Melahirkan 3 Bayi Kembar, Warga di Mempawah Bingung Biayai Hidup

Berharap pemerintah daerah dapat memberikan bantuan

17 Juni 2021

Melahirkan 3 Bayi Kembar, Warga Mempawah Bingung Biayai Hidup
Freepik/Freepic.diller

Menjadi calon seorang Mama dan Papa, membutuhkan perjuangan yang sangat besar. Selain menjaga kesehatan janin sejak kehamilan hingga persalinan, orangtua juga harus menafkahi dan memberikan penghidupan yang layak untuk sang Bayi. Keperluan bayi yang cukup banyak seringkali terasa berat oleh sebagian orangtua.

Hal ini dirasakan oleh pasangan suami istri asal Desa Sungai Bakau Besar Laut, Kecamatan Sungai Pinyuh, Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat yang telah melahirkan tiga anak kembar di RSUD dr Rubini Mempawah pada Rabu (16/6/2021). 

Setelah melahirkan tiga bayi kembar, warga di Mempawah ini bingung biayai hidup. Mereka berharap ada bantuan yang datang untuk meringankan ekonominya terlebih lagi pada situasi pandemi covid-19 sekarang ini. 

Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap, berikut Popmama.com telah merangkumnya. 

Editors' Pick

1. Penghasilan suami yang tidak cukup

1. Penghasilan suami tidak cukup
Pexels/karolina

Pasangan suami istri yang baru saja menikah setahun yang lalu ini, berusia 27 tahun dan istrinya berusia 20 tahun. Saat ini pekerjaan suaminya adalah pekerja swasta dengan penghasilan Rp 2 juta per bulan. Jumlah tersebut tidak cukup untuk membiayai hidup mereka sehari-hari, terlebih dengan kehadiran tiga anggota keluarga baru.

Selain itu, mereka juga mengatakan masih tinggal di rumah keluarga dari suami yang ada di Sungai Bakau Besar Laut, Kecamatan Sungai Puyuh. 

2. Bayi dilahirkan dengan persalinan yang berbeda

2. Bayi dilahirkan persalinan berbeda
Freepik

Dari tiga bayi kembar tersebut, mereka dilahirkan secara berbeda.

Untuk anak pertama dilahirkan secara normal, sedangkan dua anak lainnya disarankan oleh dokternya untuk dilahirkan secara caesar.

Saat ini, ketiga bayi tersebut ada di dalam inkubator dan dengan keadaan sehat.

3. Berharap bantuan dari orang baik dan Pemerintah Daerah

3. Berharap bantuan dari orang baik Pemerintah Daerah
Freepik

Perekonomian yang bisa dibilang masih kurang, kini pasangan suami istri tersebut berharap ada bantuan yang datang untuk mereka beserta anak-anaknya.

Harapannya bantuan tersebut bisa digunakan untuk keperluan bayinya saat ini dan pendidikan nantinya. 

Semoga ada orang-orang baik, maupun kepedulian Pemerintah Daerah untuk keluarga ini ya, Ma. 

Itu dia informasi yang telah dirangkum mengenai melahirkan tiga bayi kembar, warga di Mempawah bingung biayai hidup. Semoga ada yang memberikan bantuan ya Ma dan bayi akan tumbuh sehat terus sampai besar. 

Baca juga:

The Latest