9 Rekomendasi Sepatu Olahraga untuk Ibu Hamil

Mama membutuhkan sepatu olahraga yang nyaman untuk tetap aktif saat hamil

25 Juli 2023

9 Rekomendasi Sepatu Olahraga Ibu Hamil
Pexels/Jeshoots

Meski tengah mengandung, ada baiknya Mama tetap rajin berolahraga dan aktif dalam menjalani keseharian. Hal ini membuat Mama tetap fit dan berenergi hingga saatnya persalinan nanti.

Olahraga yang bisa dilakukan oleh ibu hamil di antaranya mulai dari jalan santai, jogging, yoga prenatal, berbagai gerakan peregangan, hingga latihan mengangkat beban.

Dalam menjalani berbagai olahraga selama hamil, Mama tentunya membutuhkan sepatu yang nyaman digunakan, empuk, ringan, serta anti-slip untuk mencegah kecelakaan yang tidak diinginkan.

Berikut telah Popmama.com rangkum 9 rekomendasi sepatu olahraga untuk ibu hamil khusus untuk Mama. Langsung saja kita simak daftar selengkapnya, yuk, Ma!

1. Adidas Running QT Racer FY5673

1. Adidas Running QT Racer FY5673
Shopee.co.id

Adidas Running QT Racer FY5673 merupakan sepatu yang didesain untuk menunjang kegiatan olahraga seperti berjalan ringan di pagi hari hingga aktivitas lari karena bahannya yang ringan dan nyaman.

Sepatu ini dirancang dengan bahan tekstil di bagian upper dan lining-nya, serta bahan lightmotion yang empuk dan sangat ringan di bagian midsole. Sehingga sangat cocok dikenakan oleh ibu hamil.

Sepatu yang tersedia mulai dari ukuran UK 3,5 (panjang 22,5 cm) hingga 8 (panjang 27 cm) ini bisa Mama dapatkan di official store Adidas dan e-commerce dengan kisaran harga Rp 1.100.000,00. 

2. Ardiles Women Orone

2. Ardiles Women Orone
Shopee.co.id

Ardiles Women Orone dirancang dengan material mesh yang breathable dan ringan di bagian upper-nya. Sementara bagian solnya terbuat dari phylon sole injection sehingga begitu empuk saat digunakan berjalan-jalan hingga berlari.

Tersedia dalam varian warna hitam dan putih, Ardiles Women Orone hadir mulai ukuran 37 (panjang 23 cm) hingga ukuran 40 (panjang 25 cm). Sepatu olahraga ini juga mrmiliki desain yang modis, jadi juga cocok dikenakan saat hang-out. 

Ardiles Women Orone bisa Mama dapatkan dengan membelinya langsung di official store Ardiles maupun berbagai e-commerce dengan harga mulai dari 196.800,00.

3. Khakikakiku Bunny White

3. Khakikakiku Bunny White
Khakikakiku.com

Khakikakiku merupakan brand sepatu lokal khusus wanita yang menyediakan berbagai jenis sepatu, mulai dari sneaker kasual yang cocok untuk hang-out hingga sepatu olahraga.

Salah satu sepatu olahraga andalan brand ini ialah tipe Bunny White yang dirancang dengan outsole dari karet fleksibel dan anti-slip yang aman untuk ibu hamil. Selain itu juga dilengkapi lalafoam di bagian insole yang membuat pijakan lebih nyaman.

Sepatu yang tersedia mulai dari ukuran 37 hingga 41 ini bisa Mama dapatkan di toko official Khakikakiku maupun berbagai e-commerce dengan kisaran harga Rp 339.000,00. 

Editors' Pick

4. League New Volkov U 202048441N

4. League New Volkov U 202048441N
Shopee.co.id

League New Volkov U 202048441N merupakan sepatu olahraga wanita yang cocok dikenakan untuk aktivitas mulai dari skala ringan hingga sedang, sehingga cocok dikenakan oleh ibu hamil.

Dirancang dengan bahan mesh di bagian upper-nya, membuat sepatu ini lebih breathable saat dikenakan. Selain juga dilengkapi bahan EVA dan flexolite pada outsole-nya, menjadikannya ringan saat dipakai.

Sepatu yang tersedia mulai dari ukuran 36 hingga 41 dalam ukuran Indonesia ini bisa Mama dapatkan di official store League dengan kisaran harga mulai dari Rp 299.500,00. 

5. New Balance Fresh Foam V3 Beacon

5. New Balance Fresh Foam V3 Beacon
Tokopedia.com

New Balance Fresh Foam V3 Beacon merupakan jenis sepatu wanita yang cocok dikenakan untuk berbagai jenis olahraga dengan intensitas yang bervariasi, mulai dari berjalan ringan hingga lari dengan kecepatan tinggi.

Sepatu ini dirancang dengan bahan yang lightweight alias super ringan, dilengkapi dengan bahan cushion yang bervolume di bagian depannya sehingga empuk dan nyaman dikenakan ibu hamil.

Sepatu yang tersedia dalam ukuran EUR 36,5 (panjang 23 cm) hingga 40 (panjang 25,5 cm) ini bisa Mama dapatkan di official store New Balance dan e-commerce dengan kisaran harga Rp 679.700,00. 

6. Nike Tanjun Women's Shoes

6. Nike Tanjun Women's Shoes
Nike.com

Nike Tanjun Women's Shoes merupakan sepatu training yang dirancang khusus untuk berbagai jenis aktivitas dalam intensitas yang bervariasi, mulai dari running hingga olahraga di gym.

Dirancang dengan bahan yang super lightweight alias sangat ringan dan bagian upper yang lembut dan breathable, sepatu ini cocok dikenakan oleh ibu hamil yang hobi berjalan ringan di pagi hari. 

Tersedia dalam ukuran 37 hingga 45, sepatu olahraga yang satu ini bisa Mama dapatkan di official store Nike dan berbagai e-commerce dengan kisaran harga mulai dari Rp 799.000,00. 

7. Puma Women Provoke XT Shoes

7. Puma Women Provoke XT Shoes
Shopee.co.id

Puma Women Provoke XT Shoes merupakan jenis sepatu yang cocok untuk dikenakan untuk berbagai aktivitas olahraga, mulai dari outdoor hingga indoor di dalam gym.

Di bagian midsole-nya terdapat pegas geometris yang berfungsi menyangga kaki dalam berbagai gerakan olahraga dengan baik, sehingga tetap nyaman, terutama bagi ibu hamil dengan masalah nyeri pada kaki. 

Sepatu yang tersedia dalam ukuran UK 3,5 (panjang 22,5 cm) hingga 6,5 (panjang 25,5 cm) ini bisa Mama dapatkan di toko official Puma dan e-commerce dengan kisaran harga Rp 1.499.000,00. 

8. Reebok Energen Plus Women's Running Shoes

8. Reebok Energen Plus Women's Running Shoes
Blibli.com

Reebok Energen Plus Women's Running Shoes merupakan sepatu olahraga yang dirancang khusus untuk aktivitas berjalan hingga berlari di berbagai medan karena empuk saat dikenakan.

Terbuat dari bahan tekstil pada bagian upper-nya, menjadikan sepatu ini lebih breathable sehingga kulit lebih bebas bernapas. Dilengkapi midsole FuelFoam dan karet yang kuat menjadikannya nyaman dan empuk. 

Sepatu yang tersedia dalam ukuran US 6,5 (panjang 23 cm) hingga US 8,5 (panjang 26,5 cm) ini bisa Mama dapatkan di official store Reebok maupun e-commerce dengan kisaran harga Rp 809.000,00. 

9. Wakai Kaiku

9. Wakai Kaiku
Tokopedia.com

Sepatu Wakai Kaiku merupakan jenis sepatu olahraga yang didesain untuk berbagai intensitas mulai dari ringan hingga sedang, sehingga nyaman dikenakan oleh para ibu hamil.

Mengutamakan fleksibilitas dan kenyamanan, sepatu dari brand asal Jepang ini dirancang dengan bahan polyester yarn di bagian uppernya-nya sehingga sangat breathable dan stretch saat dikenakan. 

Sepatu yang tersedia dalam ukuran 36 hingga 40 bisa Mama dapatkan di official store Wakai dan berbagai e-commerce dengan kisaran harga mulai dari Rp 395.950,00 saat sedang diskon. 

Demikian 9 rekomendasi sepatu olahraga untuk ibu hamil yang bisa Mama jadikan pertimbangan sebelum berbelanja. Semoga informasi ini bermanfaat, dan selamat berbelanja, Ma! 

Baca juga:

The Latest