Cegah Peradangan, 5 Makanan Antiinflamasi Ini Baik untuk Program Hamil

Yuk, konsumsi alpukat yang bisa meredam respons peradangan tubuh!

16 September 2021

Cegah Peradangan, 5 Makanan Antiinflamasi Ini Baik Program Hamil
Pixabay/marker_photography

Mulailah menerapkan gaya hidup sehat dengan memakan makanan yang bersifat antiinflamasi. Terutama saat merencanakan kehamilan.

Dengan mengonsumsi makanan antiinflamasi, maka bisa membantu mengurangi peradangan dan meningkatkan kesehatan secara keseluruhan. 

Nah, berikut Popmama.com berikan daftar 5 makanan antiinflamasi yang bisa dikonsumsi selama program hamil:

1. Alpukat sangat baik untuk memperbaiki lapisan rahim

1. Alpukat sangat baik memperbaiki lapisan rahim
Pixabay/stevepb

Ternyata, alpukat adalah makanan yang mengandung antiinflamasi dan sangat baik untuk kesuburan.

Ini karena alpukat kaya vitamin E serta mineral penting lainnya, manfaatnya sendiri bisa memperbaiki lapisan rahim.

Dikutip dari Everydayhealth, alpukat adalah sumber lemak tak jenuh tunggal sehat dan antioksidan yang dapat meredam respons peradangan tubuh.

Sifat antiinflamasi alpukat sangat kuat dari kandungan vitamin C dan E di dalamnya, ini akan mengurangi peradangan pada sel-sel kulit muda. Termasuk sangat penting untuk produksi kolagen dalam tubuh.

Editors' Pick

2. Anggur berperan penting dalam keberhasilan IVF

2. Anggur berperan penting dalam keberhasilan IVF
Pixabay/matthiasboeckel

Selain alpukat, anggur juga telah ditunjuk sebagai jenis buah dengan sifat antiinflamasi yang berperan penting dalam keberhasilan IVF.

Pasalnya, proanthocyanidins dalam biji anggur memiliki tindakan antiinflamasi dan menangkal radikal bebas maupun menghambat pembentukan pro-inflamasi.

Diwartakan dari Healthline, antioksidan pada anggur seperti resveratrol dapat mengurangi peradangan dan membantu melindungi terhadap penyakit jantung.

Selebihnya, anggur mengandung flavonoid dan resveratrol. Senyawa ini merupakan antioksidan kuat yang memberikan banyak manfaat untuk program kehamilan.

3. Brokoli dapat membantu perkembangan janin

3. Brokoli dapat membantu perkembangan janin
Pixabay/monika1607

Brokoli memang dikemas dengan vitamin C, K dan folat yang menjadi pembangkit tenaga antiinflamasi.

Bahkan brokoli juga sangat kaya akan antioksidan seperti flavonoid kaempferol, quercetin dan berbagai karotenoid.

Dilansir dari Healthshots, brokoli termasuk sayuran kaya akan vitamin C dan membantu mematangkan sel telur. Kandungan zat besi dan asam folat dalam brokoli juga membantu perkembangan janin.

Selain itu, memakan brokoli saat program hamil akan membantu mengurangi peradangan dan memperbaiki gejala beberapa kondisi kesehatan.

4. Buah beri meningkatkan kualitas sel telur dan sperma

4. Buah beri meningkatkan kualitas sel telur sperma
Pixabay/Shutterbug75

Memang benar, bahwa beberapa jenis buah beri tinggi antioksidan dan antiinflamasi. Cara kerjanya, yakni membunuh radikal bebas yang menyebabkan kerusakan dan penghancuran sel.

Ini karena buah beri kaya akan vitamin A, C dan E. Jika memakannya saat program hamil, maka bisa meningkatkan kualitas sel telur dan sperma.

Diinformasikan dari Thebump, blueberry dan raspberry sarat dengan antioksidan alami. Termasuk fitonutrien sebagai antiinflamasi yang membantu meningkatkan kesuburan.

Lebih dari itu, buah beri yang bersifat antiinflamasi juga mengandung folat untuk membantu perkembangan janin.

5. Cokelat hitam membantu menjaga keseimbangan hormon

5. Cokelat hitam membantu menjaga keseimbangan hormon
Pixabay/StockSnap

Bahwa sifat antiinflamasi pada dark chocolate berfungsi untuk mencegah beberapa jenis peradangan. Terutama saat Mama sedang menjalankan program IVF.

Agar tidak menyebabkan komplikasi kehamilan, maka Mama memerlukan berbagai nutrisi dan mineral yang ada pada cokelat hitam.

Pasalnya cokelat hitam dikemas dengan magnesium, kalsium, seng, zat besi dan kalium yang dapat menjaga keseimbangan hormon.

Bahkan berbagai mineral tersebut, ini sangat penting untuk kesehatan jumlah sel telur dan sperma. Termasuk mampu mengurangi risiko penyakit.

Nah, itulah daftar 5 makanan antiinflamasi untuk program hamil. Dengan mengonsumsi makanan antiinflamasi, maka dapat memberikan penurunan risiko penyakit jantung.

Baca juga:

The Latest