5 Rekomendasi Cafe Outdoor di Surabaya, Yuk Kunjungi Bareng Keluarg

Surabaya punya cafe yang hadirkan sensasi nongkrong dengan berbagai nuansa

31 Oktober 2021

5 Rekomendasi Cafe Outdoor Surabaya, Yuk Kunjungi Bareng Keluarg
Instagram/revolusingopibawean

Cafe merupakan tempat untuk bersantai dan berbincang-bincang, di mana pengunjung dapat memesan berbagai makanan dan minuman secara bebas.

Umumnya, setiap cafe memiliki keunikannya sendiri sebagai daya tarik, baik menu makanan dan minuman, tampilan bangunan, dekorasi, hingga hiburan.

Di tengah pandemi Covid-19 yang masih berlangsung ini, cafe outdoor paling banyak diminati karena dapat menghadirkan nuansa yang lebih natural.

Surabaya merupakan kota yang tepat bagi kamu untuk berburu cafe outdoor.

Meski suhu udara terasa lebih panas, tetapi cafe-cafe outdoor di Surabaya tidak pernah sepi pengunjung. Terlebih kalau kamu datangnya sore atau menjelang malam.

Dijamin makin seru dan betah berlama-lama di sana.

Berikut ini telah Popmama.com rangkum 5 rekomendasi cafe outdoor di Surabaya yang harus dikunjungi. Yuk, disimak!

1. Cafe Tenda

1. Cafe Tenda
Instagram/cafetenda_surabaya

Cafe Tenda yang berlokasi di area Whiz Residence Darmo Harapan Surabaya, Jl. Raya Darmo Harapan I, Tanjungsari, Surabaya, menawarkan tempat berkumpul yang nyaman, unik, dan instagramable.

Mengusung konsep outdoor bernuansa alam, cafe ini menyediakan tenda sebagai tempat untuk berkumpul.

Tenda-tenda yang bentuk unik mirip rumah suka Eskimo tersebut dapat diisi hingga 6 orang. Karena itu, Cafe Tenda dapat dikunjungi oleh siapa pun, baik yang datang bersama teman, kerabat, pasangan, hingga keluarga.

Cafe Tenda menyajikan makanan dan minuman, mulai dari appetizer, main course, dessert, hingga grill BBQ, serta minuman segar dan panas dengan harga yang ramah di kantong. Mulai dari kisaran Rp 10.000-Rp 25.000.

Editors' Pick

2. Revolusi Ngopi

2. Revolusi Ngopi
Instagram/revolusingopibawean

Salah satu tempat ngopi kekinian anak muda Surabaya adalah Revolusi Ngopi di Jalan Bawean, tepatnya di Jalan Bawean No.42 Ngagel, Kecl. Wonokromo, Surabaya. Karena, Revolusi Ngopi di Jalan Bawean memiliki konsep outdoor yang dikelilingi pepohonan rindang. Sehingga, suasana di cafe akan semakin sejuk di malam hari.

Walau demikian, kamu juga bisa berkunjung saat siang hari karena pohon-pohon yang ada bisa meneduhkan.

Revolusi Ngopi hanya menyediakan minuman saja, yakni kopi dan non kopi. Namun, pilihan menu minumannya sangat beragam. Ada banyak varian minuman dengan harga terjangkau, mulai dari Rp 12.000-Rp 20.000.

3. Calibre Coffee Roasters

3. Calibre Coffee Roasters
Instagram/ayofotoin

Banyak anak remaja yang menginginkan tempat nongkrong trendy. Nah, salah satunya di Calibre Coffee Roasters.

Cafe ini didesain modern minimalis dengan sudut-sudut cafe yang instagramable. Hampir semua interior berwarna gelap, sehingga memberi kesan hangat.

Terdapat dua area di Calibre Coffee Roasters, yaitu indoor dan outdoor. Di area outdoor, kamu tidak perlu takut kepanasan karena ada atap yang menaungi panas. Selain itu, ada beberapa pohon-pohon kecil di atas.

Menu yang disajikan Calibre Cofee Roasters ini ala-ala Barat, misalnya triple decker sandwich, new orleans shrimp pasta, hingga cinnamon roll. Untuk minumannya, kamu bisa mencoba kopi racikan, yakni Japanese iced coffee atau caffe misto.

Selain makanan dan minuman, Calibre Coffe Roasters juga menyajikan makanan penutup yang cukup beragam. Beberapa penutup menjadi favorit para pengunjung, seperti french toast, pantry, Belgia waffle, hingga aneka kue yang lembut.

Perihal harga, kamu tidak perlu khawatir. Harga di cafe ini cukup standar, yakni berkisar Rp 24.000 hingga Rp 70.000.

Calibre Coffe Roasters berlokasi di Jl. Walikota Mustajab No.67-59 Surabaya.

4. Redback Specialty Coffee Graha Famili

4. Redback Specialty Coffee Graha Famili
Twitter/saraswtt

Berbeda dengan cafe lainnya, cafe ini berlokasi di perumahan elit Graha Golf 2 Show Unit Graha Family Blok K, Surabaya.

Uniknya, cafe ini berada di area lapangan golf, sehingga sangat menarik perhatian pecinta kopi dari berbagai usia.

Ada dua area di Redback Specialty Coffee, yakni indoor dan outdoor. Keduanya bisa menjadi pilihan untuk menikmati golf view dari pagi hingga sore.

Sebelum duduk, kamu harus memesan makanan dan minumannya terlebih dahulu. jadi, tidak akan ada waitress yang bisa menghampiri kamu. Harga menu makanan dan minumannya berkisar Rp 28.000 hingga Rp 135.000.

Redback Specialty Coffee ini menjadi tempat yang cocok bagi kamu yang ingin mendapatkan foto-foto cafe hits, tetapi tetap instagramable. Selain itu, kapan lagi kamu bisa ngopi sambil menikmati golf view dengan danau kecil yang asri?

5. Bugs Cafe

5. Bugs Cafe
Instagram/bugscafe_id

Bugs Cafe memberikan nuansa berbeda dari cafe lainnya. Karena, di cafe ini kamu bisa menemukan mobil klasik tipe Beetles dan Combi dari Volkswagen sebagai spot instagramable.

Furnitur dan ornamen interior cafe juga kental akan nuansa Volkswagen, yang terlihat jelas pada desain meja bar yang berbentuk bagian depan Combi.  

Dengan motto “rumah kedua”, Bugs Cafe sukses membuat para pengunjung betah berlama-lama.

Terdapat dua area di cafe ini, yakni indoor dan outdoor, dengan kapasitas 100 orang.

Selain bisa jadikan tempat nongkrong yang nyaman, cafe ini juga bisa dijadikan sebagai tempat pesta ulang tahun hingga gathering.

Menu makanan yang tersedia di Bugs Cafe ini adalah burger dengan berbagai varian rasa yang lezat dan mengenyangkan. Beberapa di antaranya menjadi favorit, seperti cheese burger, Aussie Burger, Hawaiian Burger, dan bugs burger.

Untuk menu minumannya, Bugs Cafe ini menyediakan signature drink yang terbuat dari buah-buahan sebagai bahan utama, di antaranya lychee beer, strawberry beer, dan nangka beer.

Harga menu makanan dan minuman di cafe ini dibanderol berkisar Rp 12.000 hingga Rp 40.000.

Bugs Cafe beralamat di Jl. Puri Widya Kencana, belakang G-Walk Citraland, Surabaya.

Nah, itulah 5 rekomendasi  cafe outdoor di Surabaya yang bisa kamu kunjungi bersama teman ataupun keluarga. Selain dapat memanjakan lidah, cafe-cafe tersebut juga bisa memberikan pengalaman yang unik.

Baca juga:

The Latest