7 Jenis Tanaman Hias yang Menyehatkan

Yuk, bawa 7 tanaman hias ini ke dalam ruangan agar lebih sehat dan segar!

3 Januari 2019

7 Jenis Tanaman Hias Menyehatkan
Pexels/Skitterphoto

Selain bisa mempercantik ruangan dan taman di rumah kamu, memilih tanaman hias yang tepat juga bisa digunakan sebagai terapi bagi kesehatan, lho.

Lalu apa saja ya tanaman hias yang tidak hanya cantik namun juga menyehatkan?

Untuk itu sebagai inspirasi buat kamu, berikut Popmama.combagikan 7 tanaman hias di dalam dan di luar ruangan yang bisa membersihkan udara dan menyehatkan.

1. Sansevieria

1. Sansevieria
Pixabay/KatiaMaglogiani

Tanaman sansevieria atau yang lebih dikenal dengan lidah mertua ini merupakan tanaman hias yang menyehatkan dalam ruangan yang cukup popular, karena mampu bertahan hidup dengan sedikit air dan sedikit cahaya matahari.

Tak hanya berfungsi sebagai penghias ruangan, tanaman ini juga menyehatkan karena mampu menyaring toluena, trichloroethylene, xylene, benzena, dan formaldehida yang terdapat di udara.

Sehingga, bisa dikatakan bahwa sansevieria ini merupakan tanaman menyehatkan yang mampu memberi perlindungan lebih bervariasi dari pada tanaman lain.

Selain itu, tanaman ini juga mampu menghasilkan oksigen lebih banyak dari pada rata-rata tanaman hias lainnya, sehingga sangatlah sempurna untuk mendekorasi ruanganmu sekaligus menyehatkan.

2. Spider plant

2. Spider plant
sites.ndtv.com

Tumbuhan spider atau yang biasa dikenal dengan spider plant, sering dikenal karena mampu meredam polutan dalam ruangan seperti formalin dan xilena.

Senyawa kimia formaldehida atau formalin ini sangat berbahaya bagi para penderita asma atau komplikasi pernafasan.

Karena jika penderita asma mengisap senyawa ini bisa mengganggu saluran pernafasan termasuk hidung dan tenggorokan.

Dengan adanya tanamanspider di dalam ruanganmu, udara dalam ruangan akan disaring dengan cara alami dan baik oleh tanaman ini.

Hal itu tentu sangat baik untuk pernapasan kamu.

Terlebih tanaman ini sangat mudah hidup diberbagai situasi.

Jadi, kamu tidak membutuhkan perawatan yang khusus untuk membuatnya hidup.

Editors' Pick

3. Chamaedorea seifrizii

3. Chamaedorea seifrizii
stanmorehorticultural.com.au

Hampir sama dengan tanaman spider plant, tumbuhan ini memiliki daun yang lemas dan tidak berduri.

Tapi berbeda dengan spider plant, tanaman ini diilengkapi dengan batang termasuk tanaman berukuran besar.

Karena nama latinnya sulit diingat, mungkin kamu lebih mengenal tanaman ini dengan nama lain yakni palem bambu.

Bentuknya yang sederhana dengan warna hijau pekat, bagus untuk membuat penglihatan Si Kecil lebih segar, Ma.

Tak hanya itu, chamaedorea seifrizii mampu menyarap polutan benzena serta gas barcun formaldehida yang melekat pada furnitur, jadi tak hanya bisa ditempatkan di halaman rumah Mama, tanaman ini juga bisa disimpan di dalam ruangan rumah, lho.

Multifungsi kan, Ma!

4. Peace lily

4. Peace lily
proflowers.com

Seperti namanya yang diartikan sebagai lili perdamaian, tanaman hias yang satu ini memang bisa mendamaikan pemiliknya.

Karena selain bentuknya yang unik dan sedap dipandang, tanaman ini juga bersifat abadi.

Tak hanya sedap dipandang, peace lily juga mampu menyerap polutan yang ada di dalam ruangan seperti; benzena, trichloroethylene dan formaldehida.

Selain sering digunakan untuk menghiasi ruangan, tanaman lili ini adalah tanaman hias yang menyehatkan dan paling populer.

Selain itu, tanaman hias menyehatkan tersebut juga kerap dijadikan untuk menghiasi taman agar semakin elegan.

Jadi, tak hanya sebagai pemanis ruangan, peacelily juga bisa menyehatkan udara di rumahmu, lho.

Baca Juga: Menyejukkan! 10 Inspirasi Tanaman Hias untuk Ruang Tamu

5. Karet bangkok (rubber tree)

5. Karet bangkok (rubber tree)
johnstowngardencentre.ie

Ukuran tanaman ini perhelai daunnya memang terbilang cukup besar dan cocok ditempatkan di ruangan yang agak besar juga.

Namun, tak hanya cocok ditempatkan di dalam ruangan, tanaman ini juga cocok ditempatkan di halaman rumah Mama dan juga bisa ditanam dipot besar.

Tanaman ini sangat mudah tumbuh dan tidak membutuhkan perawatan yang sulit, serta yang terpenting tanaman ini bisa menyerap polusi udara di sekitar halaman rumah Mama maupun di dalam ruangan rumah Mama.

6. Garbera daisy

6. Garbera daisy
sites.ndtv.com

Gerbera daisy merupakan tanaman hias dari keluarga asteraceae.

Garbera daisy terdiri dari kurang lebih 2,000 kultivar dengan bentuk yang beraneka ragam dan hadir dalam berbagai pilihan warna seperti; oranye, merah jambu, merah, putih, pink, dan ungu.

Gerbera daisy merupakan tanaman paling popular kelima di seluruh dunia.

Hal itu dikarenakan tanaman garbera ini tak hanya cantik namun juga memiliki manfaat untuk kesehatan tubuh manusia.

Gerbera daisy cocok untuk kamu penderita insomnia dan juga kamu yang mengalami gangguan pernafasan saat tidur.

Karena gerbera menghasilkan oksigen sangat banyak dan dipercaya bisa membuat tidur lebih nyenyak.

Meskipun bunga gebera ini berasal dari Afrika Selatan dan baru mekar pada akhir bulan April, namun Mama tak perlu khawatir, karena saat ini gebera bisa ditemukan di seluruh dunia termasuk di Indonesia.

7. Sirih gading (golden pothos)

7. Sirih gading (golden pothos)
gardening.id

Tanaman yang bisa merambat ini merupakan tanaman asli Indonesia, lho.

Tanaman ini juga bisa ditempatkan pada wadah yang berbeda-beda. Selain bisa ditaruh di pot gantung, tanaman ini juga bisa dibiarkan merambat di tanah atau dinding yang diberikan media rambat terlebih dahulu, Ma.

Selain itu, tekstrunya yang tak berduri dan nggak beracun, jadi Si Kecil bisa turut memelihara tanaman yang bisa menyerap berbagai polutan jahat di sekitar lingkungan rumah Mama ini.

Nah, itulah 7 tanaman hias dengan berbagai macam manfaat yang bisa Mama simpan di dalam ruangan dan di luar ruangan.

Selain dapat mempercantik ruangan juga terdapat zat penetral di dalamnya yang tentu menyehatkan.

Jadi, tanaman mana yang akan kamu  pilih?

The Latest