Tips Aman Berenang di Kolam Renang Umum saat Pandemi Covid-19

Perhatikan beberapa hal ini, sebelum Mama berenang di kolam renang umum saat pandemi

29 Juni 2020

Tips Aman Berenang Kolam Renang Umum saat Pandemi Covid-19
Freepik/lifeforstock

Belum lama ini, beberapa public area, seperti mall, restoran, dan objek wisata, telah dibuka dalam masa transisi new normal di tengah pandemi Covid-19.

Selain itu, pemerintah juga telah mengizinkan kolam renang umum untuk dibuka kembali. Disampaikan oleh Anggota Tim Komunikasi Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Reisa Broto Asmoro, bahwa masyarakat sudah boleh menggunakan kolam renang umum.

Lalu, bagaimana supaya aman ketika berenang di kolam renang umum? Karena, mau tidak mau kita berada di dalam air yang sama dengan orang lain dan bisa saja terkontaminasi droplet mereka.

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit, tidak ada bukti bahwa virus yang menyebabkan Covid-19 dapat menyebar ke orang-orang melalui air di kolam, kolam air panas, spa, atau area bermain air. Asalkan kolam tersebut didisinfeksi dengan klorin.

Krista Wigginton, seorang profesor teknik lingkungan di Fakultas Teknik Universitas Michigan, mengatakan bahwa kolam yang diklorin meminimalisasi risiko penyebaran karena virus ini sangat rentan terhadap desinfeksi klorin.

Risiko lebih besarnya adalah dari interaksi dengan orang lain yang berbicara, batuk, atau bersin di dekat kita.

Untuk itu, Popmama.com telah menyusun tips aman berenang di kolam renang umum saat pandemi Covid-19, dari berbagai sumber, di bawah ini.

1. Cek aturan dan standar kebersihan di kolam renang yang akan didatangi

1. Cek aturan standar kebersihan kolam renang akan didatangi
Freepik/mrsiraphol

Sebelum menggunakan kolam renang umum, sebaiknya Mama mengecek aturan dan standar kebersihan di sana. Ini adalah salah satu tips aman berenang di kolam renang umum saat pandemi.

Reisa menganjurkan untuk memastikan air kolam renang didisinfeksi secara rutin menggunakan klorin dengan kadar 1-10 ppm atau bromin dengan kadar 3-8 ppm sehingga pH air mencapai 7,2 sampai 8. Selain itu, area kolam renang juga harus didisinfeksi.

Tanyakan, apakah kolam renang umum yang Mama datangi membatasi pengunjung dan waktu berenang atau tidak. Lalu, cek adakah pengisian form self asessment risiko Covid-19 bagi pengunjung untuk memastikan kondisinya sehat.

Dan tentunya seluruh petugas atau pengelola kolam harus memakai masker. Bahkan lebih baik jika Mama memilih kolam renang outdoor daripada kolam renang indoor karena virus lebih suka ruang tertutup

Editors' Pick

2. Bawa perlengkapan renang pribadi dan jangan berbagi dengan orang lain

2. Bawa perlengkapan renang pribadi jangan berbagi orang lain
Freepik

Tips aman berenang di kolam renang umum saat pandemi, berikutnya adalah membawa perlengkapan renang pribadi dan jangan berbagi dengan orang lain.

Boris Lushniak, M.D., dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat di University of Maryland School menyarankan untuk menjaga barang-barang agar tetap dekat dan tidak berbagi dengan teman atau sesama pengunjung selama pandemi.

Jika Mama pergi bersama keluarga, ajarkan pada anak-anak agar tidak meminjamkan perlengkapan renang, seperti ban, pelampung, dan kaca mata renang ke orang lain.

3. Menerapkan protokol kesehatan ketika berada di luar kolam renang

3. Menerapkan protokol kesehatan ketika berada luar kolam renang
Freepik/Opatsuvi

Tips aman berenang di kolam renang umum saat pandemi, selanjutnya adalah menerapkan protokol kesehatan ketika berada di luar kolam renang.

Penerapan tersebut, seperti memakai masker, menggunakan hand sanitizer atau cuci tangan menggunakan sabun, serta membawa tisu disinfektan untuk mengelap permukaan yang sering disentuh.

Memakai masker termasuk cara utama untuk mengurangi penyebaran Covid-19, tetapi berenang bukan berarti harus memakainya di dalam air. Pakai masker ketika berada di luar kolam renang.

Bahkan jika tangan Mama terendam dalam air yang mengandung klorin, tetap penting untuk menjaga kebersihan tangan yang benar. Cuci tangan sesering mungkin dengan sabun atau gunakan hand sanitizer yang mengandung setidaknya 60 persen alkohol.

Bukan ide yang buruk juga, menggunakan tisu disinfektan untuk membersihkan permukaan yang sering disentuh, seperti kursi dan meja, gagang pintu, dan lain sebagainya.

4. Jaga jarak dengan orang lain, baik di dalam maupun di luar kolam renang

4. Jaga jarak orang lain, baik dalam maupun luar kolam renang
Pexels/Bruce Mars

Agar tetap aman dan terhindar percikan droplet orang lain, terutama ketika Mama dan keluarga sedang tidak memakai masker adalah dengan terus bergerak dan menjaga jarak dengan pengunjung kolam renang lainnya.

Robert Quigley Ph.D., dalam bidang imunologi sekaligus direktur medis regional untuk perusahaan mitigasi risiko perjalanan, International SOS, menyatakan bahwa hanya karena kita di dalam air bukan berarti bebas untuk melanggar aturan enam kaki.

Di luar kolam mungkin mudah menjauhkan kursi kita dari orang lain, namun di dalam air tentu lebih sulit.

Gonzalo Bearman, M.D., memberikan salah satu solusinya, yaitu pengelola kolam renang harus menetapkan batasan jumlah pengunjung.

Selain itu, mengatur waktu berenang secara bergantian. Misalnya, setiap 10 menit, pengunjung bergantian keluar dan masuk ke dalam kolam renang.

Di samping itu, Mama sebaiknya menjaga supaya anggota harus tetap bersatu agar tidak tersebar dan berbaur dengan pengunjung lain.

5. Mandi dengan sabun sebelum dan setelah berenang

5. Mandi sabun sebelum setelah berenang
Freepik

Hanya karena tidak ada bukti penyebaran virus di dalam air kolam renang bukan berarti aktivitas tersebut benar-benar bebas risiko.

Di dalam air kolam renang, terdapat kuman atau parasit yang sangat resisten terhadap klorin dan dapat bertahan lebih dari seminggu meskipun kolam tersebut diberikan klorin atau dipelihara dengan baik.

Salah satu pertahanan terbaik untuk Mama dan keluarga adalah mandi dengan sabun sebelum dan sesudah memasuki kolam renang. Dapat dilakukan di rumah, sebelum pergi dan tepat sampai di rumah setelah pulang dari kolam renang umum.

Gunakan pula tabir surya untuk menghindari sengatan sinar matahari ketika berenang dan hindari menelan air sebisa mungkin.

Ingat untuk mencuci pakaian renang setelah digunakan.

Nah, ikuti tips aman berenang di kolam renang umum saat pandemi jika Mama dan keluarga berencana melakukan aktivitas tersebut. Sebaiknya, tidak berlama-lama di sana juga ya, Ma.

Baca juga:

The Latest