Azka Corbuzier vs Paris Pernandes 'Salam dari Binjai' Duel Tinju

Baru kali ini Azka Corbuzier merasa takut di hadapan lawan sparring tinjunya!

10 April 2022

Azka Corbuzier vs Paris Pernandes 'Salam dari Binjai' Duel Tinju
Youtube.com/Azka Corbuzier

Sebuah poster yang viral di internet menunjukkan duel tinju Azka Corbuzier vs Paris Pernandes, dari Binjai, Sumatera Utara. Dalam video YouTube kurang dari 15 menit itu, keduanya berhadapan satu lawan satu.

Uniknya, setelah Azka berhasil memukul K.O Vicky Prasetyo beberapa waktu lalu ia tampak kewalahan mengalahkan Paris Pernandes. Baik saat melawan pencetur 'Salam dari Binjai' itu lewat mesin tinju atau secara langsung.

Berikut Popmama.com rangkum sejumlah fakta Azka Corbuzier vs Paris Pernandes duel tinju di channel YouTube pribadinya.

1. Azka lawan Paris Pernandes 'Salam dari Binjai' lewat mesin tinju

1. Azka lawan Paris Pernandes 'Salam dari Binjai' lewat mesin tinju
Youtube.com/Azka Corbuzier

Dalam video YouTube putra Deddy dan Kalina itu diawali dengan Azka serta Nada, anak angkat Deddy Corbuzier mencoba mesin tinju yang ada di kantor sang Papa. Pada percobaan pertama, Nada hanya mendapatkan skor 5. 

Azka pun lalu mencoba lebih serius dan mendapatkan skor 666 pada percobaan pertama. Sementara pada percobaan kedua skornya naik menjadi 677.

Paris Pernandes 'Salam dari Binjai' pun masuk. Petinju amatir itupun meminta izin untuk ikut bermain. Pada percobaan pertama skor Paris berhasil mencapai 910 dan 926 poin untuk percobaan lainnya.

Azka pun sampai terpukau dengan poin yang berhasil dilakukan Paris Pernandes. Nada pun berusaha untuk menyemangati Azka dan membuat kakaknya itu mencoba lagi untuk mengalahkan skor Paris Pernandes.

"Dia berhasil mengalahkan skorku dengan perbedaan 200 poin!," ujar Azka tak percaya.

Editors' Pick

2. Deddy Corbuzier mendorong Azka untuk mencoba mengalahkan pukulan Paris

2. Deddy Corbuzier mendorong Azka mencoba mengalahkan pukulan Paris
Youtube.com/Azka Corbuzier

Melihat Paris yang bisa menghasilkan poin tinggi dari mesin tinju meski tanpa sarung membuat Azka terbelakak. Mulutnya terbuka lebar dan seakan tak percaya dengan hal yang dilihatnya.

Paris berhasil menghasilkan poin di atas 900 bahkan tanpa bantuan satung tinju. Tangannya tampak tidak apa-apa, sementara Azka sendiri ketika mencoba meninju tanpa sarung tangannya langsung memerah.

Melihat sang Putra kalah telak, Deddy Corbuzier tak tinggal diam. Ia mendorong Azka agar terus mencoba untuk bisa menyamai poin tertinggi dari mesin tinju tersebut.

"Kamu kalah sama Paris? Jangan mau kalah sama dia, ayo sekali lagi," ujar Deddy Corbuzier ikut berkomentar.

3. Beberapa kali memukul mesin tinju, Azka mencoba mengalahkan poin tinjuan Paris

3. Beberapa kali memukul mesin tinju, Azka mencoba mengalahkan poin tinjuan Paris
Youtube.com/Azka Corbuzier

Azka pun ikut mencoba lagi pukulannya. Ia sempat tak percaya diri dan takut karena tidak bisa mengimbangi kekuatan tinju Paris.

Berusaha mengembalikkan kepercayaan dirinya, Azka meninju mesim tersebut. Poin 899 berhasil diraihnya di percobaan pertama, tetapi saat pukulan selanjutnya ia harus puas dengan poin di bawah 800.

"Tanganku sakit," tutur Azka setelah meninju sekuat tenaga meski hasilnya tak memuaskan.

4. Berhadapan dengan Paris, rasa kepercayaan diri Azka malah menurun

4. Berhadapan Paris, rasa kepercayaan diri Azka malah menurun
Youtube.com/Azka Corbuzier

Babak lain dari 'pertandingan' Azka Corbuzier vs Paris, yakni melakukan sparring. Azka lebih banyak mencoba menyerang dan Paris memilih bertahan. 

Namun, justru saat Paris melemparkan straight, Azka kewalahan. Putra Deddy Corbuzier ini memang percaya diri di pertandingan tinju sebelumnya di hadapan lawan.

"Aku tidak harus berbuat apa saat ini," ujar Azka sembari sparring dengan Paris.

5. Azka memuji Paris Pernandes sebagai orang yang kuat

5. Azka memuji Paris Pernandes sebagai orang kuat
Youtube.com/Azka Corbuzier

Dari segi umur dan kemampuan, bisa dibilang keduanya memang bukan lawan yang seimbang. Azka Corbuzier berusia 15 tahun dan Paris Pernandes 21 tahun. 

Azka mengungkapkan kegamumannya kepada sosok Paris. Ia mengaku bahwa Paris adalah lawan yang kuat baginya.

"Dia sangat kuat. Aku tadi kayak kena jap 50 kali, tapi aku nggak tahu datangnya dari mana," ujar Azka.

Di akhir video, Deddy menawarkan akan ada pertandingan antara Azka dan Paris melawan Vicky Prasetyo dan Aldi Taher. Wah, tentunya ini akan menjadi pertandingan seru yang tak bisa dilewatkan jika benar terjadi.

Baca juga:

The Latest