Baca artikel Popmama lainnya di IDN App
For
You

Link dan Cara Baca Buku Broken Strings Karya Aurelie Moeremans

Link dan Cara Baca Buku Broken Strings Karya Aurelie Moeremans
Instagram.com/aurelie
Intinya sih...
  • Aurelie Moeremans membagikan gratis buku Broken Strings berbentuk e-book dalam versi bahasa Indonesia dan Inggris melalui akun Instagram pribadinya.
  • Isi buku Broken Strings fokus pada pengalaman Aurelie Moeremans sejak remaja terkait child grooming, manipulasi emosional, dan kekerasan dalam hubungan yang tidak sehat.
  • Ini menjadi memoar luka masa muda Aurelie Moeremans, mengisahkan pengalaman pribadi Aurelie Moeremans sejak remaja, terutama tentang relasi yang manipulatif dan tidak sehat yang ia alami dalam diam.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Warganet Indonesia dikejutkan dengan karya e-book dari Aurelie Moeremans berjudul Broken Strings. Memoar ini sebenarnya sudah dirilis secara mandiri oleh Aurelie pada 10 Oktober 2025 lalu, alasannya ingin mengubah makna hari yang dulu berkesan traumatis menjadi hari kemenangan dalam hidupnya.

Namun, meski dirilis sejak Oktober 2025 kehebohan dan simpati warganet kepada Aurelie baru bermunculan di awal Januari 2026 ini. Apalagi warganet juga ikut memecahkan teka-teki di balik nama-nama yang ada di buku memoar tersebut. Salah satu karakter yang banyak disebut, yakni Bobby.

Bagi yang belum membaca buku Aurelie, berikut Popmama.com rangkum link dan cara baca buku Broken Strings karya Aurelie Moeremans selengkapnya.

Simak juga beberapa faktanya, yuk!

1. Link dan cara baca buku Broken Strings karya Aurelie Moeremans

Link dan Cara Baca Buku Broken Strings Karya Aurelie Moeremans
Instagram.com/aurelie

Aurelie Moeremans membagikan buku ini gratis secara digital berbentuk e-book kepada publik dalam versi bahasa Indonesia dan Inggris. Bukunya bisa diakses melalui tautan yang ia sediakan di akun Instagram pribadinya.

Berikut cara mendapatkan link buku Broken Things karya Aurelie Moeremans, antara lain:

  • Kunjungi Instagram Aurelie Moeremans di akun @aurelie
  • Klik linktree yang ada pada profilnya atau klik linktr.ee/aureliemoremans
  • Ketika sudah masuk, langsung klik link buku versi Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris
  • E-book Broken Strings karya Aurelie Moeremans sudah bisa langsung dibaca

Ketika sudah klik link sampai muncul pilihan versi buku Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, warganet bisa langsung membacanya secara langsung lewat ponsel atau perangkat sejenis.

2. Sinopsis buku Broken Strings karya Aurelie Moeremans

Link dan Cara Baca Buku Broken Strings Karya Aurelie Moeremans
Instagram.com/aurelie

Sebagai informasi, isi buku Broken Strings fokus pada pengalaman Aurelie Moeremans sejak remaja terkait child grooming, manipulasi emosional, dan kekerasan dalam hubungan yang tidak sehat. Memoar ini juga menjelaskan proses dampak psikologis, rasa bersalah, kebingungan, serta perjalanan panjangnya menuju penyembuhan diri. 

Broken Strings bukan sekadar kisah pahit, tetapi juga menjadi suara kuat penyintas dan ajakan kesadaran soal bahaya relasi manipulatif, terutama yang dialami oleh anak dan remaja. 

3. Ringkasan poin penting Broken Strings

Link dan Cara Baca Buku Broken Strings Karya Aurelie Moeremans
Instagram.com/aurelie

Untuk memudahkan bagi yang ingin memahami bukunya secara cepat, berikut adalah ringkasan poin penting Broken Things yang bisa diketahui, antara laini:

  • Memoar luka masa muda. Broken Strings adalah buku memoar yang mengisahkan pengalaman pribadi Aurelie Moeremans sejak remaja, terutama tentang relasi yang manipulatif dan tidak sehat yang ia alami dalam diam.
  • Isu child grooming dan kekerasan emosional. Di buku ini Aurelie menuturkan bagaimana proses manipulasi emosional bisa terjadi secara perlahan, sehingga membuat korban sulit menyadari bahwa dirinya sedang berada dalam hubungan yang menyakiti.
  • Dampak psikologis jangka panjang bagi Aurelie. Buku ini menggambarkan rasa bersalah, kebingungan, kehilangan kontrol diri, hingga trauma yang membekas dan memengaruhi cara Aurelie memandang diri sendiri serta relasi di masa dewasa.
  • Proses bertahan dan memulihkan diri. Tidak hanya menceritakan luka, Broken Strings juga memuat perjalanan penyembuhan, belajar mengenali batasan, dan berdamai dengan masa lalu.
  • Ajakan untuk lebih peduli pada penyintas. Buku ini menjadi bentuk suara bagi penyintas kekerasan emosional, sekaligus mengajak pembaca untuk lebih peka terhadap tanda-tanda hubungan yang tidak sehat.

Itulah tadi link dan cara baca buku Broken Strings karya Aurelie Moeremans. Semoga membantu ketika ingin membacanya, ya.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dimas Prasetyo
EditorDimas Prasetyo
Follow Us

Latest in Life

See More

8 Ciri-Ciri Suami yang Bijaksana, Bikin Rumah Tangga Lebih Tenang

12 Jan 2026, 10:58 WIBLife