Wow! Ini 6 Manfaat Madu untuk Ibu Hamil di Trimester Kedua

Ada banyak manfaat madu yang bisa mama dapatkan. Apa saja ya?

9 April 2022

Wow Ini 6 Manfaat Madu Ibu Hamil Trimester Kedua
Unsplash/amelia bartlett

Madu, cairan kental berwarna cokelat kekuningan yang berasal dari lebah ini sangat bermanfaat bagi banyak orang, tak terkecuali Mama yang sedang memasuki fase trimester kedua kehamilan.

Mulai dari menyembuhkan batuk, hingga meringankan insomnia, si cairan lengket yang satu ini sangat bisa diandalkan lho!

Meskipun madu terasa manis seperti gula, namun kandungan Glycemic Index (GI) pada madu lebih rendah daripada gula sehingga dapat dikatakan bahwa madu lebih sehat daripada gula. Jadi, Mama bisa mengganti konsumsi gula mama menjadi madu.

Berbicara tentang madu, kali ini Popmama.com akan mengulas beberapa manfaat untuk ibu hamil di trimester kedua. 

1. Meringankan mulas

1. Meringankan mulas
Pexels/Daria Shevtsova

American Pregnancy Association menjelaskan bahwa madu merupakan obat alami untuk sakit maag.

Gangguan pencernaan dan mulas akibat rahim yang tumbuh menekan ke usus dan perut dapat membuat trimester kedua pada kehamilan mama menjadi tidak nyaman.

Salah satu obat alami untuk meringkankan ketidaknyamanan tersebut adalah dengan meminum segelas susu hangat dengan satu sendok makan madu yang dicampur ke dalamnya.

2. Meredakan batuk secara alami

2. Meredakan batuk secara alami
Unsplash/tanja heffner

Selama kehamilan, Mama harus menghindari obat-obatan atau antibiotik semaksimal mungkin. Namun bagaimana nih kalau Mama sedang batuk?

Jangan panik Ma, Mama bisa mengonsumsi madu, sebagai obat alami anti-radang. Madu juga dapat bekerja lebih baik dengan tambahan bahan alami lainnya seperti jahe atau lemon.

Mama bisa meminum segelas air lemon atau teh jahe dengan madu untuk meredakan tenggorokan yang sakit dan berlendir.

Nah, jika Mama mengalami batuk kering, secangkir susu panas dengan sesendok madu juga dapat mengurangi nyeri dada dan mengurangi kekeringan pada tenggorokan lho!

Editors' Pick

3. Mengatasi morning sicknes

3. Mengatasi morning sicknes
Unsplash/rex pickar

Kira-kira 70 persen perempuan yang sedang mengalami kehamilan akan merasakan morning sickness yaitu berupa mual dan muntah. Hal tersebut akan berdampak pada penurunan berat badan yang akan memengaruhi kesehatan janin mama.

Namun tidak perlu khawatir Ma, untuk mengatasi morning sickness, Mama bisa mengonsumsi madu yang dicampurkan dengan rebusan air jahe hangat.

4. Mengandung antioksidan

4. Mengandung antioksidan
Unsplash/leandro cesar santana

Madu kaya akan antioksidan diet serta flavonoid. Penelitian telah menemukan bahwa madu dapat meningkatkan antioksidan serta melindungi Mama dari stres oksidatif.

Tahu nggak Ma, kalau dorongan antioksidan alami dapat meningkatkan kesehatan mama dan juga membantu perkembangan bayi dalam perut mama lho!

5. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

5. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Unsplash/scott webb

Sifat antibakteri dan antioksidan dalam madu dapat meningkatkan kekebalan tubuh.

Selain itu, madu juga dapat mengobati luka, khususnya luka bakar ringan, serta menetralkan asam lambung yang membuat Mama seringkali mulas.

6. Meringakan insomnia

6. Meringakan insomnia
Unsplash/benjamin combs

Manfaat terakhir yang bisa Mama dapakan dari madu adalah meringankan insomnia.

Mungkin Mama acap kali tidak nyenyak saat tidur pada masa kehamilan trimester kedua karena perut mama yang semakin besar membuat Mama sulit untuk bergerak saat tidur.

Nah, tidak perlu pusing ya Ma karena hanya dengan mengonsumsi madu, insomnia Mama bisa dengan mudah diatasi.

Selain itu, Mama juga bisa mengonsumsi susu yang dicampur dengan satu sendok madu sebelum tidur.

Wah, ternyata banyak sekali ya Ma manfaat madu untuk ibu hamil. Nah, kalau begitu Madu bisa lho Mama jadikan obat alami untuk mengatasi beberapa masalah pada masa kehamilan trimester kedua mama.

Selamat mencoba Ma!

Baca juga:

The Latest