- 1 jempol jahe yang diiris tipis
- 1 batang kayu manis
- 5 butir kapulaga
- 1 sdt ketumbar
- 1 buah cengkeh
- 350 ml air panas
- Madu secukupnya
Resep Minuman Detox Rahim Alami dari Rempah, Berkhasiat!

- Istilah detox rahim sering digunakan untuk mendukung kesehatan reproduksi perempuan
- Bahan-bahan rempah seperti jahe, kayu manis, kapulaga, dan ketumbar memiliki manfaat antiinflamasi dan antioksidan
- Minuman herbal hangat ini dapat meredakan nyeri haid dan mengurangi ketidaknyamanan saat menstruasi
Istilah detox rahim sering digunakan untuk menyebut upaya alami dalam mendukung kesehatan organ reproduksi perempuan, terutama setelah melahirkan, keguguran, atau saat mengalami gangguan menstruasi.
Secara medis, rahim sebenarnya memiliki mekanisme alami untuk membersihkan dirinya sendiri melalui siklus menstruasi dan proses pemulihan pascapersalinan.
Namun, beberapa bahan rempah seperti jahe, kayu manis, kapulaga, dan ketumbar dikenal memiliki sifat antiinflamasi, antioksidan, serta membantu melancarkan peredaran darah.
Konsumsi minuman herbal hangat dengan bahan-bahan tersebut dapat membantu meredakan nyeri haid, mengurangi rasa tidak nyaman di perut bawah, serta mendukung keseimbangan tubuh secara umum.
Minuman ini dapat dijadikan sebagai ikhtiar pendamping gaya hidup sehat, bukan sebagai pengganti pengobatan medis. Berikut Popmama.com telah merangkum resep minuman detox rahim alami dari rempah yang dilansir dari akun TikTok @astinaatikah.
Yuk, simak selengkapnya!
1. Bahan-bahan

2. Cara membuat

- Masukkan irisan jahe, kayu manis, kapulaga, ketumbar, dan cengkeh ke dalam gelas atau teko kecil
- Tuangkan 350 ml air panas ke dalam wadah berisi rempah-rempah
- Tutup dan diamkan hingga air menjadi hangat dan aroma rempah keluar
- Tambahkan madu secukupnya sebagai pemanis alami
- Saring minuman agar ampas terpisah
- Sajikan dan minum selagi hangat
Minuman detox rahim alami dari rempah herbal ini tidak benar-benar berfungsi untuk detox rahim secara medis.
Namun, minuman ini dapat membantu mendukung kesehatan reproduksi dengan cara meredakan peradangan, melancarkan peredaran darah, dan mengurangi ketidaknyamanan saat menstruasi.
Cocok dijadikan sebagai minuman pendamping pola hidup sehat mama. Selamat mencoba, Ma!


















