5 Bagian Tubuh yang Juga Perlu Eksfoliasi selain Wajah

Apakah kamu rutin melakukan exfoliating antara 1-2 kali seminggu?

2 Februari 2022

5 Bagian Tubuh Juga Perlu Eksfoliasi selain Wajah
Pexels/Andrea Piacquadio

Eksfoliasi termasuk jenis perawatan kulit favorit kamu?

Menggunakan exfoliator dari bahan alami maupuh kimia, ini memang terbilang aman untuk kulit. Fungsinya sendiri dapat membersihkan kulit kering dan sel kulit mati.

Bahkan kebiasaan pengelupasan kulit secara teratur juga akan meningkatkan kecerahan dan keremajaan kulit kamu, lho!

Namun dari semua bagian tubuh, ada 5 area yang butuh exfoliasi lebih rutin. Berikut Popmama.com berikan informasi selengkapnya:

1. Ketiak perlu dihilangkan dari bakteri dan lapisan deodoran

1. Ketiak perlu dihilangkan dari bakteri lapisan deodoran
Pexels/Andrea Piacquadio

Bahwa ketiak adalah salah satu bagian tubuh yang juga butuh exfoliasi. Terutama jika kamu sering melakukan pencukuran.

Dengan pengelupasan di bagian ketiak, maka akan menghilangkan bakteri sambil membuat ketiak jadi lebih lembut. Termasuk menyingkirkan lapisan dari penggunaan deodoran.

Dilansir dari Vogue, ketiak juga dapat dipengaruhi oleh sensitivitas dan iritasi kulit. Tujuan pengelupasan kulit seperti masker atau lulur secara manual, ini menghilangkan sel kulit mati dan kotoran.

Editors' Pick

2. Bagian tangan dan kaki mengencangkan kondisinya

2. Bagian tangan kaki mengencangkan kondisinya
Pexels/cottonbro

Perawatan eksfoliasi pada bagian tangan dan kaki, ini dapat mencerahkan dan mengencangkan kondisinya. Bahkan juga meratakan warna kulit, lho.

Selain itu, tangan dan kaki yang sering dilakukan eksfoliasi juga membuat kulitnya mempertahankan kelembapan. Bahkan menyegarkan kulit kamu.

Ini karena eksfoliasi di bagian tangan dan kaki, secara alami akan mengangkat sel kulit mati. Pada akhirnya, eksfoliasi membantu mencerahkan penampilan tangan maupun kaki kamu.

3. Bagian lutut dan siku untuk meningkatkan kecerahannya

3. Bagian lutut siku meningkatkan kecerahannya
Pexels/Karolina Grabowska

Apakah kamu sering memperhatikan kekeringan di bagian lutut dan siku?

Nah, sekarang saatnya kamu melakukan eksfoliasi di bagian lutut dan siku dengan scrub. Tujuannya sendiri, yakni dapat meningkatkan cahaya kulit dan membantu pergantian sel kulit mati.

Jadi dalam hal penampilan, eksfoliasi akan menghasilkan kulit di area sikut dan lutut jadi lebih lembut dan cerah.

Yuk, lakukan ekafoliasi sekali atau dua kali seminggu!

4. Bagian paha dan bokong agar kulitnya tetap halus

4. Bagian paha bokong agar kulit tetap halus
Pexels/Sora Shimazaki

Bagian belakang badan kamu sering terlupakan?

Nah, mulai sekarang cobalah melakukan eksfoliasi di bagian pahan dan bokong kamu. Manfaat dari eksfoliasi di area ini pun dapat menjaga kulit tetap halus dan kenyal.

Bahkan secara signifikan, pengelupasan kulit di paha dan sekitar area bokong juga merangsang sirkulasi. Pada akhirnya bisa membantu masalah selulit.

5. Di bagian telapak kaki untuk mencegahnya dari kekeringan

5. bagian telapak kaki mencegah dari kekeringan
Pexels/ROCKETMANN TEAM

Telapak kaki adalah bagian tubuh yang sering kekurangan kelembapan. Oleh karena itu, kamu perlu melakukan eksfoliasi di area tersebut.

Sebagian besar manfaat dari eksfoliasi di telapak kaki, yakni dapat mencegahnya dari kekeringan dan pecah-pecah.

Bahkan menyingkirkan sel-sel kulit mati yang menempel di kaki kamu. Jadi agar tidak terlihat kusam, mulailah menggosok produk eksfoliasi ke permukaan telapak kaki.

Itulah 5 bagian tubuh yang memerlukan eksfoliasi. Untuk kulit sensitif, kamu mungkin bisa menggunakan body scrub seminggu sekali saja.

Baca juga:

The Latest