9 Selebriti Ini Ungkap Alasan Mereka Tidak Menggunakan Deodoran

- Julia Roberts tidak menggunakan deodoran karena kebiasaan pribadinya dan bukan karena gaya hidup ramah lingkungan.
- Matthew McConaughey percaya bahwa seorang pria harus memiliki bau seperti laki-laki, meskipun ia tidak menggunakan deodoran.
- Leonardo DiCaprio kurang memerhatikan kebersihan diri dan dikenal tidak terlalu peduli pada perawatan diri, termasuk soal aroma tubuh bahkan kebiasaan mandi.
Menggunakan deodoran merupakan kewajiban bagi sebagian orang. Namun, hal tersebut tidak berlaku untuk para selebriti berikut.
Siapa sangka bahwa dibalik penampilan yang menarik dan kehidupan mewahnya beberapa selebriti ini tidak menggunakan deodoran.
Mereka memiliki pandangan tersendiri mengenai penggunaan deodoran. Ada yang berpikir untuk menjaga wangi alami tubuh hingga alasan lingkungan.
Nama-nama seperti Cameron Diaz hingga Leonardo DiCaprio termasuk dalam lingkaran elit Hollywood yang tidak menggunakan deodoran lho!
Berikut ini, Popmama.com telah merangkum informasi dari South China Morning Post mengenai 9 selebriti yang tidak menggunakan deodoran dalam kehidupan sehari-harinya.
Penasaran siapa aja? Yuk, simak selengkapnya.
Table of Content
1. Julia Roberts

Julia Roberts dikenal sebagai salah satu selebriti yang menerapkan gaya hidup ramah lingkungan dan mengonsumsi makanan organik.
Meski demikian, dalam wawancaranya bersama Oprah Winfrey pada 2008 silam, gaya hidup yang diterapkannya tidak memengaruhi keputusannya dalam memilih untuk tidak menggunakan deodoran.
Keputusan tersebut merupakan murni didasari oleh kebiasaan pribadinya sejak lama. Menurutnya, penggunaan deodoran memang tidak pernah menjadi rutinitas perawatan dirinya.
2. Matthew McConaughey

Siapa sangka aktor Interstellar ini juga dikenal sebagai salah satu selebriti Hollywood yang tidak menggunakan deodoran. Pada tahun 2005, saat dinobatkan menjadi Pria Terseksi oleh majalah People, secara terang-terangan McConaughey menyatakan bahwa seorang laki-laki harus memiliki bau seperti laki-laki.
Seperti dilansir dari South China Morning Post, beberapa rekan aktor menyebut bahwa meskipun tidak menggunakan deodoran, ia memiliki wangi tubuh yang ”sehat” dan bersih.
Ia secara terbuka menyatakan bahwa menurutnya “pria seharusnya berbau seperti pria. Yvette Nicole Brown, salah satu lawan mainnya di film Tropic Thunder menyebut aroma tubuh yang tercium dari Matthew McConaughey seperti granola dan kehidupan yang sehat.
3. Bradley Cooper

Dibalik ketenarannya, aktor yang sukses membintangi berbagai film populer ini pun dikenal sebagai salah satu yang tidak menggunakan deodoran. Bradley secara terbuka mengatakan bahwa ia tidak menggunakan deodoran.
Menurutnya, tubuh memiliki sistem unik yang dapat melakukan pembersihan secara alami. Meski tidak menggunakan deodoran, Bradley Cooper mengaku bahwa ia mandi tiga kali dalam sehari.
4. Cameron Diaz

Cameron Diaz mengungkapkan kekhawatirannya tersendiri dalam penggunaan deodoran. Dalam wawancaranya, ia mengungkapkan bahwa tidak menggunakan deodoran selaam 20 tahun.
Hal ini disebabkan oleh kekhawatirannya terhadap dampak deodoran pada tubuh. Baginya, deodoran maupun antiprespiran sebagai sesuatu yang berbahaya, ia bahkan menyarankan bahwa bau badan akan hilang dengan cukup memotong bulu ketiak.
5. Tom Ford

Desainer sekaligus pemilik lini parfum ternama, Tom Ford, masuk dalam deretan selebriti yang tidak menggunakan deodoran. Meskipun memiliki merk parfum ternama, Tom justru tidak menyukai menggunakan deodoran dan parfum.
Alasannya cukup unik, bahwa ia lebih menyukai bau tubuh alami manusia. Dalam wawancaranya dengan majalah New York pada 2006, ia mengatakan bahwa manusia memiliki bau yang khas dan saling tertarik pada bau tubuh yang alami.
6. Kourtney Kardashian

Kourtney Kardashian diketahui hanya menghindari deodoran pada fase tertentu dalam hidupnya, yakni saat hamil.
Dalam acara Kourtney & Kim Take Miami tahun 2013, Khloé Kardashian sempat menyinggung perubahan aroma tubuh Kourtney.
Alasan Kourtney tidak menggunakan deodoran pada masa menyusui karena kekhawatirannya mengenai kandungan berbahaya dalam produk deodoran.
Beberapa produk deodoran mengandung aluminium yang tidak aman bagi bayi menyusui.
7. Diane Kruger

Alasan Diana Kruger tidak menggunakan deodoran adalah karena dirinya memiliki alergi terhadap deodoran. Alternatif yang digunakannya adalah menggunakan parfum sebagai ganti deodoran.
Bahkan, karena tidak bisa memakai deodoran ia mengaku menyemprotkan parfum langsung pada area ketiaknya. Meski demikian, ia menyadari hal itu tidak sepenuhnya mencegah bau badan sehabis beraktivitas.
8. Kate Hudson

Sama halnya Matthew McConaughey, lawan mainnya dalam film Feels Gold, Kate Hudson pun membeberkan bahwa dirinya tidak menggunakan deodoran. Dalam acara Watch What Happen Live, Kate Hudson membagikan kebiasaan pribadinya terkait tidak menggunakan deodoran.
Hal itu dikarenakan ia lebih memilih hidup dengan lebih natural. Dengan kata lain, ia memilih untuk jujur terhadap aroma tubuh daripada menutupi dengan produk deodoran.
9. Leonardo DiCaprio

Selama bertahun-tahun beredar kabar bahwa Leonardo DiCaprio kurang memerhatikan kebersihan dirinya. Ia dikenal tidak terlalu peduli pada perawatan diri, termasuk soal aroma tubuh bahkan kebiasaan mandi.
Aktris Miriam Margolyes menyebutkan, saat bekerja bersama DiCaprio dalam film Romeo + Juliet pada 1996 ia berkelakar bahwa aktor tersebut memiliki aroma tubuh yang kurang sedap.
Itu tadi, 9 selebriti yang tidak menggunakan deodoran. Alasan para selebriti tersebut beragam, mulai dari alergi terhadap produk hingga penggunaan deodoran yang tidak biasa. Meski demikian, tidak semua yang dilakukan selebriti Hollywood adalah kebiasaan buruk ya.







-meTlTPzVVG9xLSxmw7b64R2Y9YdDnnIU.jpg)










