TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Bisa untuk Diet, Ini 5 Manfaat Biji Wijen Hitam

Biji wijen hitam baik untuk diet dan kesehatan rambut 

Freepik/Azerbajian_stockers

Dari seluruh jenis biji-bijian yang bisa dimakan, biji wijen termasuk salah satu yang sering ditemui. Namun tak banyak yang benar-benar mengonsumsinya, karena sering dijadikan taburan di atas makanan saja. 

Ada dua jenis biji wijen yaitu yang putih dan hitam. Untuk yang hitam, ternyata mengandung banyak manfaat. Beberapa di antaranya bisa untuk kesehatan tubuh dan rambut. 

Selain itu, banyak juga yang bingung bagaimana cara mengonsumsinya. Untuk itu, Popmama.com akan menjabarkan 5 manfaat biji wijen hitam beserta cara menggunakannya.

1. Menjaga kesehatan kulit dan rambut

Freepik/master1305

Biji wijen kaya akan mineral zinc yang penting untuk pembentukan kolagen kulit. Jika kolagen tergenerasi dengan baik, maka jaringan kulit dan rambut bisa lebih terawat. 

Biji wijen yang dibuat minyak juga bisa digunakan untuk mengurangi dan menyamarkan penuaan dini pada kulit dan flek hitam pada wajah. 

Selain itu, minyak wijen juga mampu mengecilkan pori-pori dan menjaga kekencangan kulit. Untuk kamu yang punya minyak berlebih di wajah, mengoleskan minyak wijen bisa membantu mengontrolnya. 

2. Menurunkan kadar kolesterol dan menghambat pertumbuhan sel kanker

everydayhealth.com/iStock.com

41% Kandungan lemak tak jenuh ganda dan 39% lemak tak jenuh tunggal pada biji wijen mampu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. 

Kandungan phstostherol yang terdapat di biji wijen juga mampu menurunkan risiko terbentuknya beberapa jenis sel kanker di dalam tubuh. 

Sedangkan kandungan thymoquinone dalam wijen juga mampu mengurangi pertumbuhan sel kanker dan sel darah kotor di area payudara, mulut, dan otak. 

3.  Mengurangi risiko diabetes

Unsplash/Tesa Photography

Mengonsumsi 2 gram wijen per hari mampu mengurangi gula darah dengan lebih cepat. Cara ini sangat baik bagi penderita diabetes. 

Ini disebabkan karena tingginya kandungan magnesium di biji wijen. Dalam 100 gram wijen terdapat 351 mg magnesium. Sedangkan minyak biji wijen juga punya dampak baik pada obat penderita diabetes. 

Minyak biji wijen akan membantu meningkatkan fungsi pada obat diabetes yang akan mengatur insulin dan kadar glukosa dalam tubuh. 

4.  Baik untuk menjaga kesehatan tulang

freepik.com/boonsom

Salah satu makanan yang kaya kalsium adalah biji wijen hitam sehingga mengonsumsinya akan sangat baik bagi kesehatan tulang. Sedangkan kandungan zinc pada biji wijen hitam mampu meningkatkan kandungan mineral yang ada di dalam tulang

Dengan memenuhi kandungan mineral di tulang, maka tulang bisa lebih sehat. Kekurangan zinc bisa menyebabkan osteoporosis yang baru dirasakan di kemudian hari. 

5. Bisa ditambahkan dalam menu diet

Freepik

Biji wijen hitam juga terkenal untuk membantu menurunkan berat badan. Ini dikarenakan kandungannya yang sangat kata seperti asam lemak omega-6, kalsium, zat besi, lemak baik, magnesium, serat, dan fosfor.

Kamu bisa menambahkan taburan biji wijen dalam menu diet harian, atau menjadikannya salah satu alternatif camilan biji-bijian. 

Cara-cara mengonsumsi dan menggunakan biji wijen hitam

Public Domain Pictures

Kamu bisa langsung mengonsumsinya seperti menambahkan dalam salad, atau sajian protein lainnya. Sementara itu, mencampur aneka biji-bijian seperti kacang tanah, almond, biji labu, biji bunga matahari, dan biji wijen dan menjadikannya camilan juga tak kalah enak. 

Biji wijen juga bisa diolah menjadi campuran kue dan minuman. Tak kalah enak!

Biji wijen bisa dijadikan minyak. Kamu bisa membuatnya sendiri atau membelinya yang sudah jadi. 

Itulah jenis manfaat dan cara menggunakan biji wijen hitam. Semoga berguna!

Baca juga:

The Latest