Hal-Hal yang Perlu Dipertimbangkan Ibu Hamil saat Memilih Bidan
Simak tips memilih bidan yang tepat berikut ini, ya!
20 Juni 2022

Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah mengetahui bahwa diri mama hamil, maka Mama sebaiknya segera memeriksakan diri ke dokter kandungan atau bidan terdekat untuk mendapatkan resep vitamin dan obat-obatan sesuai dengan kondisi kesehatan masing-masing.
Seiring berjalannya waktu, ada ibu hamil yang memilih untuk kontrol rutin ke dokter kandungan, namun ada juga yang ke bidan. Bahkan, ada yang memilih untuk terus bersama bidan hingga proses persalinan.
Nah, agar tidak salah dalam memilih dan bisa menemukan bidan yang tepat, Popmama.com memberikan tips memilih bidan yang tepat. Apa saja?
Cari Bidan yang Punya Koneksi Luas
Bidan memiliki kompetensi yang tidak seluas dokter kandungan, di mana kasus yang ditangani biasanya adalah kehamilan yang tidak berisiko tinggi dan tidak memiliki komplikasi.
Demi pikiran yang tenang selama masa kehamilan, pilihlah bidan yang memiliki koneksi luas atau bisa membantu ibu hamil mendapatkan penanganan yang tepat, jika ternyata suatu saat terjadi hal yang di luar kendali bidan.
Selain itu, perhatikan juga apakah bidan yang dipilih memiliki tim atau bekerja sendiri, dan apakah ibu hamil bisa kapan saja datang, misalnya saat tiba-tiba merasakan kontraksi atau memiliki kondisi kesehatan yang menurun.
Editors' Pick
Pilih yang Lokasinya Dekat dengan Rumah dan Mudah Dihubungi
Sepanjang masa kehamilan, banyak hal tak terduga yang bisa terjadi. Karena itulah, memilih bidan yang dekat dengan rumah adalah hal bijak yang bisa ibu hamil lakukan, sehingga tidak perlu waktu lama jika sewaktu-waktu butuh pertolongan medis.
Jika bidan tersebut praktek di rumah tanpa asisten sepanjang waktu, ada baiknya ibu hamil memastikan bidan yang dipilih mudah untuk dihubungi dan respons-nya cepat, entah itu melalui pesan singkat, WhatsApp, atau telepon.