Baca artikel Popmama lainnya di IDN App

Dinamika Cinta Jefri Nichol dan Lyodra pada Film Alibii.com

Dinamika Cinta Jefri Nichole dan Lyodra pada Film Alibii.com 3.png
Press Release/Alibii.com
Intinya sih...
  • Hubungan Ganesha (Jefri Nichol) dan Flora (Lyodra) bermula dari insiden tragis.
  • Keunikan dinamika cinta dalam film Alibi.com terletak pada peran Buncis sebagai "validator" hubungan Flora.
  • Klimaks hubungan mereka terjadi ketika semua kebohongan Ganesha terbongkar.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Vidio kembali merilis film eksklusif terbaru bergenre drama-komedi berjudul Alibii.com. Film ini bukan hanya akan mengocok perut, tetapi juga menyisipkan banyak pesan moral yang relevan dengan kehidupan sehari-hari. Alibii.com akan tayang secara eksklusif mulai Sabtu (12/7/2025) di Vidio.

Alibi.com yang disutradarai oleh Fajar Bustomi dan diproduksi oleh Falcon Pictures, film ini hadir dengan jajaran pemain papan atas yang menjanjikan kualitas akting memikat dan daya tarik tersendiri bagi penonton.

FIlm ini dibintangi Jefri Nichol, Lyodra Ginting, Onadio Leonardo, Mahalini, dan Raja Giannuca. Tak ketinggalan, legenda komedi Indro Warkop turut ambil bagian, memberi nuansa nostalgia dan komedi khas.

Kali ini Popmama.com telah merangkum dinamika cinta Jefri Nichol dan Lyodra pada film Alibi.com secara lebih dalam.

Perhatian: Artikel ini mengandung spoiler!

1. Kisah cinta yang diawali dengan tragedi dan kebohongan

Dinamika Cinta Jefri Nichole dan Lyodra pada Film Alibii.com 1.png
Press Release/Alibii.com

Pada film ini, Jefri Nichol yang berperan sebagai karakter Ganesha seorang pendiri dari perusahaan bernama Alibii.com.

Alibii.com merupakan platform yang memungkinkan pelanggan mendapatkan bantuan membuat alibi atau kebohongan untuk menyelamatkan sang pelanggan dari kejadian yang tidak diinginkan.

Pertemuan Ganesha (Jefri Nichol) dengan Flora (Lyodra Ginting) terjadi saat Ganesha membuat kesalahan. Ganesh tidak sengaja melepas ikatan dari anjing Flora yang bernama Buncis dan membuat Buncis tertabrak motor.

Akan tetapi dengan kemampuan Ganesha membuat alibi kejadian tersebut. Hal ini menjadi terkendali dan menimbulkan kisah cinta di antara Ganesh dan Flora.

2. Mendapat persetujuan Buncis menjadi kunci cinta Ganesha

Dinamika Cinta Jefri Nichole dan Lyodra pada Film Alibii.com 11.png
Youtube.com/Falcon

Setelah kejadian itu, Flora dan Ganesha menjadi semakin dekat serta berujung dengan kencan di tempat trampolin. Pada kencan tersebut, Ganesh menanyakan kepada Flora apakah dia punya pacar.

“Yang dekatin mah banyak, tetapi yang dapat restu Buncis nggak ada,” ucap Flora.

Hal tersebut menjadi nilai plus untuk Ganesha karena dirinya disukai oleh Buncis meskipun Ganesha sempat membuat Buncis celaka.

3. Kebohongan yang berujung fatal

Dinamika Cinta Jefri Nichole dan Lyodra pada Film Alibii.com 7.png
Press Release/Alibii.com

Ganesh berbohong kepada Flora bahwa dirinya adalah seorang director dokumenter yang pada hari anniversary papa dan mama Flora akan melakukan dinas ke Kalimantan.

Pada kenyataan Ganesha akan pergi ke Jogja untuk menggantikan peran papanya Flora yang berbohong kepada kekuarganya. Padahal sebenarnya papanya Flora tidak pergi ke Jogja melainkan pergi berselingkuh di kota lain.

4. Kebohongan yang akhirnya terbongkar

Dinamika Cinta Jefri Nichole dan Lyodra pada Film Alibii.com 9.png
Youtube.com/Falcon

Pada prakteknya rencana Ganesh dan papanya Flora tidak berjalan lancar. Kondisi ini berujung pada kekacauan yang menyebabkan tertangkap serta terbongkarnya alibi dari Ganesh dan papa Flora.

Aliibii.com sebagai perusahaan milik Ganesha pun ditutup dikarenakan viralnya penangkapan Ganesha di media sosial. Hal ini menyebabkan terbongkarnya semua alibi pelanggan dari Alibii.com.


5. Cinta adalah memaafkan

Dinamika Cinta Jefri Nichole dan Lyodra pada Film Alibii.com 10.png
Youtube.com/Falcon

Tiga bulan setelah kejadian Ganesha pun dibebaskan, akan tetapi hubungan dirinya dan Flora menjadi hancur karena terbongkarnya kebohongan Ganesha.

Di lain sisi hubungan papa dan mamanya Flora tidak menjadi hancur, bahkan bisa dibilang baik-baik saja. Hal tersebut dikarenakan Mama dari Flora memaafkan kesalahan dari papanya Flora.

“Cinta itu adalah memaafkan,” kata Mamanya Flora.

Hal tersebut membuat Flora hatinya tergerak untuk memaafkan Ganesha. Pertemuan Ganesha dan Flora sekali lagi dipicu oleh Buncis. Buncis terlepas dari pegangan papanya Flora lalu berlari ke arah Ganesh yang sedang bersembunyi memantau Flora dari kejauhan.

Flora yang awalnya marah akhirnya luluh karena Ganesh meminta maaf atas semua kebohongannya dan berjanji akan memperbaiki hal tersebut sesulit apa pun itu.

Itulah rangkuman dari dinamika cinta Jefri Nichol dan Lyodra pada film Alibi.com. Setelah baca ini jadi makin penasaran bagaimana penampilan Jefri Nichol dan Lyodra pada film ini nggak nih, Ma?

Share
Editorial Team

Latest in Life

See More