Viral di TikTok, Tips Diet dari Dokter agar Kulit Tidak Bergelambir

Diet ekstrem ampuh buat tubuh langsing cepat, tapi lebih baik lakukan diet yang sehat

30 Desember 2020

Viral TikTok, Tips Diet dari Dokter agar Kulit Tidak Bergelambir
Instagram.com/fatgirlfedup

Diet jadi topik yang selalu panas perbincangka di Indonesia. Pasalnya, banyak orang yang berjuang agar tubuhnya menjadi lebih baik dengan melakukan berbagai tips diet.

Pakar sekaligus konten kreator dr. Dion Haryadi, PN1 kerap membagikan tips diet dengan tagar 'Tips Diet #drdion' di Instagramnya.

Tak hanya di Instagram, dokter dengan tagline 'Yuk, Hyung ajarin pola diet yang baik' ini juga membagikan tipsnya di TikTok. Salah satu yang cukup banyak menyita perhatian adalah tips diet agar kulit tidak bergelambir.

Berikut Popmama.com rangkum informasi lengkapnya. 

Femonemal, kisah perempuan dengan kulit bergelambir setelah diet

Femonemal, kisah perempuan kulit bergelambir setelah diet
Instagram.com/fatgirlfedup

Penurunan berat badan kadang meninggalkan risiko kulit bergelambir. Salah satu kisahnya adalah perempuan yang kehilangan 141 kg lebih berat badannya dari situs Health. Ternyata diet keras yang dia jalankan menyisakan gelambir kulit yang parah.

Perempuan bernama Lexy Reed ini melakukan olahraga dan diet selama 2 tahun secara alami untuk mendapatkan tubuh yang sesuai dengan keinginannya. 

"Kulit longgar ini menahan untuk memamerkan tubuh baru. Saking beratnya (sisa kulit), kadang-kadang lengannya terasa mati rasa karenanya," ujar Lexy pada Health.

Meski efek sampinh dietnya seperti itu, Lexy tidak menyesal karena ia lebih baik seperti ini karena bisa diperbaiki dari pada kembali dengan berat badannya yang dulu. 

Akhirnya, pada 2018 lalu Lexy Reed pun memutuskan untuk melakukan operasi yang menghilangkan gelambir kulitnya. Keputusan operasi diambil setelah Lexy menjalani beberapa kali konsultasi dengan ahli.

Bebebapa minggu setelah menjalani operasi, Lexy Reed layaknya terlahir kembali karena hidupnya yang berubah drastis.

"Saya sudah bisa mengatakan betapa berbedanya hidup saya," katanya.

Editors' Pick

1. Cukupi asupan protein dan lakukan latihan beban

1. Cukupi asupan protein lakukan latihan beban
Instagram.com/dionharyadi

Dala TikToknya, dokter Dion menyebut tips pertama adalah asupan protein. Kemudian, disambung dengan tips kedua adalah angkat beban.

"Ini akan membantu menjaga atau meningkatkan massa otot selama penurunan berat badan. Harapannya badan akan lebih kencang," jelas dokter Dion di TikToknya.

2. Tidak usah buru-buru saat diet

2. Tidak usah buru-buru saat diet
Instagram.com/dionharyadi

Tips selanjutnya yang diberikan dokter Dion adalah diet yang tidak terburu-buru. 

Hal yang dikatan oleh dokter Dion juga sejalan dengan Lizbeth Simancas, seorang ahli fisiologi dan latihan bersertifikat sekaligus manajer pusat kebugaran Pritikin dari Amerika Serikat. 

Diet yang lambat tapi stabil adalah kunci untuk penurunan berat badan yang nyaman. Kulit adalah organ yang meregang. Ketik melakukan diet ekstrem ada kemungkinan tidak berkontraksi kembali ke bentuk yang mengikuti berat.

"Tidak usah buru-buru, santai aja penurunannya," jelas dokter Dion.

3. Cukupi kebutuhan nutiri harian dan minum air

3. Cukupi kebutuhan nutiri harian minum air
Instagram.com/dionharyadi

Lalu, dokter Dion juga mengingatkan agar selama diet selalu mencukupi kebutuhan nutrisi harian. Memiliki tubuh yang ideal memang bagus dipandang, tapi harus diperoleh dengan cara yang sehat.

Tak hanya itu, cukupi kebutuhan air juga penting lho. Tak hanya untuk orang yang sedang melakukan diet, meminum cukup air akan membantu menjaga kulit lebih sehat. 

"Cukupi kebutuhan nutiri harian dengan baik apalagi vitamin dan mineral. Jangan lupa juga minum air yang ckukp karena akan membanyu menjaga kesehatan kulit kita," tuturnya. 

4. Melakukan operasi

4. Melakukan operasi
Instagram.com/dionharyadi

Solusi terakhir dari dokter Dion adalah melakukan operasi. Hal ini biasanya dilakukan oleh orang yang kehilangan berat badan ekstrem. Salah satu contohnya adalah yang dialami oleh Lexy Reeds seperti cerita di atas. 

"Kalau berat badan awal tinggi banget dan menurunkan berat badan yang banyak juga. Solusi terakhirnya adalah operasi untuk mengangkat kulit yang berglambir tersebut," pungkasnya. 

Itulah tadi tips dari dokter Dion agar mengurangi kulit bergelambir setelah diet. Bagi mama yang saat ini sedang diet tips ini bisa diikuti lho!

Baca juga:

The Latest