7 Kejadian Viral di MotoGP 2022, Pawang Hujan dan Marc Marquez Jatuh

Pawang hujan bernama Rara Istiati Wulandari viral, dibayar sampai tiga digit

21 Maret 2022

7 Kejadian Viral MotoGP 2022, Pawang Hujan Marc Marquez Jatuh
Instagram.com/motogp/raraistiatiwulandari_

Kejadian viral di MotoGP 2022 banyak hal yang menarik. Salah satunya ada pawang hujan bernama Rara Istiati Wulandari yang menjaga Sirkulit Mandalika agar tetap kering.

Sebelumnya sempat viral hujan lebat melanda Sirkuit Mandalika hingga terpaksa menunda start MotoGP pada Minggu (20/3/2022). Hal itu membuat pawang hujan ini beraksi di sirkuit.

Selain itu, momen Marc Marquez jatuh hingga harus start di belakang juga jadi perhatian. Kemenangan pembalap berusia 27 tahun, Miguel Oliveira juga tak kalah menyita perhatian.

Berikut Popmama.com rangkum kejadian viral di MotoGP 2022 dari pawang hujan hingga Marc Marquez jatuh saat uji coba.

1. Aksi pawang hujan di Sirkuit Mandalika Gelaran MotoGP Mandalika di Sirkuit

1. Aksi pawang hujan Sirkuit Mandalika Gelaran MotoGP Mandalika Sirkuit
Instagram.com/rara_cahayatarotindigo

Internasional Mandalika, Nusa Tenggara Barat atau NTB jadi salah satu unjuk gigi Indonesia di mata dunia. Lewat ini, Indonesia bisa membuktikan mampu menyediakan standar balapan internasional yang bukan kaleng-kaleng.

Selama gelaran berjalan, salah satu yang viral adalah potret pawang hujan Rara Istiati Wulandari di sirkuit. Ia beraksi agar hujan yang mengguyur pada Minggu (20/3/2022) segera berhenti dan pertandingan balap segera dimulai.

Rupanya, tak hanya acara MotoGP 2022 di Mandalika yang ditangani. Sejumlah acara besar seperti Liga 1 dan Liga 2 di Jakarta, acara vaksinasi bersama BUMN di 5 kota, dan opening ceremony Asian Games 2018.

Konon katanya, Rara dibayar hingga tiga digit untuk acara 21 hari di Sirkulit Mandalika. Siapa yang lihat aksi Rara saat mengusir hujan di start MotoGP di Sirkuit Mandalika kemarin?

2. Cuaca hujan dan petir mengiringi balapan di Sirkuit Mandalika

Start balapan utama MotoGP 2020 di Sirkuit Mandalika dimulai pada Minggu (20/3/2022). Di mana pada hari itu dibuka dengan Moto3 pukul 11.00 WIB, 12.00 WIB Moto2 dan MotoGP pada 14.00 WIB.

Sayangnya cuaca justru tak bersahabat hari itu. Sejak pagi, hujan dan petir sempat mengguyur sirkuit, di sana peran Rara sebagai pawang hujan pun dibutuhkan.

Hujan dan petir yang melanda juga sempat menunda start balapan. Terlihat video petir menyambar di area Sirkuit Mandalika viral di internet

Editors' Pick

3. Momen Marc Marquez jatuh secara dramatis, tak bisa ikut balapan utama

Selain hal-hal yang terkait Sirkuit Mandalika, momen Marc Marquez jatuh kecelakaan saat warm up juga jadi momen dramatis yang menghebohkan. Dikarenakan kecelakaan itu, ia kemarin terpaksa absen dari laga utama MotoGP pada siang harinya.

Hal itu diumumkan oleh MotoGP sendiri karena sempat dilarikan di rumah sakit karena insiden highside saat pemanasan Minggu (20/3/2022) pagi hari.

Dalam insiden tersebut, Marc Marquez yang hendak menikung di Turn 7 kehilangan kendali motornya dan lantas terpelanting ke udara, sementara motornya sempat berputar cukup lama di udara.

4. Kemenangan Miguel Oliveira dipersembahkan untuk anak dan staf hotel bernama Risman

4. Kemenangan Miguel Oliveira dipersembahkan anak staf hotel bernama Risman
Instagram.com/88migueloliveira

Dari gelaran MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika dimenangkan oleh Miguel Oliveira. Uniknya ia mempersembahkan kemenangan itu untuk anak tercinta.

Tak hanya untuk anaknya, Miguel juga mempersembahkan kemenangan itu untuk seluruh staf hotel di Lombok yang menemaninya. Ia bahkan menyebutkan salah satu nama staf hotel yang ia ingat, yakni Risman.

5. Pawai para pembalap MotoGP di Jakarta disambut meriah masyarakat

Sebelum bertanding di NTB, para pembalap MotoGP disambut hangat di Istana Bogor bersama Jokowi. Setelah itu, para pembalap pun melakukan pawai di jalanan Jakarta.

Uniknya, banyak masyarakat Indonesia yang antusias melihat pawai di sekitar Bundaran HI dan Jalan Gatot Subroto itu. Bahkan nama Marc Marquez dielu-elukan selama ia melintasi jalanan.

6. Pembalap jadi melokal banget selama di Indonesia!

6. Pembalap jadi melokal banget selama Indonesia
Instagram.com/raulfernandez_25 & Instagram.com/aleixespargaro

Pembalap MotoGP yang akan bertanding di Pertamina Mandalika Circuit sudah berdatangan sejak awal Maret 2022. Di Indonesia, para pembalap ini seolah menikmati waktu santai dan liburan mereka sebelum melaju di sirkuit balap.

Terlihat di Instagram masing-masing, semenjak datang ke Indonesia mereka seolah melokal banget. Bahkan ada yang meniru momen bonceng tiga ala emak-emak di Indonesia nih.

7. Banyak yang kagum dengan keindahan Sirkuit Mandalika

7. Banyak kagum keindahan Sirkuit Mandalika
Instagram.com/motogp

Banyak yang menyebut kalau Sirkuit Mandalika menjadi salah satu yang terindah di dunia. Pasalnya, salah satu pemandangan yang bisa dilihat dari sirkuit adalah pantai lepas dengan pasir putihnya.

Potret Sirkuit Mandalika pun kerap dipamerkan oleh MotoGP sendiri dengan embel-embel sirkuit terindah. Belum lagi, para pembalap tampak besemangat dan juga ikut mempromosikan keindahan Sirkuit Mandalika kepada dunia.

Itulah tadi kejadian viral di MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika. Dari aksi Rara pawang hujan hingga terjatuhnya Marc Marquez hingga tak bisa ikut balapan.

Baca juga:

The Latest