, dikabarkan tengah menantikan rumah baru dalam waktu dekat ini. Rumah barunya itu mulai dibangun sejak tahun 2022 lalu.

Sensen dikenal sebagai satu asisten Raffi Ahmad yang sudah bekerja cukup lama selain Merry. Pemilik nama asli Febriansyah itu diketahui telah bekerja dengan Raffi selama kurang lebih tujuh tahun.

Berkat kerja kerasnya, Sensen sangat bersyukur rumah barunya bisa rampung sesuai target. Progres rumah barunya itu selalu ia bagikan melalui akun Instagram pribadinya.

Kira-kira, seperti apa ya wujud pembangunan rumahnya saat ini? Nah, berikut ini Popmama.com telah merangkum sejumlah potret pembangunan rumah baru Sensen asisten Raffi Ahmad.

1. Pertama kali dibagikan pada tahun 2022

Instagram.com/sensen_ahmad

Progres pembangunan rumah barunya pertama kali diunggah Sensen sekitar pertengahan November 2022 lalu. Dengan raut bahagia, Sensen foto di depan rumah baru yang sedang dibangun itu.

"Bismillah," tulis Sensen dalam Instagram pribadinya.

2. Progres finishing rumahnya akan segera selesai

Instagram.com/sensen_ahmad

Selanjutnya, Sensen membagikan lagi perkembangan terbaru rumahnya sekitar akhir April 2023. Menurut Sensen, tahap finishing rumahnya tak lama lagi akan selesai.

"Alhamdulillah 1 bulan kedepan akan selesai finishing-nya," ujar Sensen dalam caption unggahannya.

3. Beberapa bagiannya sudah mulai terlihat dihaluskan

Instagram.com/sensen_ahmad

Tak berselang lama, Sensen kembali memamerkan progres terbaru rumahnya yang mulai terlihat wujudnya. Dirinya menyebut rumahnya kini sudah tampak rapi di beberapa bagian dindingnya.

"Sudah mulus rumahku. Makin jatuh cinta," ungkapnya.

Sekilas memang permukaan dindingnya sudah dihaluskan dan tidak kasar dibanding unggahan sebelumnya. Meski begitu, ada bagian lainnya yang masih terlihat kasar dan belum diplester.

4. Sensen ingin segera isi perabotan saat rumahnya rampung

Instagram.com/sensen_ahmad

Masuk ke dalam rumahnya, terlihat sangat plong langsung menembus ke halaman belakang karena belum adanya pintu sebagai pembatas. Namun, bagian atapnya sudah diberi rangka untuk dudukan plafon.

Diakui Sensen, dirinya akan mengisi rumahnya dengan furnitur saat pembangunannya telah selesai. Sensen ingin langsung menempati rumah barunya itu.

"Setelah itu baru isi-isi furnitur ahh ga sabar banget pindah kerumah sendri hasil jerih payah keringat sendiri. Puas batin rasa nya," jelasnya.

5. Akses tangga menuju lantai dua dekat pintu masuk

Instagram.com/sensen_ahmad

Rumah baru Sensen akan dibangun dengan dua lantai. Melalui video yang dibagikannya, ada beberapa kamar di lantai satu maupun lantai dua.

Untuk akses menuju lantai dua, terdapat tangga yang berada di samping pintu masuknya. Sementara, ada sebuah ruangan yang berada di sisi kanan tangga.

6. Dinding yang tinggi sebagai privasi untuk rumahnya

Instagram.com/sensen_ahmad

Ruang utama rumah Sensen bisa menembus ke halaman belakang. Karena masih dalam tahap pembangunan, halaman belakangnya cukup banyak puing-puing yang berserakan.

Untungnya, halaman belakang rumahnya berdiri tembok yang cukup tinggi agar lebih privasi dan melindungi dari lingkungan luar.

7. Kondisi lantai dua yang masih belum rampung

Instagram.com/sensen_ahmad

Kondisi lantai dua tak jauh berbeda dengan lantai satu. Beberapa bagiannya masih belum sempurna dengan banyaknya permukaan dinding yang masih kasar.

Sudah hampir tujuh tahun bekerja dengan Raffi Ahmad, hasil kerja keras Sensen kini membuahkan hasil. Sensen akhirnya berhasil membangun sebuah rumah impiannya.

Melihat rumahnya yang masih dalam pembangunan, kita tunggu saja kelanjutan progres terbarunya, ya.

Baca juga:

The Latest