Keutamaan Sedekah dan Berbagi di Bulan Ramadan yang Wajib Diketahui

Ternyata sedekah dan berbagi di bulan Ramadan memiliki banyak keutamaan loh!

4 April 2024

Keutamaan Sedekah Berbagi Bulan Ramadan Wajib Diketahui
Freepik

Bulan Ramadan adalah bulan istimewa dalam agama Islam yang ditunggu-tunggu setiap tahunnya oleh umat Muslim di seluruh dunia. Bulan ini memiliki makna yang sangat penting dan penuh dengan nilai-nilai spiritual.

Selama bulan Ramadan, umat Muslim berpuasa dari fajar hingga matahari terbenam. Ini bukan hanya menahan diri dari makanan dan minuman, tetapi juga menahan diri dari tindakan buruk, seperti berbohong, berbicara kasar, dan perilaku tidak baik lainnya. Puasa ini mengajarkan kesabaran, disiplin, dan pengendalian diri.

Selain berpuasa, bulan Ramadan juga memiliki keutamaan apabila umat muslim melakukan amal baik pada bulan tersebut. Salah satunya adalah sedekah. 

Dari Ibnu Abbas, ia berkata:

أَخْبَرَنَا سُلَيْمَانُ بْنُ دَاوُدَ عَنْ ابْنِ وَهْبٍ قَالَ أَخْبَرَنِي يُونُسُ عَنْ ابْنِ شِهَابٍ عَنْ عُبَيْدِ اللَّهِ بْنِ عَبْدِ اللَّهِ بْنِ عُتْبَةَ أَنَّ عَبْدَ اللَّهِ بْنَ عَبَّاسٍ كَانَ يَقُولُ كَانَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَجْوَدَ النَّاسِ وَكَانَ أَجْوَدَ مَا يَكُونُ فِي رَمَضَانَ حِينَ يَلْقَاهُ جِبْرِيلُ وَكَانَ جِبْرِيلُ يَلْقَاهُ فِي كُلِّ لَيْلَةٍ مِنْ شَهْرِ رَمَضَانَ فَيُدَارِسُهُ الْقُرْآنَ قَالَ كَانَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ حِينَ يَلْقَاهُ جِبْرِيلُ عَلَيْهِ السَّلَام أَجْوَدَ بِالْخَيْرِ مِنْ الرِّيحِ الْمُرْسَلَةِ

Artinya: “Nabi SAW adalah orang yang paling dermawan, dan beliau lebih dermawan pada bulan Ramadhan, saat beliau Saw ditemui Jibril untuk membacakan kepadanya Al-Qur’an. Jibril menemui beliau SAW setiap malam pada bulan Ramadhan, lalu membacakan kepadanya Al-Qur’an. Rasulullah SAW ketika ditemui Jibril lebih dermawan dalam kebaikan daripada angin yang berhembus.” (HR Bukhari & Muslim)

Berikut Popmama.com telah merangkum informasi tentangkeutamaan sedekah dan berbagi di bulan Ramadan yang wajib diketahui. Simak informasinya di bawah ini.

1. Melipatgandakan pahala

1. Melipatgandakan pahala
Freepik

Sedekah dan berbagi di bulan ramadhan merupakan kesempatan yang amat berharga untuk melipatgandakan pahala. Dinyatakan dalam hadits Zaid bin Khalid dari Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam, beliau Saw bersabda: 

Barangsiapa memberi makan kepada orang yang berpuasa maka baginya seperti pahala orang yang berpuasa itu tanpa menguuangi sedikitpun dari pahalanya.” (HR. Ahmad dan At-Tirmidzi).

Bulan Ramadan adalah bulan dimana Allah SWT memberikan rahmat yang begitu besar bagi hambanya. Allah juga memberikan ampunan serta pembebasan dari api neraka.

Editors' Pick

2. Meraih surga

2. Meraih surga
Freepik/benzoix

Puasa dan sedekah merupakan amal yang apabila dikerjakan dapat meraih surganya Allah SWT. Dinyatakan dalam hadits Ali ra, bahwa Nabi Saw bersabda: 

“Sungguh di Surga terdapat ruangan-ruangan yang bagian luamya dapat dilihat dari dalam dan bagian dalamnya dapat dilihat dari luar.” Maka berdirilah kepada beliau seorang Arab Badui seraya berkata: “Untuk siapakah ruangan-ruangan itu wahai Rasulullah?” Jawab beliau Saw: “Untuk siapa saja yang berkata baik, memberi makan, selalu berpuasa dan shalat malam ketika orang-orang dalam keadaan tidur.” (HR. At-Tirmidzi dan Abu Isa).

3. Menghapus dosa

3. Menghapus dosa
Freepik/rawpixel.com

Puasa dan sedekah bila dikerjakan bersama-sama lebih dapat menghapuskan dosa-dosa dan menjauhkan dari api Neraka Jahannam, terutama jika ditambah lagi shalat malam. Dinyatakan dalam sebuah hadits bahwa Nabi SAW bersabda:

"Puasa itu merupakan perisai bagi seseorang dari api Neraka, sebagaimana perisai dalam peperangan” (HR. Ahmad, An-Nasa’i & Ibnu Majah dari Ustman bin Abil-‘Ash)

Diriwayatkan juga oleh Ahmad dari Abu Hurairah bahwa Nabi SAW bersabda:

Puasa itu perisai dan benteng kokoh yang melindungi seseorang) dari api Neraka“.

Dan hadis Mu’adz yang menyebutkan bahwa Rasulullah Saw bersabda:

Sedekah dan shalat seseorang di tengah malam dapat menghapuskan dosa sebagaimana air memadamkan api“. (HR. At-Tirmidzi).

4. Menambal kekurangan pada puasa

4. Menambal kekurangan puasa
Freepik/Paansaeng

Dalam puasa beberapa orang terkadang memiliki kekurangan dalam pelaksanaannya. Perlu diketahui puasa yang dijalankan selama bulan Ramadan, harus diganti apabila memiliki kekurangan. Sedekah adalah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengganti puasa tersebut. 

Karena itu pada akhir Ramadhan, diwajibkan membayar zakat fitrah untuk mensucikan orang yang berpuasa dari perkataan kotor dan perbuatan keji.

Itulah informasi tentang keutamaan sedekah dan berbagi di bulan Ramadan yang wajib diketahui. Semoga informasi tersebut dapat bermanfaat untuk menambah pengetahuan tentang Agama Islam ya!

Baca juga:

The Latest