Jadi Pengasuh Rayyanza si Bayi Super Sibuk, Ini Daftar Tugas Sus Rini

Baru berusia 1 tahun tapi jadwal Rayyanza sudah cukup padat ya

13 Februari 2023

Jadi Pengasuh Rayyanza si Bayi Super Sibuk, Ini Daftar Tugas Sus Rini
Instagram.com/riniperdiyanti

Nama Rini Perdiyanti atau lebih dikenal Sus Rini kini makin dikenal publik karena wajahnya sering wira-wiri di berbagai konten Rans Entertainment milik keluarga Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.

Sus Rini merupakan pengasuh Rayyanza, anak kedua Nagita. Menjadi pengasuh dari 'Bayi Sultan Andara' tentu tugas Sus Rini tidaklah mudah. Apa saja ya tugasnya?

Berikut Popmama.com rangkumkan untuk kamu informasi mengenai tugas dari Sus Rini. 

1. Sus Rini membuat jadwal rutinitas harian untuk Rayyanza

1. Sus Rini membuat jadwal rutinitas harian Rayyanza
Instagram.com/riniperdiyanti

Meski masih balita, putra kedua Nagita Slavina, Rayyanza, ternyata punya jadwal harian yang cukup padat. Selain menjalani rutinitas sebagai balita, Rayyanza yang kerap dipanggil Cipung itu juga sering diajak syuting, foto untuk konten, juga mengikuti kegiatan kedua orang tuanya.

Kadang jadwal tidur, makan dan bermain Rayyanza jadi kacau. Karena itu, sebagai pengasuh Sus Rini pun membuat jadwal harian untuk Rayyanza yang diunggahnya ke Instagram pribadinya.

"Masya Allah tabarokalloh. Rayyanaza: Ini jadwal harian aku yach, aku sich pasrah aja gimana cus aja. Cus juga bilang aku harus belajar tepat waktu, & menghargai waktu karna waktu itu sangat berarti & tak kan kembali..

Cus Rini : maaf sayang karna cus tau kamu anak sultan, anak Rafi Ahmad yang super sibuk seIndonesia Raya, jadi cus atur jadwal bobo kamu supaya bisa istirahat, & makan tepat waktu, belajar sambil main-main. Karna kamu akan menjadi penerus papah. Maaf yach panjang lebar ??," tulis Sus Rini di unggahan Instagramnya.

2. Menyuapi makan dan minum susu Rayyanza

2. Menyuapi makan minum susu Rayyanza
Instagram.com/riniperdiyanti

Sebagai pengasuh, Sus Rini juga harus memastikan Rayyanza makan dan minum susu tepat waktu. Namun, padatnya jadwal kedua orang tuanya membuat Rayyanza terkadang harus ikut beraktivitas di luar rumah.

"Dia kan sering diajak keluar. Kadang-kadang baru tidur sudah dibangunin. Saya kan kalau mau ngasih makan, rewel, repot," kata Sus Rini.

"Sementara ibu juga ada tuntutan dia harus naik berat badan," sambungnya lagi.

Karena itu, Sus Rini harus bisa memastikan Rayyanza bisa mengikuti jadwal hariannya dan mengatur waktu agar jadwal makan dan minum susunya bisa teratur.

Editors' Pick

3. Menemani Rayyanza main

3. Menemani Rayyanza main
Youtube.com/Rans Entertainment

Sus Rini juga selalu menemari Rayyanza main. Bahkan agar tidak lupa dengan mainan anak asuhnya, Sus Rini juga memberi nama pada mainan-mainan favorit Rayyanza, berupa boneka hewan dan dinosaurus.

"Adek biasanya main pagi sebelum mandi, kadang sesudah mandi sambil minum susu. Kan minum susunya nggak ngedot jadi bisa nggak lama dikasih mainan," kata Sus Rini saat menjadi bintang tamu di Podcast bersama Nagita.

4. Mengajak Rayyanza olahraga

4. Mengajak Rayyanza olahraga
Instagram.com/riniperdiyanti

Selain mengajak Rayyanza bermain, Sus Rini juga mengajak putra kedua Raffi Ahmad itu untuk berolahraga. Tentu olahraganya yang sesuai dengan umur balita ya, Ma.

"Sus itu siapa yang ngajarin? Itu kan nggak bisa sembarangan kan, maksudnya kalau nggak ada keterampilan bahaya juga karena kan bayi nggak bisa sembarangan. Sus belajarnya dari mana,Sus?," tanya Nagita soal keterampilan Sus Rini yang mengajarkan Rayyanza berolahraga.

"Belajar dari pengalaman, dulu pernah diajarin," kata Sus Rini.

Perempuan berhijab itu mengatakan bahwa ia mendapatkan pengalaman menemani bayi berolahraga dari pengalamannya mengasuh anak sebelumnya.

"Jadi Sus dulu pernah punya anak yang diasuh terus dia ada gurunya?" tanya Nagita.

"Iya. Nah, jadi setelah miss ini tahu saya kerja di sini (di rumah Nagita) jadi sering ngobrol, diajarin ini itu," jawab Sus Rini.

Menurut Sus Rini, guru tersebut masih ada komunikasi dengan Sus Rini dan sering memberi ilmu tentang pengasuhan anak. 

"Kalau dibiasiin olahraga jadi kita tahu perkembangannya (tumbuh kembang anak). Misalkan kalau dia diberi arahan dia bisa fokus koordinasi antara mata, telinga, tangan," sambung Sus Rini lagi.

5. Memberikan stimulasi sensory pada Rayyanza

5. Memberikan stimulasi sensory Rayyanza
Instagram.com/riniperdiyanti

Tak hanya bermain di dalam rumah, Rayyanza juga rajin berjemur dan berolahraga outdoor lho, Ma. Kegiatan ini sudah jadi rutinitas harian balita yang lahir 26 November 2021 tersebut.

Itu terlihat dari salah satu video yang diunggah Sus Rini ke instagramnya. Di video tersebut tampak Rayyanza sedang distimulasi untuk main di rumput sambil bertelanjang kaki.

"Masyaallah tabarokalloh. Alhamdulillah Rayyanza udah mulai berani jalan di rumput.
Rayyanza : cus aku ini anak sultan, ko mainnya di rumput terus sih, cus gak takut dimarahin Papah yach. Cus Rini : Mamah sama Papah itu gak pernah marah-marah. Main di rumput juga kan ada tujuannya, udh gitu Rayyanza juga gak ditinggal sendiri tetep dijaga & diawasi," tulis Sus Rini.

6. Menjaga kebersihan tubuh Rayyanza

6. Menjaga kebersihan tubuh Rayyanza
Instagram.com/riniperdiyanti

Dengan izin dari Nagita dan Raffi Ahmad, Sus Rini pun kini sering mengunggah momen kegiatan harian Rayyanza di Instagram pribadinya. Berisi caption yang lucu, Sus Rini juga kadang menyelipkan tips dan ilmu parenting yang bisa dicontoh follower-nya.

Seperti di video saat ia memotong kuku Rayyanza.

"Masyaallah tabarokalloh. Trik menggunting/membersihkan kuku Rayyanza. Rayyanza selalu dibiasaain dalam posisi tidak sedang tidur, karena biar tahu kalau kuku panjang itu tidak bersih, & kalau habis megang sesuatu pasti akan sulit dibersihkan karena kotoran masuk ke dalam kuku. Supaya Rayyanza anteng saat dibersihkan jadi Rayyanza harus pegang barang tangan yang satunya sama, tidak lupa kasih cemilan..?," tulis Sus Rini.

Itulah daftar tugas Sus Rini sebagai pengasuh Rayyanza. Bagaimana menurut Mama?

Baca juga:

The Latest