12 Foto Rumah Baru Putra Siregar, Koleksi Ikan Arwana

Putra Siregar punya koleksi ikan senilai ratusan juta

20 Juni 2023

12 Foto Rumah Baru Putra Siregar, Koleksi Ikan Arwana
Instagram.com/putrasiregarr17 & YouTube.com/AH

YouTuber sekaligus pengusaha Putra Siregar pastinya sudah banyak dikenal oleh publik. Sosok di balik layar PS Store itu berbisnis di penjualan handphone sejak 2016 lalu.

Berkat usahanya itu, Putra Siregar memeroleh penghasilan yang tergolong tinggi. Tak heran jika laki-laki kelahiran 23 Juni 1993 itu disegani oleh sejumlah kalangan publik figur.

Baru-baru ini, Putra Siregar membagikan tampilan rumah barunya yang memiliki luas satu hektar. Melalui kanal YouTube Atta Halilintar, hunian Putra Siregar disebut-sebut tak kalah mewah dibanding rumah milik Raffi Ahmad.

Biar kamu tak semakin penasaran, berikut ini Popmama.com telah merangkum sejumlah foto rumah baru Putra Siregar yang terbilang luas dan mewah itu.

1. Tampilan depan rumah Putra Siregar yang luas dan memanjang

1. Tampilan depan rumah Putra Siregar luas memanjang
YouTube.com/AH

Dilihat dari depan, wujud bangunannya memanjang layaknya sebuah gedung kantor. Putra lebih fokus terhadap bentuk rumah yang luas di lantai utamanya.

Pada halaman depannya bisa digunakan untuk memarkirkan kendaraan.

2. Puluhan ikan arwana bernilai sangat fantastis

2. Puluhan ikan arwana bernilai sangat fantastis
YouTube.com/AH

Umumnya, hiasan akuarium ditempatkan di dalam rumah. Namun sebaliknya, Putra meletakkan hiasan ikan Arwana di luar rumahnya.

Ikan Arwana merah itu bukanlah sembarangan. Menurut Putra, harga per ekor ikannya ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

"Satu ikan ini 100 juta lebih, di dalam ada yang 150 juta," jelas Putra.

3. Nampak ruang tamu dengan aura yang nyaman dan dominasi warna putih

3. Nampak ruang tamu aura nyaman dominasi warna putih
YouTube.com/AH

Beralih ke dalam, akan langsung nampak kondisi ruang tamunya yang nyaman dan mewah. Dominasi warna putih serta pencahayaan cool white menambah kesan elegan pada ruang tamu.

4. Suasana ruang keluarga yang anggun dan mewah

4. Suasana ruang keluarga anggun mewah
YouTube.com/AH

Setelah melalui ruang tamu, selanjutnya ada ruang keluarga yang tak kalah nyamannya. Sebagai tempat berkumpul, ruang keluarganya didesain dengan nyaman dan memiliki fitur hiburan.

Kenyamanan ruang keluarga semakin bertambah dengan adanya sofa besar serta karpet yang menghiasi seluruh ruangan.

5. Ruang tengah yang dibuat memanjang dengan menggabungkan beberapa rumah

5. Ruang tengah dibuat memanjang menggabungkan beberapa rumah
YouTube.com/AH

Dilihat dari luar, rumah Putra Siregar memang nampak memanjang. Hal ini membuat ruangan di dalamnya terasa luas dan bisa menjadi ruangan serbaguna.

Menurut Putra, luasnya rumah itu karena dia menggabungkan beberapa rumah, sehingga bentuknya yang terlihat besar dari luar.

"Jadi ini aku tembus, karena buat nembus ke lima rumah di sana," jelasnya.

Editors' Pick

6. Memiliki ruang bermain untuk anak-anaknya

6. Memiliki ruang bermain anak-anaknya
YouTube.com/AH

Di ujung ruang tengahnya, terlihat sebuah ruangan yang sepertinya milik ketiga anaknya. Sejumlah mainan ditaruh pada rak di ruangan tersebut.

Tak hanya mainan, ruangan itu bisa menjadi sebuah tempat bacaan dengan adanya meja, kursi serta beberapa buku yang tersimpan di lemari.

7. Wujud dapur yang estetik, sehingga bisa dibuat konten

7. Wujud dapur estetik, sehingga bisa dibuat konten
YouTube.com/AH

Suasana serba putih turut menghiasi seluruh area dapur. Dapurnya memiliki desain yang anggun dan estetik dengan hiasan kalimat-kalimat positif.

Nah, keestetikan ruangan tersebut bahkan pernah digunakan untuk membuat konten memasak.

"Baru sekali buat konten juga," ucap Putra.

8. Lemari sepatu dengan vespa bekas milik Atta

8. Lemari sepatu vespa bekas milik Atta
YouTube.com/AH

Pada salah satu ruangan, terdapat penyimpanan koleksi sepatu milik Putra dan keluarga. Koleksi sepatunya tersimpan rapi di dalam lemari kaca transparan.

Menariknya, ada sebuah motor vespa yang terparkir di sana. Ternyata, itu merupakan vespa pertama milik Atta sebelum berpindah tangan ke Putra.

"Vespanya brother, nih," tutur Putra kepada Atta.

9. Kamar tidur anak dengan bunk bed agar bisa muat banyak

9. Kamar tidur anak bunk bed agar bisa muat banyak
YouTube.com/AH

Putra Siregar mendesain kamar anaknya cukup unik. Dia membuat konsep tempat tidur seperti bunk bed dengan kasur di atas dan bawah.

Bukan tanpa sebab, Putra berpendapat model bunk bed itu agar kamar tersebut bisa muat banyak anak. 

"Jadi walau kamar kita kecil, tapi bisa didesain untuk banyak anak," tandasnya

10. Tak jauh-jauh dari ikan, sebuah akuarium ditempatkan di dalam kamar utama

10. Tak jauh-jauh dari ikan, sebuah akuarium ditempatkan dalam kamar utama
YouTube.com/AH

Nah, wujud kamar utamanya terlihat cukup luas. Namun, ada satu hal yang menarik di dalam kamarnya.

Kamar utamanya menyimpan sebuah akuarium yang berukuran cukup besar. Mungkin Putra dan sang istri suka mendengar gemercik air saat tidur, ya.

11. Memiliki ruangan akuarium di dalam rumah

11. Memiliki ruangan akuarium dalam rumah
YouTube.com/AH

Tak cukup di depan rumahnya, Putra juga memiliki puluhan akuarium ikan di dalam rumah. Diakui Putra, makanan khusus ikannya bisa mencapai puluhan juta dalam sebulan, lho.

Sambil menikmati koleksi ikannya, sebuah meja makan diletakkan di ruangan tersebut.

Benar-benar terasa alami, ya.

12. Sebuah ruangan yang didesain untuk melakukan live saat berjualan

12. Sebuah ruangan didesain melakukan live saat berjualan
YouTube.com/AH

Agar lebih mudah melakukan promosi, sebuah ruangan dibuat Putra untuk melakukan live streaming dan endorse. Ruangan itu berisi puluhan handphone yang dijual PS Store.

Jadi, seperti itulah wujud rumah Putra Siregar yang berdesain luas dan memanjang. Keunikan lainnya ialah rumahnya dipenuhi oleh akuarium ikan arwana dengan nilai sangat fantastis.

Bagaimana, tertarik untuk mendesain seperti rumah milik Putra Siregar?

Baca juga:

The Latest