10 Foto Rumah Homu Living, Estetik dan Bisa Jadi Inspirasi

Estetik dengan konsep japanese style meski minimalis, kamar mandinya pun hanya 2x1,5 meter

21 April 2022

10 Foto Rumah Homu Living, Estetik Bisa Jadi Inspirasi
Instagram.com/homuliving

Rumah adalah tempat untuk kembali setelah seharian beraktivitas di luar. Oleh karena itu, kenyamanan rumah menjadi hal yang sangat penting. Apalagi semenjak adanya pandemi Covid-19, keluarga lebih banyak menghabiskan waktu di dalam rumah.

Selain nyaman, tentunya akan lebih menyenangkan bukan bila rumah tampak indah? Bukan hanya nyaman saat dipandang, namun rumah yang indah dan estetik juga bisa memengaruhi suasana hati serta memberi energi positif lho, Ma. 

Tidak perlu mewah, Mama juga bisa membuat rumah menjadi estetik meskipun ukurannya sederhana seperti yang diterapkan oleh pemilik Homu Living. Dengan memadukan warna dan penempatan cahaya, Homu Living tampak sangat estetik.

Berikut Popmama.com telah merangkum deretan foto rumah Homu Living yang tampak estetik dan Instagramable, meskipun ukurannya minimalis. Penasaran, Ma?

Lihat foto-foto rumahnya sebagai inspirasi yuk, Ma!

1. Ruang tamu minimalis

1. Ruang tamu minimalis
Instagram.com/homuliving

Ketika memasuki pintu utama rumah, tamu akan disambut oleh ruang tamu kecil. Meski kecil, ruangan tersebut masih sanggup menampung beberapa tamu. Tampak sebuah kursi kayu dan meja samping di ruangan tersebut.

Untuk menambah kesan estetik, diletakkan sebuah cermin bulat yang cukup besar di dinding. Tata letaknya berhadapan dengan kursi. Di samping ruang tamu terdapat tangga serta akses menuju ke dalam rumah yang dibatasi dengan tirai.

2. Ruang makan serba kayu

2. Ruang makan serba kayu
Instagram.com/homuliving

Ruang makan di Homu Living berada di antara dapur dan ruang keluarga. Dipisahkan oleh partisi kaca kotak-kotak dengan dapur, ruang makan justru dibiarkan menyatu dengan ruang keluarga tanpa adanya pemisah.

Cocok untuk keluarga kecil, ruang makan di Homu Living hanya memiliki ruang untuk tiga buah kursi. Ketiga kursi tersebut terbuat dari bahan rotan dan kayu yang dialasi cushion. Selain meja kombinasi marmer dan kayu, tampak lampu gantung yang terbuat dari anyaman.

3. Ruang keluarga yang asri

3. Ruang keluarga asri
Instagram.com/homuliving

Ruang keluarga di Homu Living berada di paling dalam rumah nih, Ma.

Masih dalam ruangan yang sama dengan ruang makan, ruang tamu berisi sebuah sofa berbentuk L berwarna coklat taupe. Di hadapan sofa terdapat TV yang ditempel pada dinding.

Berada tepat di sebelah halaman belakang, sinar matahari dan angin sejuk bisa masuk dengan mudah ke ruang keluarga melalui pintu dan jendela kaca kotak-kotak. Selain pencahayaan alami, tampak sekitar 10 lampu berada di plafon ruang kelurga.

4. Dapur yang mudah diakses

4. Dapur mudah diakses
Instagram.com/homuliving

Dapur di Homu Living ditempatkan di bagian depan rumah. Bukan hanya dilengkapi jendela, tetapi dapur juga terdapat pintu yang mengarah ke garasi. Dengan begitu, Homu Living memiliki akses untuk keluar masuk selain pintu utama. 

Tampak meja dapur berbahan marmer putih dengan bentuk L. Sedangkan kitchen set yang memadukan warna cokelat bermotif kayu dan putih menghiasi bagian bawah meja sertadinding dapur. Peralatan memasak didominasi bahan kayu dan stainless.

Editors' Pick

5. Kamar mandi yang luxury

5. Kamar mandi luxury
Instagram.com/homuliving

Penataan di Homu Living sangatlah detail lho, Ma. Bahkan, kamar mandi nggak ketinggalan untuk dibuat menjadi estetik. Tampak kamar mandi utama di rumah tersebut diberi aksen kayu menggunakan wooden granit, senada dengan desain di dalam rumah.

Meski berukuran sempit, perpaduan warna dan penempatan furnitur yang tepat mampu membuat kamar mandi berukuran 2x1,5 meter tersebut tampak indah.

Selain itu, kesan luxury juga berhasil diperoleh dari penempatan lampu di setiap sudut kamar mandi. 

6. Tangga penuh cahaya

6. Tangga penuh cahaya
Instagram.com/homuliving

Meski berada di samping ruang tamu, posisi tangga di Homu Living dibuat lebih tersenyembunyi. Tampak tangga diberi railing hitam yang menyentuh langit-langit rumah. Selain itu, tangga dibuat seminimalis mungkin tanpa menempatkan pajangan di dinding.

Dikarenakan letaknya berada di bagian depan rumah, dinding di sisi tangga mulai dari lantai satu hingga lantai dua dibuat dalam bentuk kaca kotak-kotak. Ini tentunya membuat tangga menjadi bagian yang menyumbang banyak cahaya ke dalam rumah.

7. Ruang santai yang nyaman

7. Ruang santai nyaman
Instagram.com/homuliving

Ketika naik ke lantai dua di Homu Living, tamu akan melihat ruang santai yang berada di tengah. Berisi furnitur kursi rotan dan karpet, ruang santai menghadap ke arah balkon dengan dibatasi oleh pintu kaca kotak-kotak.

Perpaduan warna netral seperti warna earth tone mampu membuat suasana ruang santai menjadi semakain nyaman. Tidak lupa, pencahayaan menjadi hal yang wajib di Homu Living. Tampak lampu lantai ditempatkan di sisi kursi rotan.

8. Coffee corner yang elegan

8. Coffee corner elegan
Instagram.com/homuliving

Selain ruang santai, di bagian tengah lantai dua Homu Living juga terdapat coffee corner yang minimalis. Meski masih menggunakan meja marmer yang senada dengan kitchen set di dapur, namun coffee corner menghadirkan nuansa yang berbeda.

Tampak nuansa di coffee corner lebih maskulin dan elegan. Bukan hanya karena dinding di coffee corner menggunakan backsplash glossy berwarna gelap, tetapi dekorasi dan peralatan lainnya juga mengikuti dengan warna senada.

9. Kamar utama bergaya Jepang

9. Kamar utama bergaya Jepang
Instagram.com/homuliving

Sebenarnya, nuansa rumah ala Jepang sudah terasa di berbagai sudut rumah. Akan tetapi, kamar utama tidak kalah kental dengan desain japanese style. Hal ini terlihat dari penggunaan dipan kayu minimalis.

Selain itu, tampak seluruh furnitur di kamar terbuat dari kayu. Mulai dari cermin, meja TV, hingga dekorasi tanaman. Memiliki pemandangan ke halaman belakang membuat kamar utama terasa sangat asri nih, Ma.

10. Laundry room memadukan kayu dan pink yang manis

10. Laundry room memadukan kayu pink manis
Instagram.com/homuliving

Sepertinya tidak ada bagian dari Homu Living yang tidak estetik. Laundry room di rumah tersebut juga dibuat dengan sangat indah dengan memadukan boks kayu dan dinding keramik berwarna pink nude.

Tampak laundry room berisi watsafel, mesin cuci, serta sebuah lemari kayu yang memiliki desain senada dengan boks mesin cuci. Wah, tidak terlihat seperti ruang cuci pakaian ya saking estetiknya?

Tips dari Owner Homu Living untuk Menciptakan Rumah Nyaman

Tips dari Owner Homu Living Menciptakan Rumah Nyaman
Dok. in-Lite

Melalui acara virtual media briefing bertajuk 'Maximizing Your Tiny House into Bigger Space' pada Senin (18/4/2022), Mima Anisakusuma selaku owner Homu Living dan Founder Artsy Living & Style sempat menjelaskan terkait tren dekorasi rumah. Selain itu, ia pun menjelaskan tentang penataan cahaya yang tepat guna untuk memaksimalkan keterbatasan ruangan menjadi lebih luas serta nyaman tentunya bagi masyarakat. 

“Dalam menata ruangan sesuai tren, perlu memperhatikan layout ruangan dan sumber pencahayaan. Selain itu, tantangan mendekorasi rumah adalah space dan styling. Tahun 2022, Japandi style masih populer di kalangan interior design enthusiasts di Indonesia," jelas Mima. 

Mima pun mengatakan jika ingin mendapatkan konsep Japandi di rumah, maka dapat memulainya dari pemilihan warna dengan menggunakan palet warna light tone. Disarankan menggunakan warna putih, beige, krem, hingga abu-abu muda, sehingga mampu menciptakan kesan luas dan bersih dalam ruangan yang terbatas. 

"Selain itu, ciri khas dari Japandi adalah dengan menggunakan perabotan yang multifungsi. Selain meminimalisir budget, juga dapat mengurangi space yang digunakan dalam ruangan,” tutur Mima. 

Selain penataan ulang letak perabotan, dekorasi dan pemilihan warna, aspek pencahayaan juga merupakan salah satu elemen penting yang sering sekali terlupakan oleh pemilik properti. 

Padahal perlu diketahui bahwa pemilihan dan peletakan sumber pencahayaan yang sesuai dapat memberi kesan ruangan yang kuat dan besar dalam ukuran ruangan yang terbatas. 

Sebagai pemilik Homu Living, ia menjelaskan bahwa pencahayaan memiliki peranan sangat penting dalam memaksimalkan tampilan ruangan yang terbatas. Dengan menggunakan pencahayaan yang tepat, sudut-sudut gelap dan area dalam ruangan yang kurang penerangan akan terlihat lebih terang, sehingga menghilangkan kesan ruangan tertutup dan sempit. 

Perlu Mama pahami bahwa ada beberapa jenis lampu yang dapat dipilih untuk memberikan ilusi visual yang membangun dimensi ruang menjadi lebih luas, misalnya dengan memadukan lebih dari satu LED spotlight, LED strip, atau lampu panel berwarna warm white dengan suhu warna minimal 3000k. 

Itulah deretan foto rumah Homu Living yang tampak estetik dan Instagramable meskipun ukurannya minimalis. Semoga deretan foto di atas bisa menjadi inspirasi bagi Mama dalam menata ulang rumah, ya.

Baca juga:

The Latest