10 Rekomendasi Hijab Instan untuk Mama yang Baru Belajar Berhijab

- Mama yang baru belajar berhijab dapat mencoba 10 rekomendasi hijab instan.
- Resolusi untuk mengenakan hijab di tahun 2026 bisa dipersiapkan dengan matang.
- Hijab instan dapat menjadi solusi untuk tampil rapi dan nyaman dalam berhijab.
Selalu ada hal baru yang bisa dicoba di tahun baru ini. Bagi Mama yang berencana memakai hijab di tahun ini, bisa cek rekomendasi hijab instan berikut.
Bagi Mama yang memiliki resolusi untuk mengenakan hijab di tahun 2026, tentu ingin mempersiapkan segalanya dengan matang. Salah satu hal yang cukup menantang adalah bagaimana memakai hijab yang rapi dan nyaman.
Untuk menyiasatinya, Mama bisa mengenakan hijab instan. Menyambut World Hijab Day yang jatuh pada tanggal 1 Februari mendatang, Popmama.com akan merangkumkan untuk Mama.
1. Buttonscarves Twisted Instant

Hijab pertama yang bisa jadi rekomendasi berasal dari Buttonscarves. Brand ini menyediakan beberapa jenis hijab instan, salah satunya adalah Twisted Instant.
Hijab ini menggunakan material mate satin silk yang dilengkapi dengan gold charm di bagian tepi dahi. Karena instan, hijab ini diklaim tidak licin dan mudah di-styling. Mama pun bisa menggunakannya seharian tanpa khawatir berantakan.
Hijab ini tersedia dalam beberapa warna baik yang basic maupun cerah. Harganya sekitar Rp 245 ribu.
2. Elzatta Instan Pasmina Inner

Dari Elzatta, ada pashmina instan yang rasanya seperti memakai bergo. Dilengkapi dengan inner yang menutup kepala dan leher, hijab ini sangat praktis untuk digunakan.
Dengan style pashmina mleyot, Mama pun bisa tampil up to date tanpa bingung styling meleyot yang merepotkan. Hijab ini pun adem dan tidak bikin pusing, nyaman dipakai seharian.
Harganya sekitar Rp 90 ribu.
3. Heaven Light Pashmina Cotton Instant

Heaven Light memiliki hijab instan yang berbentuk pashmina. Dengan material cotton, pashmina ini bisa langsung dikenakan dan akan terus stay di kepala tanpa berantakan.
Selain itu, pashmina ini juga diklaim anti lecek, tidak licin, tidak nempel di kepala, dan telah dilengkapi dengan inner yang ukurannya pas untuk kepala Mama. Harganya sekitar Rp 95 ribu.
4. Kami Idea Airlite Pashmina Instant

Dari Kami Idea, ada juga pashmina instan yang bisa jadi pilihan. Dengan paduan material yang flowy dan inner yang empuk, Mama pun bisa merasa nyaman mengenakan hijab seharian. Bahkan, hijab ini diklaim tidak membuat pusing walau dipakai sepanjang hari.
Tersedia dalam 12 warna, Mama tinggal pilih mana yang akan jadi favorit. Harganya sekitar Rp 249 ribu.
5. Lozy Hijab Ten Instant Tencel

Dari Lozy Hijab, ada jilbab ringkas yang instan bernama Ten Instant Tencel. Dengan menggunakan bahan tencel, hijab ini elastis, lembut, tidak menerawang namun tetap ringan.
Karena instan, sangat mudah digunakan dan nyaman dipakai seharian. Dilengkapi dengan soft pad dengan double layer yang nyaman di dahi. Hijab ini juga tersedia dalam banyak warna yang menarik.
Harganya sekitar Rp 159 ribu.
6. Laviye Skiv Tie Instant

Brand lain yang tak kalah nyaman adalah Laviye. Dengan varian Skiv Tie Instant, brand ini menyediakan hijab yang menggunakan bahan tencel yang juga memiliki sifat anti bacterial.
Bahannya yang stretchy dan adem memudahkan Mama yang baru belajar berhijab agar lebih nyaman mengenakan jilbab seharian. Hijab instan ini juga dilengkapi dengan tali di balik jilbab yang memungkinkan hijab stay di kepala tanpa berantakan meski memakainya seharian.
Harganya sekitar Rp 180 ribu.
7. Ria Miranda Burcha Hijab Instan

Ini merupakan salah satu hijab instan yang bentuknya segitiga. Sehingga, bisa jadi pilihan saat sedang tidak ingin pakai pashmina. Dengan material viscose, hijab ini diklaim nyaman dan tidak mudah kusut. Cocok dikenakan seharian.
Tersedia dalam 11 warna yang beragam, harga hijab ini sekitar Rp 195 ribu.
8. Restu Anggraini Breev Instant Hijab Segitiga

Dari Restu Anggraini, ada hijab instan yang bisa dikenakan sehari-hari. Breev instant hijab menggunakan material tencel yang nyaman dan anti bakterial.
Meski instant, cuttingnya tetap fashionable. Sehingga, Mama bisa tetap tampil nyaman dan stylish dalam waktu yang bersamaan.
Tersedia dalam beberapa warna yang beragam, hijab ini bisa menjadi hijab to-go favorit Mama. Harganya sekitar RP 125 ribu.
9. Seradia Hijab Go Easy Instant Pashmina

Kembali dengan pashmina instan, kali ini ada dari Seradia Hijab. Hijab ini diklaim memiliki bahan yang adem dan anti kusut sehingga bisa dikenakan seharian dan tidak bikin gerah.
Dengan konsep instan, Mama bisa langsung memakainya tanpa harus repot terlalu lama styling. Harganya pun bersahabat yaitu sekitar Rp 60 ribu.
10. ZM Cyril Cyan Pashmina Instant Plisket

Dari brand ZM Zaskia Mecca, tersedia beberapa jenis hijab instan dan salah satu yang bisa jadi pilihan adalah instant plisket. Dengan bahan ceruty babydoll, hijab ini bisa dikenakan di berbagai kesempatan.
Teksturnya yang lembut, halus, dan flowy disempurnakan dengan sifatnya yang lentur dan tidak mudah kusut. Mama yang baru belajar berhijab pun bisa nyaman mengenakannya karena mudah digunakan dan tidak licin.
Harga hijab ini Rp 199 ribu namun sedang ada diskon jadi Rp 49 ribu.
Itulah beberapa rekomendasi hijab instan untuk Mama yang baru memulai mengenakan hijab. Yuk, sambut World Hijab Day dengan lebih seru!


















