TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Ups, Benda-Benda Tak Terduga Ini Bisa Sebabkan Anak Tersedak

Jangan sepelekan benda-benda di sekitar yang sering iseng dimainkan anak ya, Ma

libertypeds.com

Sebagai orangtua, tentu mama berusaha sebaik-baiknya menjaga anak dari marabahaya. Tetapi ada kondisi di mana situasi menjadi tidak terkendali karena kelalaian yang tak terduga. Salah satunya adalah ketika anak tersedak. 

Bayi yang masih kecil memang rentan tersedak karena mereka masih belajar bagaimana mengunyah dan menelan.

Tetapi tersedak bisa dialami anak usia berapapun dan bukan hanya karena makanan, melainkan benda apapun. 

Berikut ini Popmama.com merangkum benda-benda tak terduga yang dapat membuat anak tersedak, dilansir dari Moms.com:

1. Balon

freepik/serhii_bobyk

Balon memang tidak berisiko membuat anak tersedak ketika sudah ditiup. Tetapi balon yang belum ditiup bisa membuat anak tersedak. 

Orangtua sebaiknya waspada saat anak mencoba meniup balon. Ada risiko balon tersedot ke tenggorokan dan membuat tersedak. Karena terbuat dari lateks, balon bisa tersangkut di tenggorokan karena bentuknya bisa mengikuti bentuk tenggorokan anak.

2. Permen karet

Freepik

Semua orangtua tahu bahwa anak kecil sebaiknya tidak mengonsumsi permen karet. Tetapi saat anak mencapai usia tertentu, orangtua mungkin merasa anak sudah aman mengonsumsinya. Padahal risiko tersedak permen karet ini sangatlah besar. Bukan hanya pada anak yang masih kecil, tapi juga pada anak yang lebih besar, remaja, bahkan orang dewasa. 

3. Marshmallow

Pixabay/go_see

Marshmallow adalah makanan yang sangat disukai anak karena rasa manis dan teksturnya yang lembut. Tetapi kenyataannya, marshmallow yang dikonsumsi anak bisa menjadi makanan yang rentan membuat anak tersedak. Ketika marshmallow tersangkuat di tenggorokan, teksturnya yang lembut nan lengket bisa membuat anak kesulitan bernapas.

4. Makan dan minum di dalam mobil

Freepik/artfolio

Yang satu ini bukan benda, tetapi kegiatan yang faktanya banyak menimbulkan anak tersedak. Makan dan minum di dalam mobil yang bergerak mungkin terkesan sepele. Tetapi ketika mobil tak sengaja melintasi polisi tidur atau saat pengemudi mengerem mendadak, risiko tersedak pun tidak dapat dihindari. 

Risiko tersedak akibat makan dan minum di dalam mobil seringkali tak disadari orangtua ketika dalam kondisi menyetir dengan konsentrasi penuh. Penanganan pun bisa terlambat karenanya.

5. Manik-manik

Freepik/Vitaliyas

Manik-manik perhiasan, payet, atau pun water beads sangat populer di kalangan anak-anak. Meskipun di usia yang dinilai sudah cukup, tak jarang kasus anak yang menelan manik-manik ini. Bahkan banyak kasus menyebutkan anak tersedak water beads kering hingga mengembang di dalam perutnya.

Jika anak memiliki manik-manik ini, penting bagi anak mengetahui bagaimana cara bermain yang benar dan bahwa manik-manik ini tidak boleh dimakan, apapun kondisinya. Anak yang lebih besar terkadang punya keberanian lebih dan penasaran mencoba berbagai hal supaya terlihat keren, padahal bisa menimbulkan risiko serius.

6. Tutup botol plastik

Freepik/amixstudio

Anak suka bermain-main dengan benda-benda yang ada di sekitarnya. Beberapa anak mungkin menganggap sepele memasukkan tutup botol plastik ke dalam mulutnya. Namun, hanya butuh satu sentakan saja bisa membuat tutup botol ini masuk ke dalam tenggorokan anak dan tersendat di sana. 

Ukuran tutup botol juga menentukan risikonya. Oleh karena itu, orangtua harus selalu waspada ketika anak mulai bermain-main dengan benda ini, sekalipun hanya untuk becanda.

Semoga informasi ini memberikan wawasan pada orangtua mengenai apa saja benda-benda tak terduga yang dapat membuat anak tersedak.

Baca juga:

The Latest